Champ Resto Targetkan IPO Rp 533,3 Miliar

NERACA

Jakarta- Danai pengembangan bisnis kedepan, PT Champ Resto Indonesia Tbk akan melakukan penawaran umum perdana saham atau initial public offering (IPO) dengan melepas 666 juta saham bernominal Rp10 per saham atau setara dengan 30% dari modal ditempatkan dan disetor penuh. Informasi tersebut disampaikan perseroan dalam prospektusnya di Jakarta, kemarin.

Calon emiten tata boga ini menawarkan harga berkisar Rp800 hingga Rp950 per saham. Sehingga nilai IPO akan mencapai Rp533, 33 miliar hingga Rp633,33 miliar. Untuk memuluskan rencana itu perseroan telah menunjuk UOBKayHian selaku penjamin emisi efek. Bersama anggota bursa itu, akan mulai melakukan penawaran awal pada tanggal 12 hingga 20 Januari 2022. Diharapkan pernyataan efektif terbit pada tanggal 27 Januari 2022. Jika demikian akan mulai melakukan penawaran umum pada tanggal 31 Januari hingga 3 Februari 2022.

Rencananya, 22% dari dana hasil IPO aakan digunakan untuk pembayaran sebagian utang kepada PT Bank CIMB Niaga Tbk (BNGA). Selanjutnya, 22% dana IPO akan digunakan untuk membayar utang kepada dua pemegang saham perseroan Ali Gunawan Budiman dan Barokah Melayu Food Pte Ltd. Sedangkan sisanya, sekitar 14% untuk belanja modal. Jelasnya, 7% untuk perbaikan gerai gerai baru perseroan, 4% untuk perbaikan gerai lama perseroan dan 3% untuk meningkatkan dapur utama. Selebihnya, untuk modal kerja untuk meningkatkan kegiatan usaha seperti pembelian bahan baku, gaji karyawan dan biaya lain.

Berdasarkan laporan keuangan per 30 November 2021 tercatat rugi bersih Rp53,088 miliar, setelah membukukan pendapatan senilai Rp672,79 miliar. Adapun selama masa pandemi, perseroan kerap membukukan kerugian. Misalnya pada 2020, total kerugian yang diderita mencapai Rp135,76 miliar dengan total pendapatan mencapai Rp560,18 miliar.

Sementara pada rentang 2018 hingga 2019, total pendapatan mencapai Rp744.90 miliar dan Rp1,08 triliun. Adapun torehan laba bersih mencapai Rp52,01 miliar dan Rp101,65 miliar. Sebagai informasi, Ali Gunawan adalah salah satu pemegang saham perseroan dengan kepemilikan sekitar 310,3 juta lembar. Jumlah itu setara dengan 13,96% dari total saham perseroan.

Per 31 Desember 2021, perseroan mengoperasikan 276 outlet yang di Jawa, Bali, Sumatera, dan Sulawesi. Sekitar 88% dari total outlet saat ini berada di Jawa. Sejak 2017, perseroan mengembangkan outlet Gokana dan Raa Cha di luar Jabodetabek dan Jawa Barat. Selain Gokana, Champ Resto Indonesia juga mengelola Raa Cha Suki & BBQ, Monsieur Spoon (French Bakery Café), BMK (Baso Malang Karapitan), Platinum Resto dan Café, Chopstix, dan bmk (Baso Mie Kopi).

BERITA TERKAIT

Adira Finance Bukukan Laba Bersih Rp432 Miliar

Di kuartal pertama 2024, PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk (ADMF) atau Adira Finance membukukan peningkatan laba bersih sebesar 4%…

BTN Sayangkan Demo Anarkis di Kantor Pusat BTN

Aksi demonstrasi yang terjadi di kantor pusat PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk mulai meresahkan, pada hari kedua aksi unjuk…

Bank BJB Cetak Laba Bersih Rp453 Miliar

Di kuartal pertama 2024, bank bjb berhasil meraup laba sebelum pajak hingga Rp453 miliar tumbuh 1,6% year on year (yoy)…

BERITA LAINNYA DI Bursa Saham

Adira Finance Bukukan Laba Bersih Rp432 Miliar

Di kuartal pertama 2024, PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk (ADMF) atau Adira Finance membukukan peningkatan laba bersih sebesar 4%…

BTN Sayangkan Demo Anarkis di Kantor Pusat BTN

Aksi demonstrasi yang terjadi di kantor pusat PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk mulai meresahkan, pada hari kedua aksi unjuk…

Bank BJB Cetak Laba Bersih Rp453 Miliar

Di kuartal pertama 2024, bank bjb berhasil meraup laba sebelum pajak hingga Rp453 miliar tumbuh 1,6% year on year (yoy)…