Miliki Kekuatan Bisnis - CVC Capital Akuisisi Samator Rp 2,3 Triliun

NERACA

Jakarta -Kembangkan ekspansi bisisnya, Matrix Company Limited dalam pengelolaan CVC Capital Partners atau CVC telah membeli efek bersifat ekuitas PT Samator Indo Gas Tbk (AGII) senilai US$ 155 juta pada perdagangan tanggal 15 Maret 2023. Hal itu terlihat dengan adanya transaksi negosiasi dengan harga jual dan beli Rp2400 per lembar untuk 9,8 juta lot AGII. Dengan demikian, nilai transaksi itu mencapai Rp2,342 triliun.

Direktur Utama AGII, Rachmat Harsono dalam siaran persnya di Jakarta, kemarin menjelaskan, investasi Funds CVC ini sebagai bukti dari kualitas dan kekuatan bisnis yang telah dikembangkan sepanjang beberapa dekade ini. Hal tersebut juga menunjukkan tingkat kepercayaan yang dimiliki oleh investor global terhadap prospek pertumbuhan yang menarik di Indonesia,”Kami berharap dapat bekerja sama dengan mitra baru kami untuk dapat terus mengembangkan Perseroan dan membawa Samator Indo Gas ke tingkat yang lebih tinggi,"ujarnya.

Pasca transaksi itu, keluarga Harsono akan terus menjadi pemegang saham mayoritas dan mempertahankan pengendalian atas AGII.  Kedepan, disampaikannya, AGII berencana memulai konstruksi pabrik baru di Kawasan Industri Terpadu Batang (KITB) pada bulan Maret 2023 ini, dengan perkiraan belanja modal sebesar Rp 500 - 600 Miliar akan dialokasikan untuk mendukung tahap pembangunan yang akan berlangsung hingga akhir tahun 2024.

Sebelumnya, AGII telah mengumumkan pelanggan pertamanya di KITB, KCC Glass Corporation, yang akan membangun salah satu pabrik kaca terbesar di Asia Tenggara. Selain itu, AGII juga akan melayani tenant-tenant lainnya di KITB, yang direncanakan akan menjadi kawasan yang mendukung pengembangan industri mobil listrik di Indonesia.“Dalam 2-3 tahun ke depan, Perseroan menargetkan agar pendapatan tumbuh hingga dua kali tingkat Pertumbuhan PDB Nasional, dan menargetkan agar margin laba bersih untuk mencapai dua digit melalui optimalisasi operasional serta inisiatif-inisiatif komersial strategis,” kata dia.

Sebagai informasi, perseroan menargetkan mampu mencetak pertumbuhan penjualan satu atau dua kali lebih tinggi dibandingkan Produk Domestik Bruto (PDB) nasional dalam 2--3 tahun mendatang. Di saat yang sama, AGII juga membidik realisasi EBITDA antara 32% sampai 34% dari total penjualan. Margin laba AGII juga dipatok sebesar 7% hingga 9%.

Kata Nini Liemijanto, Direktur Samator Gas Indo, target-target tersebut berdasarkan potensi penjualan gas industri di sektor konsumer, ritel, manufaktur, dan lain sebagainya. Manajemen AGII juga berharap laba bersih perusahaan dapat terus meningkat di tahun-tahun yang akan datang seiring penjualan yang berkelanjutan, keunggulan operasional, dan penerapan strategi keuangan yang tepat.

BERITA TERKAIT

IHSG Melemah di Tengah Penguatan Bursa Asia

NERACA Jakarta – Mengakhiri perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) Rabu (17/4) sore, indeks harga saham gabungan (IHSG) ditutup…

Danai Refinancing - Ricky Putra Globalindo Jual Tanah 53 Hektar

NERACA Jakarta – Perkuat struktur modal guna mendanai ekspansi bisnisnya, emiten produsen pakaian dalam PT Ricky Putra Globalindo Tbk (RICY)…

Libur Ramadan dan Lebaran - Trafik Layanan Data XL Axiata Meningkat 16%

NERACA Jakarta – Sepanjang libur Ramadan dan hari raya Idulfitr 1445 H, PT XL Axiata Tbk (EXC) atau XL Axiata…

BERITA LAINNYA DI Bursa Saham

IHSG Melemah di Tengah Penguatan Bursa Asia

NERACA Jakarta – Mengakhiri perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) Rabu (17/4) sore, indeks harga saham gabungan (IHSG) ditutup…

Danai Refinancing - Ricky Putra Globalindo Jual Tanah 53 Hektar

NERACA Jakarta – Perkuat struktur modal guna mendanai ekspansi bisnisnya, emiten produsen pakaian dalam PT Ricky Putra Globalindo Tbk (RICY)…

Libur Ramadan dan Lebaran - Trafik Layanan Data XL Axiata Meningkat 16%

NERACA Jakarta – Sepanjang libur Ramadan dan hari raya Idulfitr 1445 H, PT XL Axiata Tbk (EXC) atau XL Axiata…