KOTA CIREBON KRISIS AIR BERSIH Kerugian Masyarakat Ditaksir Miliaran Rupiah

 

 

Cirebon – Untuk yang kesekian kalinya, Kota Cirebon dilanda kekurangan pasokan air bersih dari aliran Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) setempat.  Tercatat, sejak mulai Jumat (12/8) sore pekan kemarin, aliran air PDAM sudah tidak mengalir lagi. Hal itu berlanjut hingga berita ini diturunkan. Kabarnya,  matinya pasokan air PDAM Kota Cirebon akan berlangsung selama 5 hari.  Namun prediksi tersebut bisa saja lebih lama, mengingat hingga saat ini belum ada informasi pasti dari direksi PDAM terkait masalah tersebut.

 

 

NERACA

 

Beberapa kali, Dirut PDAM Kota Cirebon dihubungi via telepon selulernya, namun tidak merespon. Hanya Ketua DPRD Kota Cirebon, Nazarudin Azis yang mau berkomentar. Menurut DIA ada kerusakan jaringan pada pipa transmisi didaerah Plangon Kota Cirebon. Azis mengaku, saat ini pihaknya terus berkoordinasi dengan PDAM untuk memantau perbaikan tersebut.

 “Memang ada kerusakan pada pipa transmisi didaerah Plangon. Kita terus memantau upaya perbaikan ini mas. Kami meminta, supaya masyarakat bersabar. Kami juga belum bisa memperhitungkan, berapa lama perbaikan ini akan selesai. Namun yang pasti, mudah-mudahan dalam waktu dekat ini, aliran air akan kembali normal,” jelas Azis ketika dihubungi Harian Ekonomi Neraca via telepon selelurnya, Minggu (14/8).

 Ketika ditanya, apa penyebab kerusakan tersebut, Azis engan berkomentar. Dia beralasan, pihaknya belum mau membahas permasalah kerusakan tersebut. Menurut dia, saat ini pihak PDAM masih berkonsentrasi kepada bagaimana caranya bisa memperbaiki kerusakan, supaya pelanggan bisa kembali menerima hak nya.

 “Kami belum mau membahas kerusakan yang ditimbulkan. Yang terpenting adalah, bagaimana secepatnya kami kita bisa memperbaiki kerusakan ini. Nanti, kalau sudah selesai, baru kami akan membahas lebih jauh lagi masalah ini. Kalau sekarang direcokin dengan masalah lainnya, kapan bisa memperbaiki kerusakan,” elak azis.

 Agar Menahan Diri

 Azis juga berjanji, dalam waktu dekat pihaknya lewat Komisi B akan memangil direksi PDAM, untuk menjelaskan penyebab matinya air tersebut. Menurut dia, hal tersebut penting dilakukan untuk meminta kejelasan. Namun Azis meminta, supaya masyarakat menahan diri untuk melakukan class action ke  PDAM. Alasannya, konsentrasi perbaikan akan terganggu.

 “Kalau mau class action, nanti saja setelah semuanya selesai. Kalau class action sekarang, nanti perbaikan akan terganggu.  Kami menyadari, masyarakat mengalami kerugian dengan peristiwa ini,apalagi momentnya saat bulan ramadhan. Tapi percayalah, dalam waktu dekat air akan kembali normal,” janji Azis.

 Sementara itu, Ketua Forum Pemberdayaan Masyarakat Cirebon (FPMC), Izet Firman Hidayat meminta, supaya direksi PDAM Kota Cirebon bertanggung jawab dengan insiden matinya aliran air kepada pelanggan. Menurut Izet, PDAM telah mengabaikan hak-hak konsumen, dengan matinya aliran air PDAM. Tidak seharusnya kata izet, air PDAM mati, apalagi dalam hitungan yang cukup lama.

 “Apapun alasannya, PDAM Kota Cirebon harus bertanggung jawab. Ini persoalan hak pelanggan yang terlanggar. Insiden ini tidak harus ada, karena seharusnya PDAM sudah bisa memprediksi kebocoran jauh-jauh hari. Wajar kalau kami melakukan class action,” jelas Izet.

 Izet mengatakan, akibat kejadian itu, diperkirakan kerugian seluruh pelanggan PDAM Kota Cirebon  yang tidak mendapat jatah air bersih, sekitar Rp. 1,8 miliar. Jumlah tersebut akunya akan terus bertambah kalau aliran air akan mati total dalam kurun waktu lama. Izet melihat, masyarakat akan kecewa dan akhirnya meminta direksi PDAM untuk turun, kalau kejadian ini terus berulang.

 “Ini permasalah yang sangat kompleks. Tahun kemarin kejadiannya sama, walaupun memang masalah berbeda. Kenapa tahun ini kembali terulang.padahal pelanggan selalu mentaati aturan PDAM. Kita hanya butuh pelayanan yang baik, walaupun memang tarifnya cukup mahal. Wajar kalau Direksi PDAM disuruh turun, ini semata ungkapan kekecewaan kami saja,” terang Izet.

 Pantauan Neraca di lapangan, saat ini hampir seluruh pelangan PDAM di Kota Cirebon kekurangan air bersih. Untuk mandi saja, ratusan masyarakat mengantri pada satu sumur, dengan kualitas air yang tidak layak. Sementara untuk memasak, mereka terpaksa harus membeli air isi ulang, atau air kemasan.

 Otomatis, sejak matinya air PDAM ini, masyarakat harus mengeluarkan dana lebih. Diperkirakan, kalau satu keluarga dihuni empat orang saja, biasanya dibulan Ramadhan ini mereka cukup mengeluarkan uang Rp. 50.000 per harinya.  Namun, mereka harus mengeluarkan uang dua kali lipat, untuk pengeluaran pembelian air.

BERITA TERKAIT

MenkopUKM: PLUT KUMKM Harus Sinergi Dengan Komunitas Bangun Inovasi Produk, Market, dan Model Bisnis

NERACA Biak Numfor, Papua - Menteri Koperasi dan UKM (MenkopUKM) Teten Masduki menekankan pentingnya aktivitas Pusat Layanan Usaha Terpadu (PLUT)…

BNI Sambut Kepulangan Tim Thomas dan Uber Indonesia ke Tanah Air

NERACA Jakarta - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI memberikan sambutan hangat kepada Tim Thomas dan Uber Indonesia…

MenKopUKM Ingin Pasar Rakyat Biak Numfor Tak Kalah dengan Pasar Modern

NERACA Biak Numfor, Papua - Menteri Koperasi dan UKM (MenkopUKM) Teten Masduki meresmikan Pasar Rakyat (tradisional) Biak, di Kelurahan Fandoi,…

BERITA LAINNYA DI Ekonomi Daerah

MenkopUKM: PLUT KUMKM Harus Sinergi Dengan Komunitas Bangun Inovasi Produk, Market, dan Model Bisnis

NERACA Biak Numfor, Papua - Menteri Koperasi dan UKM (MenkopUKM) Teten Masduki menekankan pentingnya aktivitas Pusat Layanan Usaha Terpadu (PLUT)…

BNI Sambut Kepulangan Tim Thomas dan Uber Indonesia ke Tanah Air

NERACA Jakarta - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI memberikan sambutan hangat kepada Tim Thomas dan Uber Indonesia…

MenKopUKM Ingin Pasar Rakyat Biak Numfor Tak Kalah dengan Pasar Modern

NERACA Biak Numfor, Papua - Menteri Koperasi dan UKM (MenkopUKM) Teten Masduki meresmikan Pasar Rakyat (tradisional) Biak, di Kelurahan Fandoi,…