Danai Akuisisi Lahan - Agung Podomoro Terbitkan Obligasi Rp 2,5 Triliun

NERACA

Jakarta – Seiring dengan gencarnya proyek properti yang tengah dikembangkan dan termasuk akuisisi lahan, menjadi alasan PT Agung Podomoro Land Tbk (APLN) untuk meberbitkan obligasi lagi senilai Rp2 triliun-Rp2,5 triliun pada semester pertama 2013.

Direktur Keuangan PT Agung Podomoro Land Tbk, Cecar de la Cruz mengatakan, pihaknya akan menerbitkan obligasi dengan mekanisme berkelanjutan senilai Rp2-Rp2,5 triliun untuk akuisisi dan pengembangan usaha lainnya, “Obligasi ini akan diterbitkan dalam dua tahap yaitu pada pertengahan 2013 dan 2014,”katanya di Jakarta, Rabu (6/3).

Dia menjelaskan, dana hasil penerbitan obligasi ini akan digunakan untuk pembelian tanah dan tidak boleh dengan pinjaman bank. Oleh karena itu, perseroan tengah menjanjaki untuk menerbitkan obligasi berkelanjutan.

Nantinya, perseroan akan memakai laporan keuangan Desember 2012 untuk penerbitan obligasi 2013. Perseroan telah menunjuk PT Mandiri Sekuritas, PT Indopremier Securities, PT CIMB Securities, dan PT HSBC Securities Indonesia dalam penerbitan obligasi tersebut.

Ditahun ini, PT Agung Podomoro Land Tbk juga menganggarkan belanja modal senilai Rp4 triliun-Rp4,5 triliun pada 2013. Dana belanja modal digunakan untuk pengembangan usaha.

Kata Cecar Dela Cruz, dana belanja modal akan digunakan untuk pengembangan Green Bay, pembangunan apartemen di Jakarta dan proyek di Balikpapan. Perseroan juga akan mengembangkan mal dan super blok di Balikpapan, mengingat kurangnya fasilitas hiburan di sana.

Selain itu, dana belanja modal akan didapatkan dari presales, kas dan pinjaman bank. Perseroan juga masih memiliki obligasi sekitar Rp400 miliar-Rp450 miliar. Sementara itu, perseroan memperkirakan belanja modal dapat terserap Rp2,9 triliun -Rp3 triliun pada 2012.

Selain itu, pihaknya juga optimis dapat mencapai target laba bersih 2012 tumbuh 15%-20% dan pendapatan 2012 tumbuh 20%. "Kami akan keluarkan laporan keuangan 2012 akhir Maret 2012," kata Cecar.

Sebagai informasi, perseroan mencatatkan penjualan mencapai Rp5,8 triliun pada 2012. Penyumbang terbesar antara lain proyek Green Bay sebesar Rp2,1 triliun atau 37,4%, pocy extension Rp1,04 triliun atau 18%, Parahyangan Residences Rp719 miliar atau 12,4%, Vimala Hills Rp463 miliar atau 8%, dan Podomoro City Rp385 miliar atau 6,6%.

Selain itu, perseroan juga menargetkan pendapatan tumbuh 10%-15% pada 2013. Sedangkan laba bersih ditargetkan naik 15%-20%. Disebutkan, untuk penjualan 2013, ditargetkan sebesar Rp6 triliun pada 2013, yang disumbangkan dari proyek baru.

Wakil Direktur Utama PT Agung Podomoro Land Tbk Indra Widjaja pernah bilang, penyumbang marketing sales itu lebih banyak dari proyek baru mencapai lima proyek dan proyek baru itu akan menyumbang 30%-40% pada 2013. Lebih lanjut, kata Indra, penyumbang penjualan juga akan didapatkan dari proyek Podomoro City sebesar Rp1 triliun dan Vimala Hills Rp1 triliun. (bani)

BERITA TERKAIT

Manfaatkan Google Classroom - Agar Hasil Belajar Online Lebih Maksimal

Dunia pendidikan kini banyak memanfaatkan Google Classroom. Aplikasi yang berfungsi untuk membagikan tugas kepada siswa, memulai diskusi dengan siswa, dan…

Divestasi Tol Semarang-Demak - PTPP Sebut Dua Investor Strategis Berminat

NERACA Jakarta – Dalam rangka upaya penyehatan keuangan, efisiensi dan juga perkuat struktur modal, PT PP (Persero) Tbk (PTPP) tengah…

Teladan Prima Agro Bagi Dividen Rp158,77 Miliar

NERACA Jakarta- Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Teladan Prima Agro Tbk. (TLDN) menyetujui untuk membagikan dividen sebesar Rp158,77…

BERITA LAINNYA DI Bursa Saham

Manfaatkan Google Classroom - Agar Hasil Belajar Online Lebih Maksimal

Dunia pendidikan kini banyak memanfaatkan Google Classroom. Aplikasi yang berfungsi untuk membagikan tugas kepada siswa, memulai diskusi dengan siswa, dan…

Divestasi Tol Semarang-Demak - PTPP Sebut Dua Investor Strategis Berminat

NERACA Jakarta – Dalam rangka upaya penyehatan keuangan, efisiensi dan juga perkuat struktur modal, PT PP (Persero) Tbk (PTPP) tengah…

Teladan Prima Agro Bagi Dividen Rp158,77 Miliar

NERACA Jakarta- Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Teladan Prima Agro Tbk. (TLDN) menyetujui untuk membagikan dividen sebesar Rp158,77…