Perkuat Basis Investor Lokal - ModalSaham Bidik Investor Potensial di Kampus

NERACA

Jakarta – Kalangan mahasiswa atau milenial menjadi salah satu calon investor potensial di pasar modal. Apalagi, berinvestasi saham saat ini sudah mudah dan murah seiring dengan program Otoritas Jasa Keuangan (OJK) yang ingin menggejot pendalaman investasi di pasar modal. Maka berangkat dari upaya meningkatkan minat masyarakat, khususnya mahasiswa berinvestasi di pasar modal, banyak yang dilakukan PT Bursa Efek Indonesia (BEI) bersama pelaku industri pasar modal dengan menggelar sekolah pasar modal hingga mendirikan galeri investasi.

Berangkat dari upaya menggenjot pertumbuhan investor pasar modal, Muhammad Reza Alkhawarismi sebagai CEO ModalSaham memberikan edukasi tentang investasi saham di Universitas Padjadjaran (Unpad).”Investasi di saham merupakan salah satu pilihan investasi terbaik dibanding menabung di bank, sebab setiap tahun terjadi inflasi dan nilai uang akan turun terus menerus setiap tahun,”ujarnya dalam siaran persnya di Jakarta, kemarin.

Melalui startup financial technology yang didirikannya dan bergerak di sektor equity crowdfunding, Reza ingin mengajak anak muda bahwa investasi itu sifatnya jangka panjang dan perlu ketekunan serta kesabaran. Bicara soal kemudahan investasi saham, diakuinya, melalui platform ModalSaham, mahasiswa sekarang dapat berinvestasi pada UKM dan Startup yang memiliki prospek untuk berkembang dan profitable dengan exit plannya adalah IPO di Bursa Efek Indonesia.

Disampaikannya, pada akhir tahun ini ModalSaham akan bekerjasama dengan Financial Market Community (FMC) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unpad dan galeri investasi BEI membuat program "YukModalSaham" dan "PojokModalSaham" yang akan menjadi jembatan mahasiswa Unpad mendapatkan pengetahuan mengenai keuntungan berinvestasi di UKM dan Startup lokal, sehingga mahasiswa juga dapat berkontribusi menyejahterakan perekonomian Indonesia.

Merespon program tersebut, Kevin Mulia sebagai Presiden FMC 2019 menyampaikan antusias dengan hadirnya platform seperti ModalSaham. “Kami sangat mendukung program yang akan ModalSaham selenggarakan di Unpad. Melalui platform ModalSaham, mahasiswa akan belajar untuk tidak konsumtif, dan bisa menyisihkan sebagian uang jajannya untuk berinvestasi yang berguna untuk masa depan mereka sendiri. Sehingga mahasiswa bisa lebih mandiri, dan bisa berkontribusi untuk negeri dengan cara membantu permodalan usaha-usaha kecil untuk dapat berkembang,”ujarnya.

Sebagai informasi, tren pertumbuhan investor milenial tiap tahunnya terus tumbuh. PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) mencatat investor milenial atau usia di bawah 30 tahun sepanjang 2018 tumbuh 11%.  Dalam laporan pencapaian 2018 KSEI disebutkan, demografi investor individu didominasi kaum milenial sebanyak 39,72%, diikuti investor berusia 31 tahun-40 tahun sebesar 25,34%, usia 41 tahun-50 tahun sebanyak 18,69%, usia 51 tahun-60 tahun dan terendah adalah investor dengan usia di atas 60 tahun sebanyak 5,56%.

Sementara, berdasarkan jenis kelamin, terbanyak masih dari pria yakni 59,13%, sedangkan wanita 40,87%. Di mana, mayoritas investor atau 58,34% memiliki penghasilan berkisar Rp 10 juta-Rp 100 juta, dengan kategori pekerjaan sebagian besar atau 58,27% adalah pegawai (swasta, pegawai negeri dan guru).

BERITA TERKAIT

Metropolitan Land Raih Marketing Sales Rp438 Miliar

NERACA Jakarta – Emiten properti, PT Metropolitan Land Tbk (MTLA) atau Metland membukukan marketing sales hingga kuartal I-2024 sebesar Rp…

Hartadinata Tebar Dividen Final Rp15 Per Saham

Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Hartadinata Abadi Tbk. (HRTA) akan memberikan dividen final tahun buku 2023 sebesar Rp15…

Kenaikan BI-Rate Positif Bagi Pasar Modal

NERACA Jakarta  - Ekonom keuangan dan praktisi pasar modal, Hans Kwee menyampaikan kenaikan suku bunga acuan Bank Indonesia (BI) atau BI-Rate…

BERITA LAINNYA DI Bursa Saham

Metropolitan Land Raih Marketing Sales Rp438 Miliar

NERACA Jakarta – Emiten properti, PT Metropolitan Land Tbk (MTLA) atau Metland membukukan marketing sales hingga kuartal I-2024 sebesar Rp…

Hartadinata Tebar Dividen Final Rp15 Per Saham

Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Hartadinata Abadi Tbk. (HRTA) akan memberikan dividen final tahun buku 2023 sebesar Rp15…

Kenaikan BI-Rate Positif Bagi Pasar Modal

NERACA Jakarta  - Ekonom keuangan dan praktisi pasar modal, Hans Kwee menyampaikan kenaikan suku bunga acuan Bank Indonesia (BI) atau BI-Rate…