Nilai Konstruksi Tol Cinere-Serpong Capai Rp1 triliun

 

 

NERACA

 

Jakarta - PT Waskita Karya (Persero) Tbk, melalui anak usahanya PT Waskita Toll Road, memiliki saham Ruas Tol Cinere Serpong sepanjang 10,24 kilometer dengan mengakuisisi 876.018 saham atau 35% senilai Rp70 miliar PT Thiess Contractors Indonesia (Thiess) di PT Cinere Serpong Jaya (CSJ).

Menurut Direktur Utama Waskita Toll Road, Herwidiakto, total nilai konstruksi di luar tanah mencapai Rp1 triliun. “Sementara pembebasan tanah sedang dilakukan oleh pemerintah pusat melalui Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat,” ungkapnya di Jakarta, Rabu (1/7). Adapun keabsahan pembelian ini berdasarkan akta nomor 77 tanggal 29 Juni 2015. Dengan demikian, komposisi kepemilikan CSJ adalah sebagai berikut.

PT Jasa Marga (Persero) Tbk memegang kendali saham sebanyak 55% atau 1.376.602 saham dengan nilai Rp110 miliar. Disusul Waskita Toll Road, PT Jakarta Propertindo sebanyak 9% atau 250.291 saham serta PT Waskita Karya (Persero) Tbk sebanyak 1% atau satu saham.

Total nilai transaksi pengambilalihan sebesar 0,96% dari total nilai ekuitas perseroan per 31 Desember 2014 yang telah diaudit. Sehingga pengambilalihan saham tersebut bukan merupakan transaksi material sebagaimana dimaksud dalam peraturan No.IX.E.2 lampiran keputusan Ketua Bapepam dan LK No. KEP-614/BL/2011 tanggal 28 November 2011 tentang transaksi material dan perubahan kegiatan usaha utama.

 

BERITA TERKAIT

Peruri : Permintaan Pembuatan Paspor Naik Tiga Kali Lipat

    NERACA Jakarta – Perusahaan Umum Percetakan Uang Republik Indonesia (Perum Peruri) mencatat lonjakan permintaan pembuatan paspor dalam negeri…

Jika BBM Naik, Inflasi Diprediksi Capai 2,5-3,5%

  NERACA Jakarta – Center of Reform on Economics (CORE) Indonesia memperkirakan inflasi di kisaran 2,5-3,5 persen pada tahun 2024…

Kemenhub Siap Fasilitasi Investasi Jepang di Proyek TOD MRT Jakarta

    NERACA Jakarta – Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengatakan pihaknya siap memfasilitasi investor dari Jepang untuk pengembangan…

BERITA LAINNYA DI Ekonomi Makro

Peruri : Permintaan Pembuatan Paspor Naik Tiga Kali Lipat

    NERACA Jakarta – Perusahaan Umum Percetakan Uang Republik Indonesia (Perum Peruri) mencatat lonjakan permintaan pembuatan paspor dalam negeri…

Jika BBM Naik, Inflasi Diprediksi Capai 2,5-3,5%

  NERACA Jakarta – Center of Reform on Economics (CORE) Indonesia memperkirakan inflasi di kisaran 2,5-3,5 persen pada tahun 2024…

Kemenhub Siap Fasilitasi Investasi Jepang di Proyek TOD MRT Jakarta

    NERACA Jakarta – Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengatakan pihaknya siap memfasilitasi investor dari Jepang untuk pengembangan…