Memahami Investasi di Bursa Berjangka

Saat ini, banyak masyarakat yang belum mengenal betul investasi di bursa berjangka, oleh karena itu langkah pertama yang perlu dipelajari masyarakat dalam berinvestasi di bursa berjangka secara aman adalah memahami betul apa itu bursa berjangka.

“Untuk bermain di bursa berjangka, maka nasabah harus memahami betul bagaimana mekanisme dan perhitungannya dalam berinvestasi di tempat itu”, kata Direktur Bursa Berjangka Jakarta (BBJ) M. Bihar Sakti Wibowo.

Menurutnya, hal yang harus dilakukan untuk memulai investasi tersebut adalah membuat pola simulasi perdagangan di bursa saham. Setelah itu, tambah Bihar, memilih perusahaan pialang untuk investasi. “Tentunya pialang yang memiliki izin dan itu bisa dicek. Kalau sudah dicek, maka nanti akan dibantu. Dan, harus dicek bahwa pialang yang bantu mempunyai sertifikasi wakil pialang,”paparnya.

Setelah hal itu sudah dilakukan, kata Bihar, tahap berikutnya adalah mulai belajar untuk memisahkan rekening, baik itu rekening investasi maupun rekening pribadi untuk rekening di tabungan. “Nanti kalau hal itu sudah dilakukan, maka baru seseorang itu mulai investasi dan menyetor ke rekening yang dipilih. Tapi, harus rekening yang terpisah”, jelasnya.

Lebih lanjut Bihar mengatakan, terdapat beberapa kelebihan berinvestasi menggunakan investasi bursa berjangka, yakni nasabah dapat berinvestasi langsung dan memonitor secara langsung risiko apa saja yang akan dihadapi ke depannya.

“Sebenarnya bursa berjangka ini menarik. Soalnya, dia ada direct investment. Artinya, seseorang yang berinvestasi mempunyai kesempatan investasi langsung, dan seseorang itu mempunyai kesempatan untuk kapan seseorang itu mau berhenti,” tandasnya.

Jadi, sebelum masuk kebursa berjangka seseorang harus mengetahui bagai mana cara atau prosedur investasi di bursa berjangka, ini dikarenakan banyak masyarakat yang tertipu dengan perusahaan yang berkedok investasi, namun belum tentu membawa keuntungan yang di dapat melaikan kerugian yang diperoleh.

Namun investasi di bursa berjangka banyak keuntungan yang didapat jika kita benar-benar jeli memilih perusahaan yang tepat. Intinya sebelum berinvestasi sebaiknya mengenal dan mengetahui perusahaan yang ingin kita masuki.

BERITA TERKAIT

Di Tengah Ancaman Boikot, Danone Terus Disoal

Nama perusahaan multinasional asal Prancis, Danone terus bikin geger. Danone dan banyak perusahaan multinasional lainnya  dikecam di seluruh dunia karena aktif…

Khong Guan Luncurkan Biscuits House di KidZania

Memperkenalkan lebih dekat lagi biskuit Khong Guan kepada anak-anak sejak dini sebagai biscuit legendaris di Indonesia, Khong Guan Group Indonesia…

KUR, Energi Baru Bagi UKM di Sulsel

Semangat kewirausahaan tampaknya semakin membara di Sulawesi Selatan. Tengok saja, berdasarkan data yang dimiliki Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Sulsel,…

BERITA LAINNYA DI Peluang Usaha

Di Tengah Ancaman Boikot, Danone Terus Disoal

Nama perusahaan multinasional asal Prancis, Danone terus bikin geger. Danone dan banyak perusahaan multinasional lainnya  dikecam di seluruh dunia karena aktif…

Khong Guan Luncurkan Biscuits House di KidZania

Memperkenalkan lebih dekat lagi biskuit Khong Guan kepada anak-anak sejak dini sebagai biscuit legendaris di Indonesia, Khong Guan Group Indonesia…

KUR, Energi Baru Bagi UKM di Sulsel

Semangat kewirausahaan tampaknya semakin membara di Sulawesi Selatan. Tengok saja, berdasarkan data yang dimiliki Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Sulsel,…