Pendapatan Bima Sakti Tumbuh 16,81%

Sepanjang tahun 2022, PT Bima Sakti Pertiwi Tbk. (PAMG) membukukan pendapatan sebesar Rp54,82 miliar, naik 16,81% dibandingkan dengan 2021 sebesar Rp46,93 miliar. Informasi tersebut disampaikan perseroan dalam laporan keuanan yang dipublikasi di Jakarta, kemarin.

Emiten perusahaan pengelola mal Pekanbaru ini menjelaskan, mayoritas pendapatan diperoleh dari para penyewa atau tenant dengan nilai Rp26,58 miliar. Seiring dengan kenaikan pendapatan, PAMG juga membukukan kenaikan beban pokok pendapatan sebesar 4,13% year on year (YoY) dari Rp25,0 miliar pada 2021 menjadi Rp26,04 miliar. Meski demikian, laba kotor tetap tumbuh 31,28% secara tahunan menjadi Rp28,78 miliar.

PAMG juga mencatatkan laba usaha sebesar Rp7,51 miliar pada 2022, naik 217,37% daripada tahun sebelumnya. Namun, masih terdapat beban keuangan sebesar Rp10,66 miliar yang dilaporkan PAMG sehingga posisi bottom line tetap negatif. Kendati demikian, rugi tahun berjalan selama 2022 cenderung lebih baik. Hal ini tecermin pada penurunan secara tahunan dari Rp10,46 miliar pada 2021 menjadi Rp3,20 miliar sepanjang 2022.

Adapun total aset PAMG pada akhir 2022 cenderung stagnan di Rp582,56 miliar, dari Rp583,57 miliar di pengujung 2021. Di sisi lain, liabilitas bertambah dari Rp157,55 miliar menjadi Rp159,75 miliar pada akhir 2022. Kenaikan terutama disebabkan oleh meningkatnya pinjaman bank sebesar Rp6 miliar. Sementara itu, total ekuitas PAMG turun menjadi Rp422,80 miliar pada akhir 2022, dari Rp426,02 miliar pada akhir 2021.



BERITA TERKAIT

Remala Abadi Targetkan Pendapatan Naik 15%

Di tahun 2025, PT Remala Abadi Tbk (DATA) menargetkan pendapatan sebesar Rp431,68 miliar. Target ini, sekitar 15% lebih tinggi dibanding…

Champ Resto Raih Pinjaman Rp199 Miliar

Danai pengembangan bisnisnya, PT Champ Resto Indonesia Tbk (ENAK) menandatangani perubahan perjanjian kredit dengan PT Bank Central Asia Tbk (BBCA).…

Laba Superkrane Mitra Utama Tumbuh 1,78%

Di kuartal tiga 2024, PT Supekrane Mitra Utama Tbk (SKRN) membukukan laba Rp175,47 miliar (Rp26,12 per saham) atau naik 1,78%…

BERITA LAINNYA DI

Remala Abadi Targetkan Pendapatan Naik 15%

Di tahun 2025, PT Remala Abadi Tbk (DATA) menargetkan pendapatan sebesar Rp431,68 miliar. Target ini, sekitar 15% lebih tinggi dibanding…

Champ Resto Raih Pinjaman Rp199 Miliar

Danai pengembangan bisnisnya, PT Champ Resto Indonesia Tbk (ENAK) menandatangani perubahan perjanjian kredit dengan PT Bank Central Asia Tbk (BBCA).…

Laba Superkrane Mitra Utama Tumbuh 1,78%

Di kuartal tiga 2024, PT Supekrane Mitra Utama Tbk (SKRN) membukukan laba Rp175,47 miliar (Rp26,12 per saham) atau naik 1,78%…