Akses Parkir Motor Stasiun Pasar Minggu

Lokasi Stasiun KRL Pasar Minggu dan parkir motornya tidak dapat di akses oleh pengguna dari arah Jalan Raya Ragunan dan Jalan Rawa Bambu, sehingga jika hendak ke stasiun atau ke parkir motornya harus melawan arah dari pertigaan pasar hingga menuju stasiun, atau jika tidak mau melawan arah harus putar di Jalan Raya Pasar Minggu di depan Ditjen Bina Pemerintah Daerah dengan jarak tempuh sekitar 5-6 km, dengan kondisi kemacetan di Jalan Raya Pasar Minggu, sehingga banyak pengguna motor yang memilih melawan arah.
 

Kami sepenuhnya sadar bahwa pilihan melawan arah sangat berbahaya dan melanggar aturan, dan kami sangat mengapresiasi peran Polsek Pasar Minggu yang dengan sangat sabar mengingatkan kami bahkan tidak segan menilang. Tapi opsi untuk memutar arah dengan jarak 6 km dan kemacetan akan sangat merepotkan kami pengguna motor. Akan lebih baik jika Stasiun Pasar Minggu membuat jalan akses dari pertigaan Pasar Minggu menuju stasiun. Akses jalan ini saya rasa sangat mungkin dilakukan mengingat masih luasnya bidang tanah yang dimiliki Stasiun Pasar Minggu. 
Mohon perhatian pihak berwenang khusunya Kepala Stasiun Pasar Minggu untuk mendengarkan keluhan pengguna KRL yang hampir tiap hari harus memberanikan diri untuk melawan arah dan "kucing-kucingan" dengan pihak Polisi dari Polsek Pasar Minggu hanya untuk pergi ke stasiun. Mohon ditindaklanjuti, terima kasih.

 

Yan bonar,  Jakarta

BERITA TERKAIT

Kenapa Eskalator Rusak Terus?

Kami rasanya tak habis berpikir, kondisi eskalator di stasiun Bekasi khususnya di lantai bawah dekat parkiran mobil sering rusak? Diperbaiki…

Jaga Persaudaraan di NKRI

Sidang MK sudah selesai dan KPU sudah memutuskan Prabowo-Gibran resmi menjadi Presiden RI periode 2024-29. Artinya, masyarakat di kalangan bawah…

Wabah DBD di Jabodetabek?

Saat ini banyak RS di wilayah Jabodetabek kebanjiran pasien DBD baik dewasa maupun anak-anak. Apakah benar saat ini terjadi wabah…

BERITA LAINNYA DI

Kenapa Eskalator Rusak Terus?

Kami rasanya tak habis berpikir, kondisi eskalator di stasiun Bekasi khususnya di lantai bawah dekat parkiran mobil sering rusak? Diperbaiki…

Jaga Persaudaraan di NKRI

Sidang MK sudah selesai dan KPU sudah memutuskan Prabowo-Gibran resmi menjadi Presiden RI periode 2024-29. Artinya, masyarakat di kalangan bawah…

Wabah DBD di Jabodetabek?

Saat ini banyak RS di wilayah Jabodetabek kebanjiran pasien DBD baik dewasa maupun anak-anak. Apakah benar saat ini terjadi wabah…