Toyota Bidik Penjualan 3.000 Unit New Agya Per Bulan

Agen tunggal pemegang merek Toyota di Indonesia, PT Toyota Astra Motor (TAM), yang baru saja meluncurkan New Agya di Jakarta, belum lama ini, menargetkan penjualan mobil tersebut sedikitnya 3.000 unit per bulan.

Hal itu disampaikan Wakil Presiden Direktur TAM, Henry Tanoto, yang meyakini bahwa meskipun segmen LCGC kini sudah diramaikan MPV berkapasitas tujuh penumpang seperti Toyota Calya dan Daihatsu Sigra, namun Agya memiliki sasaran pasar yang berbeda. "LCGC hatchback ini masih menjadi segmen potensial, target kami sekira penjualan New Agya bisa 3.000 unit per bulan," kata Henry dalam sesi tanya jawab acara peluncuran tersebut.

Target tersebut tergolong optimistis bagi New Agya, mengingat penjualan generasi pendahulunya cukup terkoreksi sejak kemunculan Calya-Sigra. Data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor (Gaikindo) mencatat di dua bulan pertama 2017, Agya hanya mencatatkan penjualan wholesales sebanyak 2.050 unit tiap bulannya.

Artinya, TAM harus mengejar sekira 1.000 unit untuk mencapai target penjualan 3.000 unit New Agya per bulan. Salah satu faktor pendorong optimisme penjualan 3.000 unit per bulan adalah ketersediaan mesin 1.2 liter yang menjadi pilihan bagi konsumen. "Kami melakukan survei juga riset dan mendapat masukan dari pelanggan akan kebutuhan mesin 1.2 liter, itulah kenapa kami luncurkan 1.2 liter," kata Henry, disalin dari Antara. "Mesin 1.0 liter tetap dibutuhkan juga karena ini banyak masyarakat yang tetap concern soal fuel efficient," ujarnya menambahkan.

Sementara itu, Kepala Tim Pengembangan Toyota New Agya, Nobuhiko Oono, menilai memang sudah ada pergeseran kebutuhan di kalangan pelanggan Agya sejak mobil tersebut pertama kali diluncurkan pada September 2013 silam. "Sejak diluncurkan sudah 3,5 tahun berlalu dan kita lihat para konsumen kini memiliki harapan yang berbeda dibandingkan waktu itu," ujarnya.

Komunitas mobil, Toyota Agya Club (TAC), mendapat kesempatan khusus dari agen tunggal pemegang merek Toyota di Indonesia, PT Toyota Astra Motor (TAM), diperkenalkan langsung dengan versi terbaru dari mobil kesayangan mereka, Toyota New Agya, pada hari yang sama dengan peluncurannya.

Selang beberapa jam setelah diluncurkan, TAM mengajak TAC untuk berkenalan lebih dekat dan menyambut kehadiran Toyota New Agya di The Westin, tempat yang juga dipakai untuk peluncuran mobil tersebut bagi awak media.

"Sebetulnya ini bentuk apresiasi kami kepada TAC, mereka komunitas yang kegiatannya positif dan dengan acara ini pula mereka bisa menyampaikan berbagai keunggulan Toyota New Agya kepada anggota yang tidak hadir atau lebih jauh lagi ke komunitas lain dan masyarakat umum," kata Community Head TAM, Indra Lubis. "TAC sudah seperti duta merek kami," ujar Indra menambahkan pendek sebagaimana dilansir oleh laman yang sama.

BERITA TERKAIT

Suzuki Indonesia Resmikan Jimny 3-Door

NERACA Jakarta – Masih tingginya pasar SUV (sport utility vehicle) di Indonesia maka produsen otomotif terus melakukan inovasi dalam memperoduksi mobil…

Daihatsu Tutup Kuartal I 2024 Dengan Kenaikan Penjualan Bulanan 17,1%

NERACA Jakarta – Menutup Kuartal I 2024, Daihatsu kembali catatkan raihan penjualan positif sejalan dengan kenaikan pasar otomotif nasional. Secara…

Hino Ranger Solusi Optimal untuk Pengangkutan Efisien

NERACA Jakarta – Hino Ranger telah lama menjadi pilihan utama dalam industri pengangkutan berat, terkenal karena kinerja andal dan desain…

BERITA LAINNYA DI Otomotif

Suzuki Indonesia Resmikan Jimny 3-Door

NERACA Jakarta – Masih tingginya pasar SUV (sport utility vehicle) di Indonesia maka produsen otomotif terus melakukan inovasi dalam memperoduksi mobil…

Daihatsu Tutup Kuartal I 2024 Dengan Kenaikan Penjualan Bulanan 17,1%

NERACA Jakarta – Menutup Kuartal I 2024, Daihatsu kembali catatkan raihan penjualan positif sejalan dengan kenaikan pasar otomotif nasional. Secara…

Hino Ranger Solusi Optimal untuk Pengangkutan Efisien

NERACA Jakarta – Hino Ranger telah lama menjadi pilihan utama dalam industri pengangkutan berat, terkenal karena kinerja andal dan desain…