Berikan Nyaman dan Aman Bagi Keluarga - Skandinavia Hadirkan Fasilitas Premium dan Super Lengkap

Hadirkan hunian yang nyaman dan aman, PT Pancakarya Griyatama sebagai pengembang apartemen eksklusif di kota Tangerang, Skandinavia suguhkan fasilitas terbaik, seperti kos Leisure Room, yakni ruang bersama yang dapat difungsikan sebagai game room karena dilangkapi oleh berbagai permainan seru seperti billiard, tenis meja, fussball hingga mainan tradisional seperti catur dan congklak. Tak heran fasilitas yang terletak di lantai 5 ini menjadi salah satu spot favorit bagi keluarga untuk bersantai dan bercengkrama.

Selain sebagai game room, kos Leisure Room ini juga dapat digunakan sebagai co-working space yang nyaman disertai koneksi internet yang kencang. Perseroan dalam siaran persnya di Jakarta, kemarin menyebutkan, dari total 750an unit Skandinavia apartment yang telah serah terima, 400an unit kini telah aktif dihuni. Host by Skandinavia yang merupakan agen resmi Skandinavia untuk menyewakan unit-unit secara bulanan juga dibentuk oleh pengembang agar memudahkan pemilik unit dalam hal sewa-menyewa.

Setiap pemilik unit, memiliki kesempatan untuk mendapatkan passive income dari hasil sewa unit, hadirnya Host sekaligus memberikan harga penyewaan yang baik mulai dari 5jutaan untuk unit favorit yakni 2 bedroom junior dengan luasan 45m2. Perkembangan Skandinavia apartment dengan fasilitasnya yang premium dan semakin lengkap inilah yang telah menjadi pilihan logis bagi calon investor properti atau bagi yang ingin tinggal di tengah kota dengan segala kenyamanan urban living didalamnya.

Asal tahu saja, Skandinavia sendiri terletak di kawasan superblock yang saling terhubung. Bersebelahan dengan Tangcity Mall yang memiliki ribuan tenant dan merupakan pusat lifestyle dan entertainment Kota Tangerang, semakin melengkapi fasilitas hunian. Matahari Department Store juga telah resmi bergabung dengan membuka gerainya yang ke 30 di Kawasan Jabodetabek.

Department store ini melayani kebutuhan pelanggan akan tren fashion dari 80 merk terkenal. Gerai dengan luasan kurang lebih 5.400m2 dengan standard pelayanan yang baik menjadikan department store mampu memberikan pengalaman berbelanja yang menyenangkan bagi penghuni dan pengunjung. Kemudian pengalaman pengembang PT Pancakarya Griyatama dalam mengelola beberapa hotel seperti Novotel, Mercure dan Fika Aparthotel juga menghadirkan standar pengelolaan yang tinggi sehingga apartemen Skandinavia dikelola dengan standar serviced apartment setaraf hotel bintang 4.

Program-program promosi yang menarik senantiasa dihadirkan menyeimbangi fasilitasnya yang premium, antara lain cicilan developer hingga 120x hingga diskon 10% atau setara 3x bunga deposito, dengan cicilan langsung ke Developer tanpa BI Checking. Event-event untuk menarik konsumen seperti Open House juga kerap dilaksanakan, dengan bekerjasama dengan tenant-tenant ternama yakni Wings Stop dan Kopi Kenangan yang juga akan melengkapi fasilitas f&b di sekitar Skandinavia apartemen.  

 

 

BERITA TERKAIT

Intanwijaya Tebar Dividen Rp35 Per Saham

NERACA Jakarta – Sebagai bentuk apresiasi kepada pemegang saham, PT Intanwijaya Internasional (INCI) berencana membagikan dividen tunai tahun buku 2024…

Daaz Bara Lestari Kantongi Pendapatan Rp3,08 Triliun

NERACA Jakarta – Di kuartal pertama 2025, PT Daaz Bara Lestari Tbk (DAAZ), salah satu pemain di sektor perdagangan komoditas…

ANTM Berpeluang Masuk Indeks MSCI dan FTSE

Berhasil mencatatkan pertumbuhan laba di kuartal pertama 2025 dan juga seiring tren kenaikan harga, likuiditas, dan market capital membuat saham…

BERITA LAINNYA DI Bursa Saham

Intanwijaya Tebar Dividen Rp35 Per Saham

NERACA Jakarta – Sebagai bentuk apresiasi kepada pemegang saham, PT Intanwijaya Internasional (INCI) berencana membagikan dividen tunai tahun buku 2024…

Daaz Bara Lestari Kantongi Pendapatan Rp3,08 Triliun

NERACA Jakarta – Di kuartal pertama 2025, PT Daaz Bara Lestari Tbk (DAAZ), salah satu pemain di sektor perdagangan komoditas…

ANTM Berpeluang Masuk Indeks MSCI dan FTSE

Berhasil mencatatkan pertumbuhan laba di kuartal pertama 2025 dan juga seiring tren kenaikan harga, likuiditas, dan market capital membuat saham…