Delifru Utama Ditunjuk Jadi ATPM Mesin Kopi La Carimali

 

NERACA

Jakarta - PT Delifru Utama Indonesia ditunjuk sebagai Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) mesin kopi asal Italia, La Carimali. Penunjukan tersebut tak terlepas dari kontribusi Delifru Utama di industri food and bavarages di Indonesia. Menurut Direktur PT Delifru Utama Indonesia Kevin Santoso menyampaikan bahwa Delifru tak hanya sebagai distributor resmi melainkan juga sebagai mitra teknis untuk layanan purna jual, pelatihan, dan edukasi mesin kopi La Carimali di Indonesia.

PT Delifru Utama Indonesia memahami bahwa keberhasilan bisnis kopi tidak hanya bergantung pada bahan baku berkualitas, tetapi juga pada konsistensi rasa, efisiensi operasional, dan kemampuan menghadirkan pengalaman minum kopi yang memuaskan. “Untuk itu, PT Delifru Utama Indonesia berkolaborasi dengan La Carimali menghadirkan rangkaian mesin kopi profesional yang mampu menjawab tantangan-tantangan tersebut, mulai dari kebutuhan kafe kecil hingga jaringan F&B berskala besar,” ujar Kevin di Jakarta, Kamis (15/5).

Asal tahu saja, La Carimali merupakan produsen mesin kopi asal Italia yang telah berdiri sejak 1919. La Carimali  juga aktif dalam mendukung acara komunitas dan perlombaan di dunia kopi baik di Indonesia maupun dunia. “Terbukti dengan salah satu komitmenya dengan PT Delifru Utama Indonesia untuk mendukung industri bisnis kopi dalam negeri dari hulu sampai ke hilir, La Carimali juga berkerja sama dengan berbagai pelaku industri, La Carimali menyediakan ruang bagi barista, pemilik kafe, dan operator hotel untuk mengenal lebih dekat teknologi mesin kopi modern dan praktik terbaik dalam penyajian kopi,” jelas Andrea Pietrobon, General Manager La Carimali Italia dalam kesempatan serupa.

Kevin menyampaikan bahwa kolaborasi dengan La Carimali ini menjadi langkah penting dalam memperkuat posisi Delifru sebagai pemain kuat dan tumbuh pesat di pasar mesin kopi nasional. “Calimari adalah brand teknologi mesin kopi yang sudah ada sejak 1919 dan merupakan bagian dari VEA Group. Ini adalah true Italian brand yang mengkhususkan diri pada mesin kopi komersial maupun personal. Kemitraan ini memperkuat posisi kami sebagai pemain yang kuat dan terus berkembang di Indonesia,” Kevin menambahkan.

Lebih lanjut, Kevin menambahkan bahwa Delifru tidak hanya fokus pada mesin kopi, tetapi juga menyediakan lebih dari 50 varian sirup serta berbagai produk minuman lainnya. “Kami memiliki lebih dari 50 varian sirup yang bisa digunakan untuk kopi, mocktail, dan beragam minuman lainnya. Setiap bulan atau setiap kuartal, kami terus merilis produk baru. Selain sirup, kami juga menyediakan puree, sauce, drink base, dan item-item F&B lainnya,” jelasnya.

Andrea, menegaskan bahwa sejak tahun 1960, La Carimali telah menjadi pionir dalam pengembangan mesin kopi otomatis. Semua teknologi mesin dikembangkan secara internal dengan investasi besar di bidang research and development (R&D). “Kami ingin membuat mesin kopi berkualitas tinggi namun tetap terjangkau. Visi kami sejak awal adalah mendemokratisasi kopi agar semua orang bisa menikmati kopi nikmat tanpa harus mahal,” ujar Andrea.

Andrea menambahkan, alasan utama pihaknya menunjuk Delifru sebagai distributor eksklusif di Indonesia adalah karena kemampuan teknis dan dedikasi Delifru dalam memberikan pelayanan menyeluruh kepada pelanggan. “Kemitraan kami dengan Delifru tidak hanya untuk penjualan, tetapi juga mencakup pelatihan, layanan purna jual, dan pendampingan dalam pemilihan mesin kopi yang sesuai dengan kebutuhan pelanggan. Ini penting untuk menjamin bisnis jangka panjang yang profitable. Kami butuh mitra yang mampu menjaga seluruh rantai layanan, termasuk ketersediaan spare part, dan Delifru memiliki tim teknis yang sangat baik,” tutur Andrea.

Dengan kerja sama ini, kedua pihak berharap dapat memperluas akses masyarakat dan pelaku industri terhadap mesin kopi berkualitas dengan harga kompetitif, sekaligus memperkuat ekosistem industri kopi dan gaya hidup kafe di Indonesia yang terus berkembang.

BERITA TERKAIT

Produsen Air Mineral Sierra Raih Penghargaan Top Innovation Choice Award 2025

  NERACA Jakarta - Produsen air mineral kemasan asal Bandung, Sierra meraih penghargaan di ajang Top Innovation Choice Awards 2025…

Mampu Jawab Tantangan dengan Inovasi, Brand-Brand Ini Raih Top Innovation Choice Award 2025

  NERACA Jakarta - Saat ini, inovasi bukan lagi menjadi pilihan namun sudah menjadi kunci utama di tengah dinamika pasar.…

Konser Tawa 2025 Satukan Musik dan Stand-up Comedy

  NERACA Jakarta - Tiga Kreasi, Creative Agency dalam bidang hiburan dan acara kreatif membuat gebrakan baru dengan menyandingkan antara…

BERITA LAINNYA DI Keuangan

Delifru Utama Ditunjuk Jadi ATPM Mesin Kopi La Carimali

  NERACA Jakarta - PT Delifru Utama Indonesia ditunjuk sebagai Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) mesin kopi asal Italia, La…

Produsen Air Mineral Sierra Raih Penghargaan Top Innovation Choice Award 2025

  NERACA Jakarta - Produsen air mineral kemasan asal Bandung, Sierra meraih penghargaan di ajang Top Innovation Choice Awards 2025…

Mampu Jawab Tantangan dengan Inovasi, Brand-Brand Ini Raih Top Innovation Choice Award 2025

  NERACA Jakarta - Saat ini, inovasi bukan lagi menjadi pilihan namun sudah menjadi kunci utama di tengah dinamika pasar.…