Divestasi Newmont Tunggu Izin DPR

NERACA

Jakarta - Kepala Pusat Investasi Indonesia (PIP), Soritaon Siregar mengatakan, kelanjutan divestasi 7% saham PT Newmont Nusa Tenggara (NNT) senilai Rp2,4 triliun masih menunggu izin dari Dewan Perwakilan Rakyat. Namun, kata dia, izin tersebut belum dapat diberikan lantaran saat ini DPR sedang dalam masa reses.

\"Minggu ini akan kita perpanjang, minimal tiga bulan, dan paling lama enam bulan. Setelah kita perpanjang kita minta izin ke DPR, apakah diperkenankan membeli,\" kata Soritaon di Jakarta, kemarin.

Proses perizinan tersebut, lanjut Soritaon, dilakukan untuk memenuhi amanah dari Mahkamah Konstitusi (MK) yang mewajibkan pemerintah untuk meminta izin kepada DPR dalam menggunakan dana APBN. Langkah selanjutnya setelah PIP mendapatkan izin dari DPR adalah pengkajian oleh pemerintah dalam menentukan siapa yang berhak membeli saham Newmont.

“Kita akan menganalisa lebih lanjut mana yang terbaik dari segala aspek, baru kita putuskan. Apakah PIP, pemerintah daerah, atau konsorsium BUMN (Badan Usaha Milik Negara),\" kata Soritaon. [iqbal]

BERITA TERKAIT

Peruri : Permintaan Pembuatan Paspor Naik Tiga Kali Lipat

    NERACA Jakarta – Perusahaan Umum Percetakan Uang Republik Indonesia (Perum Peruri) mencatat lonjakan permintaan pembuatan paspor dalam negeri…

Jika BBM Naik, Inflasi Diprediksi Capai 2,5-3,5%

  NERACA Jakarta – Center of Reform on Economics (CORE) Indonesia memperkirakan inflasi di kisaran 2,5-3,5 persen pada tahun 2024…

Kemenhub Siap Fasilitasi Investasi Jepang di Proyek TOD MRT Jakarta

    NERACA Jakarta – Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengatakan pihaknya siap memfasilitasi investor dari Jepang untuk pengembangan…

BERITA LAINNYA DI Ekonomi Makro

Peruri : Permintaan Pembuatan Paspor Naik Tiga Kali Lipat

    NERACA Jakarta – Perusahaan Umum Percetakan Uang Republik Indonesia (Perum Peruri) mencatat lonjakan permintaan pembuatan paspor dalam negeri…

Jika BBM Naik, Inflasi Diprediksi Capai 2,5-3,5%

  NERACA Jakarta – Center of Reform on Economics (CORE) Indonesia memperkirakan inflasi di kisaran 2,5-3,5 persen pada tahun 2024…

Kemenhub Siap Fasilitasi Investasi Jepang di Proyek TOD MRT Jakarta

    NERACA Jakarta – Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengatakan pihaknya siap memfasilitasi investor dari Jepang untuk pengembangan…