Penjualan Century Textile US$ 22,46 Juta

Penjualan PT Century Textile Tbk (CNTX) naik 7,3% pada periode September 2013 menjadi US$22,46 juta dibandingkan penjualan tahun sebelumnya yang US$20,93 juta. Dalam laporan keuangan perseroan yang disampaikan Rabu (6/11), disebutkan beban pokok naik jadi US$20,07 juta dari beban pokok sebelumnya US$19,83 juta dan laba bruto naik jadi US$2,38 juta dari laba bruto tahun sebelumnya US$1,10 juta.

Sementara beban perseroan turun menjadi US$2,84 juta dari beban sebelumnya US$4,58 juta. Adanya penurunan beban perseroan membuat rugi usaha turun jadi US$457,33 ribu dari rugi usaha tahun sebelumnya yang US$3,48 juta. Sedangkan rugi bersih diderita US$607,69 ribu turun dari rugi bersih tahun sebelumnya yang US$3,64 juta.

Hingga semester pertama 2013, perseroan mencatatkan tetap merugi meskipun membukukan peningkatan penjualan sebesar 7,64% menjadi US$15,46 juta dari periode yang sama tahun 2012 sebesar US$14,28 juta. Peningkatan penjualan tersebut tak mampu menopang hasil akhir kinerja perseroan akibat meningkatnya pos-pos beban dalam enam bulan pertama pada 2013.

Dalam laporan keuangannya, beban pokok penjualan meningkat sebesar 0,28% menjadi US$13,57 juta, sedangkan beban penjualan dan beban umum & administrasi masing-masing meningkat 5,27% menjadi US$775,149 dan 11,55% menjadi US$1,00 juta, dan beban lainnya naik 82,77% menjadi US$149,756. Dengan kondisi tersebut perseroan membukukan rugi tahun berjalan sebesar US$74,204 hingga akhir Juni 2013. Namun jumlah tersebut lebih rendah dibandingkan dengan perolehan periode serupa tahun 2012 yang rugi sebesar US$1,05 juta.

Adapun total liabilitas perseroan hingga akhir Juni 2013 tercatat sebesar US$30,32 juta atau lebih tinggi dibanding periode pada akhir Desember 2012 sebesar US$29,43 juta, sedangkan ekuitas perseroan turun menjadi US$2,18 juta dari periode sebelumnya US$2,25 juta di akhir Desember 2012.

Untuk aset sendiri, perusahaan dibidang tekstil ini mencatat adanya peningkatan, yakni dari US$31,15 juta di akhir periode Desember 2012 menjadi US$32,50 juta di akhir Juni 2013. CNTX merupakan perusahaan yang bergerak di bidang industri tekstil terpadu. Pasar utama perseroan berada di pasar ekspor dengan total penjualan pada Semester I tahun 2013 dan 2012 masing-masing sebesar US$10,43 juta dan US$19,84 juta. Sedangkan pasar domestik sebesar US$5,03 juta dan US$8,63 juta. (nurul)

 

 

BERITA TERKAIT

Laba Bersih BFI Finance Menyusut 28,9%

Di kuartal pertama 2024, PT BFI Finance Indonesia Tbk (BFIN) mencatatkan laba bersih Rp361,46 miliar atau turun 28,9% dibanding priode…

MPX Logistics Bagi Dividen Final Rp3 Miliar

Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT MPX Logistics International Tbk. (MPXL) memutuskan pembagian dividen final Rp3 miliar dan perombakan…

Hartadinata Targetkan Pendapatan Naik 48%

Tahun ini, PT Hartadinata Abadi Tbk. (HRTA) menargetkan pertumbuhan pendapatan sebesar 48% Rp18,9 triliun dan laba bersih tumbuh 39,34% menjadi…

BERITA LAINNYA DI

Laba Bersih BFI Finance Menyusut 28,9%

Di kuartal pertama 2024, PT BFI Finance Indonesia Tbk (BFIN) mencatatkan laba bersih Rp361,46 miliar atau turun 28,9% dibanding priode…

MPX Logistics Bagi Dividen Final Rp3 Miliar

Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT MPX Logistics International Tbk. (MPXL) memutuskan pembagian dividen final Rp3 miliar dan perombakan…

Hartadinata Targetkan Pendapatan Naik 48%

Tahun ini, PT Hartadinata Abadi Tbk. (HRTA) menargetkan pertumbuhan pendapatan sebesar 48% Rp18,9 triliun dan laba bersih tumbuh 39,34% menjadi…