MCAS Tampilkan Kendaraan Listrik di IISMEX

PT M Cash Integrasi Tbk (MCAS) melalui anak usahanya V2 Indonesia dan Volta, hadir menyemarakkan Indonesia International Smart City Expo & Forum (IISMEX) 2022.”IISMEX adalah acara yang sangat berkaitan dengan teknologi, kesempatan ini tentu merupakan wadah yang sesuai bagi ekosistem kami untuk lebih menunjukan peran teknologi yang dapat mendukung kebutuhan industri maupun masyarakat,”kata Jahja Suryandy, Managing Director PT M Cash Integrasi Tbk dalam siaran persnya di Jakarta, kemarin.

MCAS Group berharap dapat berkolaborasi dengan stakeholder seperti pemerintah maupun korporasi, untuk bersama-sama mewujudkan penetrasi teknologi dan infrastruktur digital perseroan ke dalam ekosistem Smart City untuk memudahkan berbagai aspek kehidupan masyarakat ke depannya.

Sementara Rudi Hidayat, Founder dan Chief Executive Officer V2 Indonesia, menambahkan, V2 Indonesia sebagai bagian dari ekosistem milik MCAS Group, bangga dapat menampilkan solusi audio-visual berteknologi tinggi dan terdepan di ajang ini. Lebih tepatnya, V2 Indonesia menghadirkan teknologi yang bisa mendukung penerapan Metaverse untuk pengembangan kota cerdas atau Smart City. “Konsep smart diterapkan dalam teknologi Audio Visual yang kami miliki, mulai dari Smart Command Center, Smart Interactive Board, dan Smart Creative Digital Signage,”jelasnya.

Selain itu, V2 Indonesia juga menghadirkan Volta Smart Motor Electric yang dilengkapi dengan teknologi yang memberi kemudahan dalam melakukan monitoring dan akses. Perseroan berharap teknologi ini dapat membuat pekerjaan menjadi lebih terstruktur dan terorganisir.

 

BERITA TERKAIT

Eastparc Hotel Tebar Dividen Interim II Rp1,25

Emiten hotel, PT Eastparc Hotel Tbk (EAST) akan membagikan dividen interim II untuk tahun buku 2024 sebesar Rp5,158 miliar (Rp1,25…

Anugerah Inti Lepas 1,69% Saham di PEGE

Realisasikan hasil investasi, Anugerah Inti Karisma (AIK) sebagai salah satu pemegang saham PT Panca Global Kapital Tbk (PEGE) telah menjual…

OJK Dorong BUMD di Papua Go Public

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Papua mendorong badan usaha milik daerah (BUMD) memanfaatkan pembiayaan dari pasar modal dengan menjadi perusahaan terbuka…

BERITA LAINNYA DI

Eastparc Hotel Tebar Dividen Interim II Rp1,25

Emiten hotel, PT Eastparc Hotel Tbk (EAST) akan membagikan dividen interim II untuk tahun buku 2024 sebesar Rp5,158 miliar (Rp1,25…

Anugerah Inti Lepas 1,69% Saham di PEGE

Realisasikan hasil investasi, Anugerah Inti Karisma (AIK) sebagai salah satu pemegang saham PT Panca Global Kapital Tbk (PEGE) telah menjual…

OJK Dorong BUMD di Papua Go Public

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Papua mendorong badan usaha milik daerah (BUMD) memanfaatkan pembiayaan dari pasar modal dengan menjadi perusahaan terbuka…