Cloud Computing Tingkatkan Efisiensi UKM

Sebagai bentuk dukungan terhadap pengembangangan bisnis Usaha Kecil dan Menengah, PT Supra Primatama Nusantara (Biznet Networks) yang merupakan perusahaan teknologi informatika meluncurkan layanan cloud computing untuk segmen UKM.

President Director Biznet Networks, Adi Kusma mengatakan, teknologi cloud computing dapat menjadi solusi bisnis dan peningkatan efisiensi UKM, “Cloud dapat menyimpan big data, baik enterprise data (data klien, produk, transaksi perdagangan) maupun sosial data seperti konten, teks, audio, video, dan gambar, bercampur menjadi satu. Sehingga membuat perusahan dan UKM dapat menyimpan data mereka tanpa harus membeli server atau infrastruktur TI yang mahal,”ujarnya di Jakarta, kemarin.

Menurutnya, teknologi komputasi awan penggabungan pemanfaatan teknologi komputer (computing) dan pengembangan aplikasi berbasis internet (awan/cloud),  menjadikan bisnis lebih efisien karena pelaku usaha hanya perlu membayar sesuai dengan apa yang digunakan. Pelaku usaha tidak perlu mengeluarkan biaya pembelian yang besar dan tanpa biaya pemeliharaan karena fungsi tersebut telah dilakukan oleh pengelola layanan cloud.

Komputasi awan juga memberi kemudahan bagi penggunanya untuk dapat mengakses data melalui berbagai jenis perangkat (komputer, notebook, tablet, smartphone) yang terkoneksi dengan jaringan internet. Kemudahan yang ditawarkan teknologi cloud computing ini akan memungkinkan bagi pelaku usaha untuk lebih memfokuskan diri pada bisnis intinya, bukan pada pengelolaan infrastruktur TI.

Sebagai penyedia layanan cloud computing, Biznet Cloud Computing menyajikan platform komputasi generasi baru yang memungkinkan perusahaan untuk tetap fokus pada bisnis inti mereka, tanpa harus khawatir pada biaya setup, operasional dan pemeliharaan skalabilitas platform komputasi.Saat ini, Biznet menawarkan dua jenis layanan Cloud Computing yang diperuntukan pada skala perusahaan yang berbeda, yaitu: Biznet Cloud Server Enterprise dan Biznet Cloud Server SMB. (bani)

 

BERITA TERKAIT

Laba Bersih BFI Finance Menyusut 28,9%

Di kuartal pertama 2024, PT BFI Finance Indonesia Tbk (BFIN) mencatatkan laba bersih Rp361,46 miliar atau turun 28,9% dibanding priode…

MPX Logistics Bagi Dividen Final Rp3 Miliar

Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT MPX Logistics International Tbk. (MPXL) memutuskan pembagian dividen final Rp3 miliar dan perombakan…

Hartadinata Targetkan Pendapatan Naik 48%

Tahun ini, PT Hartadinata Abadi Tbk. (HRTA) menargetkan pertumbuhan pendapatan sebesar 48% Rp18,9 triliun dan laba bersih tumbuh 39,34% menjadi…

BERITA LAINNYA DI

Laba Bersih BFI Finance Menyusut 28,9%

Di kuartal pertama 2024, PT BFI Finance Indonesia Tbk (BFIN) mencatatkan laba bersih Rp361,46 miliar atau turun 28,9% dibanding priode…

MPX Logistics Bagi Dividen Final Rp3 Miliar

Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT MPX Logistics International Tbk. (MPXL) memutuskan pembagian dividen final Rp3 miliar dan perombakan…

Hartadinata Targetkan Pendapatan Naik 48%

Tahun ini, PT Hartadinata Abadi Tbk. (HRTA) menargetkan pertumbuhan pendapatan sebesar 48% Rp18,9 triliun dan laba bersih tumbuh 39,34% menjadi…