Bank Mandiri Salurkan Kredit ke Apotek K24

 

 

NERACA

 

Jakarta - PT. Bank Mandiri Persero Tbk menyalurkan kredit investasi bagi perluasan jaringan waralaba apotek K24, yang menurut perseroan ditujukan agar masyarakat lebih mudah memperoleh akses dan layanan kesehatan. Kepala Eksekutif Bank Mandiri Wilayah Jawa Tengah dan DIY Maqin U. Norhadi dalam siaran persnya diterima di Jakarta, Selasa (10/5), mengatakan pembiayaan pengembangan jaringan K24 diberikan kepada pemegang waralaba atau calon pemegang jaringan waralaba Apotek K24.

Pembiayaan itu, kata Maqin, dapat digunakan untuk pembukaan apotek baru, pengalihan apotek yang sudah berjalan maupun penggantian aset apotek yang ada. "Akses layanan kesehatan, termasuk obat-obatan, jagi bagian kami untuk mendukung dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat," ujarnya. Kerja sama antara Mandiri dan K24 itu diresmikan dalam penandatanganan kesepakatan yang disaksikan Wakil Presiden Senior Bank Mandiri Teddy Y. Danas serta Direktur PT. K24 Indonesia Gideon Hartono dan Direktur PT. K24 Klik Indonesia Bagas Prama Ananta di Yogyakarta, Selasa.

Selain pembiayaan perluasan jaringan, bank pemerintah itu juga bekerja sama dengan K24 dalam sistem pembayaran. Masyarakat, dapat membayar tagihan listrik PLN di sebanyak 353 jaringan Apotek K24. Kerja sama pembayaran itu, kata Maqin, akan diperluas mencakup pembayaran layanan telekomunikasi dan informatika seperti pulsa telepon dan jaringan televisi berbayar. "Masyarakat kini dapat menggunakan kartu debit Mandiri atau kartu prabayar 'e-money' di Apotek K24 serta transaksi 'e-commerce' melalui situs online apotek K24," kata dia.

Perseroan juga selanjutnya akan menempatkan mesin perekam data elektornik (EDC) di seluruh apotek K24, serta terdapat rencana untuk turut menempatkan mesin kasir otomatis (Automated Teller Machine/ATM).

 

BERITA TERKAIT

JTrust Bank Optimistis Capai Target Bisnis dan Tumbuh Berkelanjutan

  NERACA Jakarta - PT Bank JTrust Indonesia Tbk (J Trust Bank/Perseroan) menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan yang dihadiri…

BPKH dan Bank Muamalat Hadirkan Kartu Haji Indonesia

  NERACA Jakarta - Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) dan PT Bank Muamalat Indonesia Tbk (Bank Muamalat) meluncurkan Kartu Haji…

OneGold Jadi Tokenisasi Penambang Rakyat Pertama di Dunia

  NERACA Jakarta – Di tengah maraknya proyek kripto berbasis spekulasi, OneGold.io hadir menawarkan sesuatu yang berbeda dan lebih berdampak:…

BERITA LAINNYA DI Jasa Keuangan

JTrust Bank Optimistis Capai Target Bisnis dan Tumbuh Berkelanjutan

  NERACA Jakarta - PT Bank JTrust Indonesia Tbk (J Trust Bank/Perseroan) menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan yang dihadiri…

BPKH dan Bank Muamalat Hadirkan Kartu Haji Indonesia

  NERACA Jakarta - Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) dan PT Bank Muamalat Indonesia Tbk (Bank Muamalat) meluncurkan Kartu Haji…

OneGold Jadi Tokenisasi Penambang Rakyat Pertama di Dunia

  NERACA Jakarta – Di tengah maraknya proyek kripto berbasis spekulasi, OneGold.io hadir menawarkan sesuatu yang berbeda dan lebih berdampak:…