NERACA
Palembang - Dinas Pertanian Tanaman Pangan dan Hortikultura (Dintan TPH) Sumatera Selatan pada 2025 ini lebih menggencarkan optimasi lahan pertanian di provinsi setempat untuk meningkatkan ketahanan pangan daerah.
"Kami menggandeng sejumlah pihak termasuk Korem 044 Garuda Dempo (Gapo) mengoptimasi lahan pertanian untuk mencapai hasil produksi beras atau bahan pangan lainnya yang ideal," kata Kepala Dintan TPH Sumsel, Bambang Pramono di Palembang, dikutip Antara, kemarin.
Menurut dia, melalui optimasi lahan, diharapkan dapat meningkatkan produksi beras sesuai target tiga juta ton pada akhir tahun ini.
Selain optimasi lahan pertanian, pihaknya juga berupaya mencetak sawah baru untuk mewujudkan target produksi beras tersebut, katanya.
Salah satu instrumen yang sangat penting untuk meningkatkan produksi pangan nasional adalah tersedianya lahan dalam jumlah yang cukup luas dan tersebar di banyak tempat.
Untuk menjamin agar selalu tersedia lahan dalam jumlah cukup luas, pihaknya menggandeng Korem 044/Gapo melakukan cetak sawah baru di sejumlah daerah di provinsi dengan 17 kabupaten dan kota itu, ujar Bambang.
Sebelumnya Kapenrem 044/Gapo, Mayor Inf Jauhari mengatakan pada tahun ini pihaknya telah melakukan penandatanganan kontrak konstruksi optimasi lahan, kontrak SID optimasi lahan dan kontrak SID cetak sawah antara Kodim jajaran Korem 044/Gapo dan Dinas Pertanian Kabupaten di Sumsel.
Kegiatan itu merupakan bagian dari langkah strategis Kementerian Pertanian (Kementan) dalam meningkatkan produktivitas pangan di Tanah Air.
"Provinsi ini memiliki target optimasi lahan rawa seluas 106.357 hektare dan menjadi atensi Danrem 044/Gapo. Dengan telah ditandatanganinya kontrak dan SID, maka pengerjaan optimasi lahan serta cetak sawah baru dapat segera dilaksanakan,” kata Kapenrem Mayor Inf Jauhari. Ant
NERACA Jakarta - PT Permodalan Nasional Madani (PNM) menggelar acara SEHATI (Sehat Bersama Insan PNM) sebagai ajang family gathering sebagai…
NERACA Jakarta – Emas telah lama menjadi pilihan investasi favorit masyarakat Indonesia karena nilainya yang stabil dan mudah dipahami. Namun,…
NERACA Kuningan – Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) baru-baru ini merilis Indeks Daya Saing Daerah (IDSSD) 2024, dan Kabupaten…
NERACA Jakarta - PT Permodalan Nasional Madani (PNM) menggelar acara SEHATI (Sehat Bersama Insan PNM) sebagai ajang family gathering sebagai…
NERACA Jakarta – Emas telah lama menjadi pilihan investasi favorit masyarakat Indonesia karena nilainya yang stabil dan mudah dipahami. Namun,…
NERACA Kuningan – Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) baru-baru ini merilis Indeks Daya Saing Daerah (IDSSD) 2024, dan Kabupaten…