IHSG Masih Bertahan di Zona Hijau

NERACA

Jakarta – Laju indeks harga saham gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI) mampu balik arah ke zona hijau setelah di sesi pertama terkoreksi. Indeks BEI pada perdagangan Selasa (11/7) ditutup menguat 1,82 poin atau 0,03% menjadi 5.773,32 poin. Sementara itu kelompok 45 saham unggulan atau indeks LQ45 bergerak melemah 0,65 poin (0,06%) menjadi 966,62 poin.”IHSG terlihat masih bergerak dalam rentang konsolidasi dengan potensi penguatan mengingat fundamental ekonomi nasional masih kondusif," kata analis Indosurya Mandiri Sekuritas, William Surya Wijaya di Jakarta, Selasa (11/7).

Dia mengatakan bahwa dalam rentang jangka panjang, IHSG masih memiliki potensi untuk kembali bergerak menguat lebih tinggi dan kembali mencatatkan rekor. Berdasarkan data BEI, level IHSG tertinggi berada pada 5.910,24 poin pada 3 Juli 2017.”Data perekonomian tentang keyakinan konsumer yang diprediksi meningkat menjadi salah satu faktor positif bagi pergerakan IHSG,”ujarnya.
Pada sisi lain, lanjut dia, proyeksi positif atas hasil kinerja emiten untuk periode semester kedua 2017 juga masih menjadi salah satu pemicu bagi investor domestik untuk melakukan akumulasi beli. Dia menambahkan bahwa salah satu faktor yang menahan penguatan IHSG lebih tinggi yakni investor asing yang masih melakukan aksi jual saham.

Berdasarkan data BEI, investor asing membukukan jual bersih atau "foreign net sell" sebesar Rp618,7 miliar. Pada perdagangan Rabu (12/7), kata William, diproyeksikan IHSG akan bergerak pada kisaran 5.747-5.852 poin dengan kecenderungan masih menguat. Sementara itu tercatat frekuensi perdagangan pada Selasa sebanyak 254.044 kali transaksi dengan jumlah saham yang diperdagangkan sebanyak 6,972 miliar lembar saham senilai Rp4,935 triliun. ' Sebanyak 154 saham naik, 148 saham menurun, dan 122 saham tidak bergerak nilainya atau stagnan.

Bursa regional, di antaranya indeks bursa Nikkei ditutup naik 114,50 poin (0,57%) ke 20.195,48, indeks Hang Seng menguat 377,58 poin (1,48%) ke 25.877,64, dan Straits Times melemah 27,55 poin (0,85%) ke posisi 3.218,80. Disesi pertama, IHSG melemah tipis 0,602 poin (0,01%) ke 5.770,904. Indeks LQ45 melemah 1,323 poin (0,14%) ke 965,964. Posisi tertinggi IHSG sempat terjadi pada level 5.784,081 dan terendah pada 5.765,363.

Saham-saham yang masuk jajaran top gainers di antaranya adalah Indo Tambangraya (ITMG) naik ke Rp 375 ke Rp 18.600, United Tractors (UNTR) menguat Rp 300 ke Rp 27.925, Chandra Asri (TPIA) naik Rp 175 ke Rp 26.675. Sementara saham-saham yang masuk jajaran top losers di antaranya adalah Gudang Garam (GGRM) turun Rp 600 ke Rp 75.900, Indocement Yunggal (INTP) turun Rp 300 ke Rp 17.300, Tower Bersama (TBIG) turun Rp 275 ke Rp 7.125 dan Siloam (SILO) turun Rp 175 ke Rp 10.675.

Diawal perdagangan, IHSG dibuka naik 8,19 poin atau 0,14% menjadi 5.779,70 poin. Sementara itu kelompok 45 saham unggulan atau indeks LQ45 bergerak menguat 1,05 poin (0,11%) menjadi 968,34 poin.  Disebutkan, investor yang mulai optimistis terhadap tren positif ekonomi nasional menyusul survei kegiatan usaha yang tumbuh menopang pergerakan IHSG.

 

BERITA TERKAIT

Manfaatkan Google Classroom - Agar Hasil Belajar Online Lebih Maksimal

Dunia pendidikan kini banyak memanfaatkan Google Classroom. Aplikasi yang berfungsi untuk membagikan tugas kepada siswa, memulai diskusi dengan siswa, dan…

Divestasi Tol Semarang-Demak - PTPP Sebut Dua Investor Strategis Berminat

NERACA Jakarta – Dalam rangka upaya penyehatan keuangan, efisiensi dan juga perkuat struktur modal, PT PP (Persero) Tbk (PTPP) tengah…

Teladan Prima Agro Bagi Dividen Rp158,77 Miliar

NERACA Jakarta- Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Teladan Prima Agro Tbk. (TLDN) menyetujui untuk membagikan dividen sebesar Rp158,77…

BERITA LAINNYA DI Bursa Saham

Manfaatkan Google Classroom - Agar Hasil Belajar Online Lebih Maksimal

Dunia pendidikan kini banyak memanfaatkan Google Classroom. Aplikasi yang berfungsi untuk membagikan tugas kepada siswa, memulai diskusi dengan siswa, dan…

Divestasi Tol Semarang-Demak - PTPP Sebut Dua Investor Strategis Berminat

NERACA Jakarta – Dalam rangka upaya penyehatan keuangan, efisiensi dan juga perkuat struktur modal, PT PP (Persero) Tbk (PTPP) tengah…

Teladan Prima Agro Bagi Dividen Rp158,77 Miliar

NERACA Jakarta- Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Teladan Prima Agro Tbk. (TLDN) menyetujui untuk membagikan dividen sebesar Rp158,77…