Bisnis Kudapan yang Menggiurkan

Bisnis kuliner memang terbukti tidak ada matinya. Tak hanya jenis makanan internasional makanan tradisional pun tak kalah menggiurkan. Bahkan, setiap tahunnya selalu ada ide baru yang muncul dan dikembangkan dalam bisnis kuliner.

NERACA

Salah satunya ada pada bisnis pancake, bisa dibilang pancake merupakan kudapan populer di kota besar seperti Jakarta. Menu ini sebenarnya dianggap sebagai menu sarapan di negara barat.

Sebenarnya sudah lama pancake dikenal masyarakat kota-kota besar di Indonesia. Kudapan khas Eropa ini bahkan sudah ada sejak lama di Indonesia. Tetapi dalam format berbeda.

Ya, Indonesia juga ternyata punya pancake dengan citarasa Indonesia. Kue dadar gulung merupakan salah satunya, yang merupakan kreasi dari pancake ala Belanda. Adonan pancake tipis ini diadopsi oleh masyarakat Indonesia, dengan penyesuaian selera. Karena itu, kue pancake ala Belanda itu pun diisi parutan kelapa muda yang sudah digulai atau disebut unti. Namanya pun menjadi bernama kue dadar gulung.

Selain itu, kue surabi juga bisa dikatakan sebagai pancake ala Indonesia. Kue dengan adonan campuran tepung beras dan santan ini, ternyata juga sudah dikreasikan lebih luas lagi.

Seperti misalnya yang dilakukan kios Serabi di bilangan Puri, Jakarta barat. Usaha mereka memiliki berbagai variasi surabi, dan yang paling disukai pengunjung adalah surabi duren.

Mengapa kini surabi, tersedia dengan beraneka rasa? Nah, begini menurut pengelola toko, semua itu ditujukan untuk memenuhi tuntutan pasar yang ada saat ini. Maklum, kebanyakan pelanggan yang datang berasal dari kalangan anak muda.

Pancake ala Eropa sudah populer terlebih dahulu di Indonesia. Seperti kudapan khas masayarakat Prancis ini misalnya, Crepe, cirinya kudapan ini berbentuk tipis. Kini untuk menikmatinya pun Anda tak perlu jauh-jauh datang ke Prancis sana, karena di jakarta juga sudah banyak yang menyediakan kudapan nikmat ini.

Ya, di D’Crepes salah satunya, dengan berbagai jenis crepe yang enak untuk dinikmati, D’Crepes memberikan warna makanan baru. Pembeli dapat memilih antara dua jenis crepes, hot atau ice, dengan isi yang berbeda-beda, mulai dari isi yang manis (cokelat, pisang, nutella, strawberry, dan lain sebagainya) dan isi yang asin (pizza, smoked beef, tuna salad, chilli dog, dan lain sebagainya).

Atau ingin pancake khas Amerika, di Jakarta pun ada, Anda hanya tinggal mendatangi Pancious, restoran ini, pencinta pancake juga bisa menikmati pancake untuk menu sarapan yang dilengkapi telur orak arik dan sosis, pancake orisinal yang hanya dimakan dengan butter dan sirup gula, hingga yang diberi aneka macam topping. Menarik bukan usaha di sektor kuliner?

 

 

BERITA TERKAIT

Produsen Air Mineral Sierra Raih Penghargaan Top Innovation Choice Award 2025

  NERACA Jakarta - Produsen air mineral kemasan asal Bandung, Sierra meraih penghargaan di ajang Top Innovation Choice Awards 2025…

Mampu Jawab Tantangan dengan Inovasi, Brand-Brand Ini Raih Top Innovation Choice Award 2025

  NERACA Jakarta - Saat ini, inovasi bukan lagi menjadi pilihan namun sudah menjadi kunci utama di tengah dinamika pasar.…

Konser Tawa 2025 Satukan Musik dan Stand-up Comedy

  NERACA Jakarta - Tiga Kreasi, Creative Agency dalam bidang hiburan dan acara kreatif membuat gebrakan baru dengan menyandingkan antara…

BERITA LAINNYA DI Keuangan

Produsen Air Mineral Sierra Raih Penghargaan Top Innovation Choice Award 2025

  NERACA Jakarta - Produsen air mineral kemasan asal Bandung, Sierra meraih penghargaan di ajang Top Innovation Choice Awards 2025…

Mampu Jawab Tantangan dengan Inovasi, Brand-Brand Ini Raih Top Innovation Choice Award 2025

  NERACA Jakarta - Saat ini, inovasi bukan lagi menjadi pilihan namun sudah menjadi kunci utama di tengah dinamika pasar.…

Konser Tawa 2025 Satukan Musik dan Stand-up Comedy

  NERACA Jakarta - Tiga Kreasi, Creative Agency dalam bidang hiburan dan acara kreatif membuat gebrakan baru dengan menyandingkan antara…