Perkuat Modal, Bank Ekonomi Tunda Dividen

Dengan alasan untuk memperkuat modal, PT Bank Ekonomi Tbk (BAEK) memutuskan tidak membagikan dividen untuk tahun buku 2012, “Kami tak bagikan dividen karena untuk tambahan modal kerja dan akan lakukan ekspansi di tahun ini,\" kata Head Of Corporate Communication Bank Ekonomi, Wahyu Adiguna di Jakarta, Selasa (7/5).

Menurutnya, keputusan tidak membagikan dividen telah disetujui para pemegang saham dalam rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST). Selain soal dividen, RUPST juga memutuskan adanya pergantian direksi dan komisaris.

Perseroan mengangkat Komisaris Utama, Jayant Rikhie yang menggantikan Guy Daniel Harvey Samuel, Jeffrey Cheung yang tadinya sebagai (COO Chief Operating Officer) HSBC Indonesia) diangkat menjadi Direktur Operasional menggantikan Mei Tjioe Tjuen. \"Alasannya, karena mereka mengundurkan diri dari jabatannya masing-masing,\" katanya.

Dengan adanya pergantian direksi dan komisaris tersebut, diharapkan dapat mendorong pertumbuhan serta memajukan performa kinerja perseroan. (ria)

 

BERITA TERKAIT

Laba Bersih BFI Finance Menyusut 28,9%

Di kuartal pertama 2024, PT BFI Finance Indonesia Tbk (BFIN) mencatatkan laba bersih Rp361,46 miliar atau turun 28,9% dibanding priode…

MPX Logistics Bagi Dividen Final Rp3 Miliar

Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT MPX Logistics International Tbk. (MPXL) memutuskan pembagian dividen final Rp3 miliar dan perombakan…

Hartadinata Targetkan Pendapatan Naik 48%

Tahun ini, PT Hartadinata Abadi Tbk. (HRTA) menargetkan pertumbuhan pendapatan sebesar 48% Rp18,9 triliun dan laba bersih tumbuh 39,34% menjadi…

BERITA LAINNYA DI

Laba Bersih BFI Finance Menyusut 28,9%

Di kuartal pertama 2024, PT BFI Finance Indonesia Tbk (BFIN) mencatatkan laba bersih Rp361,46 miliar atau turun 28,9% dibanding priode…

MPX Logistics Bagi Dividen Final Rp3 Miliar

Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT MPX Logistics International Tbk. (MPXL) memutuskan pembagian dividen final Rp3 miliar dan perombakan…

Hartadinata Targetkan Pendapatan Naik 48%

Tahun ini, PT Hartadinata Abadi Tbk. (HRTA) menargetkan pertumbuhan pendapatan sebesar 48% Rp18,9 triliun dan laba bersih tumbuh 39,34% menjadi…