Bank Panin Syariah Tingkatkan Pembiayaan UMKM Palembang

Bank Panin Syariah Tingkatkan Pembiayaan UMKM Palembang

NERACA

Palembang - Bank Panin Dubai Syariah melalui kantor cabang di Kota Palembang akan meningkatkan pembiayaan terhadap pelaku usaha mikro kecil dan menengah di ibu kota Provinsi Sumatera Selatan itu.

“Pembiayaan tersebut perlu ditingkatkan untuk mendukung pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) melakukan pengembangan usaha memanfaatkan momentum Asian Games pada 2018,” kata Kepala Cabang Bank Panin Dubai Syariah Palembang Kemas Afandi Abdullah, di Palembang, sebagaimana dikutip Antara, kemarin.

Menurut dia, Kota Palembang yang ditunjuk bersama DKI Jakarta sebagai tuan rumah pesta olahraga negara-negara di kawasan Asia itu menjadi sasaran empuk bagi pelaku UMKM terutama penyedia cendera mata atau barang yang bisa dijadikan kenangan-kenangan.”Momentum tersebut jangan sampai dilewatkan pelaku UMKM di Palembang dan beberapa daerah Sumsel lainnya karena keterbatasan modal usaha dan memilih menjadi penonton saja,” ujar dia.

Untuk mendukung pelaku UMKM di daerah ini agar berperan aktif menjadi penyedia cendera mata Asian Games, pihaknya memberi kesempatan kepada pelaku usaha memanfaatkan lembaga jasa keuangan yang dipimpinnya itu mendapatkan pinjaman modal pengembangan usaha. Pengembangan suatu usaha seperti kerajinan tenun songket, jumputan, batik, usaha makan khas daerah kerupuk, kemplang, pempek dan usaha lainnya memerlukan modal yang tidak sedikit.

Jika pelaku UMKM di Kota Palembang dan 16 kabupaten/kota Sumsel lainnya menghadapi masalah keuangan untuk mengembangan usahanya jangan ragu-ragu untuk menghubungi petugas di kantornya.”Bank Panin Dubai Syariah dengan mengusung konsep "Mitra Ekonomi Rakyat", terus berupaya memperluas jangkauan pelayanan keuangan masyarakat, pemerintah, swasta, dan pelaku usaha,” ujar Afandi. Ant

 

BERITA TERKAIT

Pelindo Fasilitasi 3 UMK Unggulan Ikut Pameran di Luar Negeri

NERACA Jakarta - PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo berpartisipasi di ajang pameran International Food and Hotel Asia (FHA) Food…

MenKopUKM: 57th APEC SMEWG Jadi Forum Strategis Tuntaskan Tantangan UMKM

NERACA Bali – Menteri Koperasi dan UKM (MenKopUKM) Teten Masduki menyatakan forum Asia-Pacific Economic Cooperation Small Medium Enterprises Working Group…

Dishub Kota Sukabumi Tangani Puluhan Kerusakan PJU

NERACA Sukabumi - Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Sukabumi menerima laporan kerusakan Penerangan Jalan Umum (PJU) sebanyak 49 aduan yang tersebar…

BERITA LAINNYA DI Ekonomi Daerah

Pelindo Fasilitasi 3 UMK Unggulan Ikut Pameran di Luar Negeri

NERACA Jakarta - PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo berpartisipasi di ajang pameran International Food and Hotel Asia (FHA) Food…

MenKopUKM: 57th APEC SMEWG Jadi Forum Strategis Tuntaskan Tantangan UMKM

NERACA Bali – Menteri Koperasi dan UKM (MenKopUKM) Teten Masduki menyatakan forum Asia-Pacific Economic Cooperation Small Medium Enterprises Working Group…

Dishub Kota Sukabumi Tangani Puluhan Kerusakan PJU

NERACA Sukabumi - Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Sukabumi menerima laporan kerusakan Penerangan Jalan Umum (PJU) sebanyak 49 aduan yang tersebar…