PTPP Raih Kontrak Baru Rp 930,25 Miliar

PT Pembangunan Perumahan Tbk (PTPP) mecatatkan kontrak baru senilai Rp 930,25 miliar hingga pertengahan Februari 2014, “perolehan kontrak baru tersebut berasal dari proyek pembangunan properti dan gedung. Sejumlah proyek yang berhasil digarap perseroan diantaranya pembangunan Wang Residence Citicon dan Mall Sawangan Depok, “kata Corporate Secretary PTPP, Taufik Hidayat di Jakarta, kemarin.

Selain itu, perseroan juga berhasil memperoleh proyek pembangunan gedung Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Balikpapan, Christian Center Nunukan dan Gudang AN Penajam. Tahun ini, perseroan
menargetkan kontrak baru sebesar Rp24,5 triliun. Target kontrak tersebut belum termasuk carry over tahun 2013 sebesar Rp21,93 triliun. Dengan demikian, hingga akhir 2014 PTPP menargetkan total kontrak termasuk order book tahun 2013 sebesar Rp46,43 triliun.

Sementara untuk pendapatan usaha (revenue), ditargetkan sebesar Rp16 triliun atau meningkat 37,34 persen dibandingkan capaian 2013 yang mencapai Rp11,66 triliun. Tahun ini PTPP juga membidik target laba bersih sebesar Rp520 miliar atau naik dari tahun lalu Rp420 miliar,”Untuk meraih sejumlah target tersebut, hingga saat ini PTPP telah mengajukan tender untuk berapa proyek. PTPP sedang mengajukan beberapa tender, baik proyek pemerintah, BUMN maupun swasta,”ujarnya. (bani)

BERITA TERKAIT

Laba Bersih BFI Finance Menyusut 28,9%

Di kuartal pertama 2024, PT BFI Finance Indonesia Tbk (BFIN) mencatatkan laba bersih Rp361,46 miliar atau turun 28,9% dibanding priode…

MPX Logistics Bagi Dividen Final Rp3 Miliar

Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT MPX Logistics International Tbk. (MPXL) memutuskan pembagian dividen final Rp3 miliar dan perombakan…

Hartadinata Targetkan Pendapatan Naik 48%

Tahun ini, PT Hartadinata Abadi Tbk. (HRTA) menargetkan pertumbuhan pendapatan sebesar 48% Rp18,9 triliun dan laba bersih tumbuh 39,34% menjadi…

BERITA LAINNYA DI

Laba Bersih BFI Finance Menyusut 28,9%

Di kuartal pertama 2024, PT BFI Finance Indonesia Tbk (BFIN) mencatatkan laba bersih Rp361,46 miliar atau turun 28,9% dibanding priode…

MPX Logistics Bagi Dividen Final Rp3 Miliar

Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT MPX Logistics International Tbk. (MPXL) memutuskan pembagian dividen final Rp3 miliar dan perombakan…

Hartadinata Targetkan Pendapatan Naik 48%

Tahun ini, PT Hartadinata Abadi Tbk. (HRTA) menargetkan pertumbuhan pendapatan sebesar 48% Rp18,9 triliun dan laba bersih tumbuh 39,34% menjadi…