XL Rilis Layanan 4G LTE di Tiga Kota

PT XL Axiata Tbk (XL), meluncurkan komersialisasi layanan 4G-LTE (Long Term Evolution) di 3 kota besar yaitu Medan, Yogyakarta, dan Bogor. Layanan internet berkecepatan tinggi dan berteknologi canggih yang disediakan oleh XL ini di dukung oleh mitra penyedia jaringan terkemuka di dunia yakni Ericsson, Huawei dan Nokia.

Direktur Service Managament XL, Ongki Kurniawan mengatakan, hadirnya layanan XL 4G LTE untuk menjawab kebutuhan pelanggan dan masyarakat Indonesia, “Kami adalah operator pertama yang menggelar layanan 4G-LTE di tiga kota sekaligus,  termasuk di Medan di Sumatera Utara yang cukup jauh dari Ibu Kota Jakarta.Dalam waktu dekat ini XL 4G LTE akan kami luncurkan juga di Surabaya, dan  akan menyusul segera di kota-kota lainnya, termasuk Jakarta tentunya,”ujarnya dalam siaran persnya di Jakarta, kemarin.

Menurutnya, dengan dikomersialkan layanan 4G- LTE ini, berarti XL kini menawarkan layanan dengan 3 teknologi yaitu 2G, 3G dan 4G-LTE, yang sekaligus memposisikan diri sejajar dengan operator seluler besar lainnya secara global.

Dia menjelaskan, pemilihan ketiga kota tersebut sebagai lokasi digelarnya layanan XL 4G-LTE yang pertama berdasarkan pada beberapa  pertimbangan. Selain atas pertimbangan bisnis yaitu tingginya potensi  permintaan pelanggan, ketersediaan alokasi frekuensi, XL juga mempertimbangkan sisi dukungan bagi percepatan pembangunan di daerah melalui jaringan pita lebar dan layanan internet cepat. XL berharap bisa mendukung visi pembangunan infrastruktur pemerintah. (bani)

BERITA TERKAIT

Hartadinata Tebar Dividen Final Rp15 Per Saham

Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Hartadinata Abadi Tbk. (HRTA) akan memberikan dividen final tahun buku 2023 sebesar Rp15…

KEJU Bagikan Dividen Final Rp79,50 Miliar

Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Mulia Boga Raya Tbk. (KEJU) memutuskan membagikan dividen final tahun buku 2023 sebesar…

BUMI Bukukan Laba Bersih US$67,6 Juta

Di kuartal pertama 2024, PT Bumi Resources Tbk. (BUMI) membukukan laba bersih senilai US$67,6 juta atau setara Rp1,09 triliun (kurs…

BERITA LAINNYA DI

Hartadinata Tebar Dividen Final Rp15 Per Saham

Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Hartadinata Abadi Tbk. (HRTA) akan memberikan dividen final tahun buku 2023 sebesar Rp15…

KEJU Bagikan Dividen Final Rp79,50 Miliar

Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Mulia Boga Raya Tbk. (KEJU) memutuskan membagikan dividen final tahun buku 2023 sebesar…

BUMI Bukukan Laba Bersih US$67,6 Juta

Di kuartal pertama 2024, PT Bumi Resources Tbk. (BUMI) membukukan laba bersih senilai US$67,6 juta atau setara Rp1,09 triliun (kurs…