Jual Kapal Motor Laksimini - Sillo Maritime Raup Dana Rp 16,79 Miliar

NERACA

Jakarta - Perusahaan pelayaran, PT Sillo Maritime Perdana Tbk (SHIP) menjual kapal motor Laksmini. Pengikatan jual beli kapal tersebut sebagaimana dituangkan dalam perjanjian Jual Beli Kapal tanggal 17 Juli 2017. Perjanjian tersebut mengikat antara SHIP dengan PT GHS Maritim Indonesia (GHS).

Dalam siaran persnya di Jakarta, kemarin disebutkan, dalam perjanjian dijelaskan, SHIP setuju menjual kapal seharga Rp 16,79 miliar atau setara dengan US$ 1,25 juta (kurs Rp 13.436 per dollar). Nilai transaksi ini setara dengan 2,53% dari ekuitas SHIP, berdasar laporan keuangan Desember 2016 sebesar US$ 49,33 juta. Pembayarannya nanti akan melalui beberapa termin, yaitu pembayaran awal sebesar Rp 1,25 miliar. Pembayaran dilakukan maksimal dua hari setelah tanggal perjanjian.

Sementara periode pelunasan dilakukan dengan membayar sebesar Rp 15,54 miliar. Pembayaran tersebut, akan dilakukan pada saat penandatanganan akta jual beli kapal di hadapan notaris. Perseroan mengungkapkan, transaksi jual beli tersebut merupakan transaksi afiliasi dan tidak mengandung benturan kepentingan. Pada saat ini, kapal tersebut masih disewakan oleh SHIP kepada Petrochina International Jabung Ltd. Setelah penandatanganan dengan notaris tersebut, GHS sepakat untuk menyewakan kapal tersebut kepada SHIP.

Kemudian transaksi sewa tersebut merupakan transaksi yang akan menunjang kegiatan usaha utama perseroan di bidang usaha pelayaran. Berbicara performance kinerja keuangan, sepanjang tahun lalu, SHIP mencetak pertumbuhan laba bersih sebesar US$ 5 juta atau lebih tingg 12% ketimbang US$ 4,4 juta. Disebutkan, kenaikan laba ditopang salah satunya oleh perolehan pendapatan yang sebesar US$ 17,9 juta, lebih tinggi 13% dibanding tahun sebelumnya yang sebesar US$ 15,6 juta. 

Sejalan dengan itu, laba bruto SHIP tercatat US$ 7,6 juta naik dari tahun 2015 senilai US$ 7,1 juta. Namun laba usaha mengalami penurunan dari US$ 5,2 juta pada tahun 2015 menjadi US$ 4,9 juta. Perseroan yang tahun lalu melaksanakan initial public offering (IPO), rupanya cukup membawa manfaat bagi perusahaan, terutama untuk mendongkrak pendapatan dan aset. Dari IPO, Sillo meraup dana Rp 70 miliar.  Setelah IPO, perusahaan mendapatkan tambahan modal usaha dan bisa mengakuisisi perusahaan pelayaran sejenis PT Suasa Benua Sukses dan menambah tiga armada baru, termasuk LPG Floating Storage Offloading (LPG FSO) di tengah kondisi ekonomi yang diliputi ketidakpastian. 

Aset Sillo Maritime Perdana mengalami kenaikan signifikan dari US$ 41,9 juta menjadi US$ 101,3 juta. Hal ini ditopang oleh kenaikan aset tetap neto yaitu senilai US$ 92,9 juta dari US$ 38,6 juta. Liabalitas dan ekuitas pun demikian, naik dari US$ 41,9 juta pada tahun 2015 menjadi US$ 101,3 juta pada tahun 2016. Sillo kini memiliki sebelas armada dengan full working contract, baik berjangka menengah maupun berjangka panjang, temasuk dua kapal FSO.

 

 

BERITA TERKAIT

Laba Bersih PT FIF Tumbuh 16,5% Jadi Rp1,1 Triliun

Kuartal pertama 2024, PT Federal International Finance (FIF) membukukan laba bersih sebesar Rp1,1 triliun atau meningkat sebesar 16,5% secara year-on-year…

Buntut Investasi Bodong di BTN - Ombudsman Panggil OJK, LPS dan Kementerian BUMN

Ombudsman RI mengimbau kepada masyarakat agar tidak tergoda iming-iming investasi yang menawarkan imbal hasil atau bunga super tinggi yang melebihi…

Keterlibatan Karyawan Tinggi - Trakindo Sabet Penghargaan Best Employers Indonesia 2023

PT Trakindo Utama (Trakindo) dinobatkan sebagai salah satu perusahaan terbaik di Indonesia dalam menciptakan pengalaman kerja yang luar biasa bagi…

BERITA LAINNYA DI Bursa Saham

Laba Bersih PT FIF Tumbuh 16,5% Jadi Rp1,1 Triliun

Kuartal pertama 2024, PT Federal International Finance (FIF) membukukan laba bersih sebesar Rp1,1 triliun atau meningkat sebesar 16,5% secara year-on-year…

Buntut Investasi Bodong di BTN - Ombudsman Panggil OJK, LPS dan Kementerian BUMN

Ombudsman RI mengimbau kepada masyarakat agar tidak tergoda iming-iming investasi yang menawarkan imbal hasil atau bunga super tinggi yang melebihi…

Keterlibatan Karyawan Tinggi - Trakindo Sabet Penghargaan Best Employers Indonesia 2023

PT Trakindo Utama (Trakindo) dinobatkan sebagai salah satu perusahaan terbaik di Indonesia dalam menciptakan pengalaman kerja yang luar biasa bagi…