DBS Securities Bidik Dua Perusahaan IPO

Maraknya perusahaan yang bakal menawarkan saham perdana tahun ini, rupanya juga dinikmati PT DBS Vickers Securities Indonesia. Pasalnya, perseroan akan kembali memproses penawaran perdana saham dua perusahaan lagi yang bergerak di bidang infrastruktur dan otomotif pada 2013.

Direktur PT DBS Vickers Securities Indonesia, Hendra Purnama mengatakan, kedua perusahaan tersebut diperkirakan akan melantai di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada kuartal ketiga tahun ini. \"Perusahaan ini, satunya di sektor infrastruktur dan satunya di sektor ritel dan pembiyaan, core bisnisnya ritel tetapi bergerak di pembiayaan juga, sampai sepanjang tahun akan ada tiga IPO, termasuk Mitra Pinasthika,\" katanya di Jakarta, Rabu(29/5).

Sedangkan mengenai dana yang akan diperoleh dari kedua perusahaan tersebut mencapai Rp1 triliun lebih. Disebutkan, dananya diperkirakan sebesar US$100 juta. Belum lama ini, , PT DBS Vickers Securities Indonesia menjadi penjamain emisi PT Mitra Pinasthika Mustika Tbk (MPMX) yang baru saja menghantarkan perusahaan tersebut melakukan pencatatan perdana saham di BEI. (bani)

 

BERITA TERKAIT

Hartadinata Tebar Dividen Final Rp15 Per Saham

Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Hartadinata Abadi Tbk. (HRTA) akan memberikan dividen final tahun buku 2023 sebesar Rp15…

KEJU Bagikan Dividen Final Rp79,50 Miliar

Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Mulia Boga Raya Tbk. (KEJU) memutuskan membagikan dividen final tahun buku 2023 sebesar…

BUMI Bukukan Laba Bersih US$67,6 Juta

Di kuartal pertama 2024, PT Bumi Resources Tbk. (BUMI) membukukan laba bersih senilai US$67,6 juta atau setara Rp1,09 triliun (kurs…

BERITA LAINNYA DI

Hartadinata Tebar Dividen Final Rp15 Per Saham

Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Hartadinata Abadi Tbk. (HRTA) akan memberikan dividen final tahun buku 2023 sebesar Rp15…

KEJU Bagikan Dividen Final Rp79,50 Miliar

Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Mulia Boga Raya Tbk. (KEJU) memutuskan membagikan dividen final tahun buku 2023 sebesar…

BUMI Bukukan Laba Bersih US$67,6 Juta

Di kuartal pertama 2024, PT Bumi Resources Tbk. (BUMI) membukukan laba bersih senilai US$67,6 juta atau setara Rp1,09 triliun (kurs…