Pemprov Sumsel Anggarkan Perbaikan Jalan Rp140 Miliar

Pemprov Sumsel Anggarkan Perbaikan Jalan Rp140 Miliar

NERACA

Palembang - Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan (Pemprov Sumsel) pada tahun ini menganggarkan dana untuk perbaikan jalan yang saat ini banyak mengalami kerusakan Rp140 miliar.

Kepala Dinas PU Bina Marga dan Tata Ruang Sumsel Ucok Hidayat mengatakan, sekarang ini banyak jalan yang menjadi tanggung Pemerintah Provinsi Sumsel mengalami kerusakan dan itu harus diperbaiki.”Sementara untuk perbaikan sendiri pihaknya telah menganggarkan dana antara lain melalui Dana Alokasi Khusus Rp140 miliar,” kata dia di Palembang, Rabu (10/1).

Lebih lanjut dia mengatakan, jadi dana itulah akan digunakan untuk perbaikan jalan yang mengalami kerusakan diberbagai titik terdapat di kabupaten dan kota se – Sumsel. Memang, lanjut dia, banyak jalan yang mengalami kerusakan baik ringan dan berat sehingga harus diperbaiki.”Kalau dievaluasi diperkirakan kerusakan sekitar 30 persen dari total panjang 1.513 kilometer jalan yang menjadi tanggung jawab Pemerintah Provinsi Sumsel,” ujar dia.

“Oleh karena itu pihaknya akan melakukan perbaikan jalan secara masksimal sehingga pada 2018 tidak ada lagi kerusakan,” tambah dia. 

Menurut dia, apalagi Sumsel akan menjadi tuan rumah Asian Games sehingga jalan tidak ada yang mengalami kerusakan. Memang, lanjut dia, dengan dana yang terbatas itu perbaikan tidak bisa dilakukan secara maksimal karena ada beberapa saja yang hanya aman dilalui.

Dia mengatakan, hal ini karena perbaikan jalan memerlukan dana yang besar sehingga pihaknya mengutamakan perawatan atau penjagaan supaya tidak mengalami kerusakan.”Jalan sebagai prasarana transportasi atau untuk memperlancar arus lalu lintas yang melalui jalan tersebut,” kata dia.

“Bukan itu saja tetapi jalan sebagai sarana pendukung pertumbuhan ekonomi karena dengan adanya akses pembuka maka hasil pendapatan daerah masyarakat akan menjadi lancar untuk didistribusikan,” ujar dia.

“Sehubungan itu pihaknya mengajak seluruh lapisan masyarakat terutama pemakai jalan untuk selalu menjaga upaya tidak atau cepat rusak,” tambah dia. Ant

 

BERITA TERKAIT

Menjadi Tulang Punggung Pengembangan Usaha Ultra Mikro Indonesia, PNM Ikuti 57th APEC SMEWG

NERACA Jakarta – PNM hadir pada forum Asia-Pacific Economic Cooperation Small Medium Enterprises Working Group (APEC SMEWG), ajang yang menjadi…

Raih Award Pembangunan Ekonomi Daerah 2024: - Kota Depok Terbaik Indonesia Turunkan Kemiskinan

NERACA Depok - Pemerintah Kota (Pemkot) Depok memasuki usia hari jadinya ke-25 pada 27 April 2024, kembali meraih prestasi spektakuler…

Raih Award Pembangunan Ekonomi Daerah 2024: - Kota Depok Terbaik Indonesia Turunkan Kemiskinan

NERACA Depok - Pemerintah Kota (Pemkot) Depok memasuki usia hari jadinya ke-25 pada 27 April 2024, kembali meraih prestasi spektakuler…

BERITA LAINNYA DI Ekonomi Daerah

Menjadi Tulang Punggung Pengembangan Usaha Ultra Mikro Indonesia, PNM Ikuti 57th APEC SMEWG

NERACA Jakarta – PNM hadir pada forum Asia-Pacific Economic Cooperation Small Medium Enterprises Working Group (APEC SMEWG), ajang yang menjadi…

Raih Award Pembangunan Ekonomi Daerah 2024: - Kota Depok Terbaik Indonesia Turunkan Kemiskinan

NERACA Depok - Pemerintah Kota (Pemkot) Depok memasuki usia hari jadinya ke-25 pada 27 April 2024, kembali meraih prestasi spektakuler…

Raih Award Pembangunan Ekonomi Daerah 2024: - Kota Depok Terbaik Indonesia Turunkan Kemiskinan

NERACA Depok - Pemerintah Kota (Pemkot) Depok memasuki usia hari jadinya ke-25 pada 27 April 2024, kembali meraih prestasi spektakuler…