KABUPATEN SUKABUMI - 2018, PDAM TJM Targetkan 4.500 Pelanggan

KABUPATEN SUKABUMI

2018, PDAM TJM Targetkan 4.500 Pelanggan

NERACA

Sukabumi - Perusahaan Daerah Air Minum Tirta Jaya Mandiri (PDAM TJM) Kabupaten Sukabumi, menargetkan sebanyak 4.500 pelanggan dari program Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR) pada tahun 2018 mendatang.

Direktur Utama (Dirut) PDAM TJM M Kamaludin Zen kepada Neraca Kamis (7/12) mengungkapkan, saat ini PDAM telah memiliki pelanggan 40.000. Rencana penambahan pelanggan didukung penyertaan modal dari Pemerintah Kabupaten Sukabumi sebesar Rp10 miliar.

“Sesuai deegan penyertaan modal dari Pemkab Sukabumi yang mengalokasikan Rp10 miliar, koefisien hanya untuk 3.000 pelanggan dengan asumsi penambahan sebanyak 150 calon pelanggan. Dan target kami secara wilayah berada di Kecamatan Cibadak, Cisolok, Citarik Palabuhanratu, Caringin Cicantayan, Cidahu, Cikakak, Purabaya, Sagaranten, Gunungguruh,  Cisaat, Nagrak, Sukalarang, Cikembar Warungkiara, Jampang Surade, Parakansalak, Parungkuda,” terang dia.

Diungkapkan, secara keseluruhan sudah ada 24 cabang PDAM di Kabupaten Sukabumi yang mengusulkan program MBR, dan mendapat respon positif dari masyarakat.“Dan untuk melayani itu, kami akan meningkatkan potensi sumber mata air. Dan tahun 2018 ini akan kami tingkatkan agar bis dipergunakan pada tahun 2019 mendatang,” papar Zen.

Potensi sumber mata air yang dapat diotingkatkan, sebut dia, berada di wilayah Warungkiara, mata air Cipanas dan Cidahu.“Pengelolaan peningkatan debit air itu, kami menggandeng  Indonesia Power,” katanya.

Sebelumnya diberitakan, tahun 2017, Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Jaya Mandiri (TJM) Kabupaten Sukabumi, menargetkan penambahan pelanggan hingga mencapai 40 ribu pelanggan. Saat ini, perusahaan plat merah itu baru memiliki 36 ribu pelanggan.

Kemudian ditambahkan, tahun 2017, PDAM masih fokus dalam pengembangan jaringan air bersih bagi Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR), sesuai komitmen pemerintah pusat dan pemerintah daerah sesuai dengan Sustainable Development Goals atau SDGs.

Sebelumnya, Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kabupaten Sukabumi berencana menambah sumber mata air untuk meningkatkan pelayanan air bersih bagi pelanggan dan calon pelanggan. Ron

 

BERITA TERKAIT

PHE ONWJ Raih 3 Penghargaan Dalam Ajang Global CSR and ESG Awards 2024

NERACA Jakarta - Atas komitmen menginisiasi program pemberdayaan masyarakat dan pengelolaan lingkungan hidup yang sustain, PHE ONWJ sabet tiga penghargaan…

Menjadi Tulang Punggung Pengembangan Usaha Ultra Mikro Indonesia, PNM Ikuti 57th APEC SMEWG

NERACA Jakarta – PNM hadir pada forum Asia-Pacific Economic Cooperation Small Medium Enterprises Working Group (APEC SMEWG), ajang yang menjadi…

Raih Award Pembangunan Ekonomi Daerah 2024: - Kota Depok Terbaik Indonesia Turunkan Kemiskinan

NERACA Depok - Pemerintah Kota (Pemkot) Depok memasuki usia hari jadinya ke-25 pada 27 April 2024, kembali meraih prestasi spektakuler…

BERITA LAINNYA DI Ekonomi Daerah

PHE ONWJ Raih 3 Penghargaan Dalam Ajang Global CSR and ESG Awards 2024

NERACA Jakarta - Atas komitmen menginisiasi program pemberdayaan masyarakat dan pengelolaan lingkungan hidup yang sustain, PHE ONWJ sabet tiga penghargaan…

Menjadi Tulang Punggung Pengembangan Usaha Ultra Mikro Indonesia, PNM Ikuti 57th APEC SMEWG

NERACA Jakarta – PNM hadir pada forum Asia-Pacific Economic Cooperation Small Medium Enterprises Working Group (APEC SMEWG), ajang yang menjadi…

Raih Award Pembangunan Ekonomi Daerah 2024: - Kota Depok Terbaik Indonesia Turunkan Kemiskinan

NERACA Depok - Pemerintah Kota (Pemkot) Depok memasuki usia hari jadinya ke-25 pada 27 April 2024, kembali meraih prestasi spektakuler…