Diklaim Bebas Macet - Sultan Propertindo Bangun Resort di Puncak

NERACA

Jakarta - PT Sultan Anugerah Propertindo (SAP), salah satu anak usaha PT Anugerah Kasih Investama (AKI) Group tengah membangun The Leaf Boutique Resort di kawasan bebas macet dan tidak mengalami kebijakan contra flow di daerah Puncak. Salah satu kawasan yang tidak macet dan tidak mengalami contra flow tersebut adalah Ciawi. Untuk itu, salah satu pengembang nasional, yaitu PT Sultan Anugerah Propertindo (SAP), salah satu anak usaha PT Anugerah Kasih Investama (AKI) Group, saat ini tengah menggarap The Leaf Boutique Resort, vila premium yang menyediakan kolam renang pribadi di setiap unitnya yang lokasinya sekitar 3 kilo meter atau 10 menit keluar pintu tol Ciawi Puncak.

Bakhitar Azami, Direktur Marketing PT SAP dalam siaran persnya di Jakarta, kemarin menjelaskan, The Leaf dengan jumlah unit terbatas dirancang sebagai tempat berlibur yang menyenangkan untuk keluarga atau masyarakat yang ingin melepas penat pada akhir pekan atau hari libur. Karena itu, berbagai fasilitas ikut disediakan meliputi meeting hall untuk 100 orang, restoran, kolam renang utama, dan kolam renang pribadi (private pool) setiap unit.”The Leaf Boutique Resort yang dibangun dengan nilai investasi sekitar Rp 200 miliar ini memiliki 36 unit yang dibuat sedemikian serupa dengan sentuhan alami serta berdimensi dua lantai dengan luas bangunan 140 meter persegi dan luas tanah 150 meter persegi. The Leaf juga dilengkapi dengan 2 kamar mandi dan 2 kamar tidur di atas lahan seluas 1,3 hektar,”ungkapnya.

Unit yang dipasarkan merupakan bangunan dua lantai dengan luas bangunan 140 meter persegi dan luas tanah 150 meter persegi. Setiap unit dilengkapi dengan 2 kamar mandi dan 2 kamar tidur serta seluruhnya sudah perabot lengkap (fully furnished), dengan harga mulai Rp2,5 miliar per unit.”Saat ini kami pasarkan seharga Rp 2,5 miliar per unitnya dan untuk menjangkau The Leaf sangat mudah, yaitu keluar tol Ciawi langsung belok kiri dan sekitar 5-10 menit sudah tiba di lokasi,” kata Bakhtiar.

Terkait pengelolaannya, SAP telah mempersiapkan tim hospitality management yang akan mengoperasikan vila ini, yakni Tops Hotel. Namun, SAP tak menutup kemungkinan jika konsumen ingin memanfaatkannya sendiri.

Bakhtiar juga menyampaikan, sewa villa di kawasan tersebut sangat menarik untuk Sabtu dan Minggu sekitar Rp2-3 juta untuk itu SAP memberikan jaminan sewa (rental guarantee) sebesar 18 persen selama dua tahun. Sementara cara pembayaran, selain dapat melalui pinjaman perbankan, juga dapat dilakukan dengan cara tunai bertahap sampai dengan 12 tahun.

Dalam memasarkan The Leaf, selain menyiapkan prorgram "Beli Vila Rp2,5 Miliar Langsung Dapat Mercedes Benz E250 Tanpa Diundi", SAP juga akan memberikan 21 point hak untuk menginap kepada pemilik / pembeli.

BERITA TERKAIT

Manfaatkan Google Classroom - Agar Hasil Belajar Online Lebih Maksimal

Dunia pendidikan kini banyak memanfaatkan Google Classroom. Aplikasi yang berfungsi untuk membagikan tugas kepada siswa, memulai diskusi dengan siswa, dan…

Divestasi Tol Semarang-Demak - PTPP Sebut Dua Investor Strategis Berminat

NERACA Jakarta – Dalam rangka upaya penyehatan keuangan, efisiensi dan juga perkuat struktur modal, PT PP (Persero) Tbk (PTPP) tengah…

Teladan Prima Agro Bagi Dividen Rp158,77 Miliar

NERACA Jakarta- Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Teladan Prima Agro Tbk. (TLDN) menyetujui untuk membagikan dividen sebesar Rp158,77…

BERITA LAINNYA DI Bursa Saham

Manfaatkan Google Classroom - Agar Hasil Belajar Online Lebih Maksimal

Dunia pendidikan kini banyak memanfaatkan Google Classroom. Aplikasi yang berfungsi untuk membagikan tugas kepada siswa, memulai diskusi dengan siswa, dan…

Divestasi Tol Semarang-Demak - PTPP Sebut Dua Investor Strategis Berminat

NERACA Jakarta – Dalam rangka upaya penyehatan keuangan, efisiensi dan juga perkuat struktur modal, PT PP (Persero) Tbk (PTPP) tengah…

Teladan Prima Agro Bagi Dividen Rp158,77 Miliar

NERACA Jakarta- Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Teladan Prima Agro Tbk. (TLDN) menyetujui untuk membagikan dividen sebesar Rp158,77…