Mansek Targetkan Transaksi Harian Rp 120 Miliar - Hadirkan MOST Syariah

NERACA

 

Jakarta– Dalam rangka memfasilitasi nasabah dalam melakukan transaksi saham yang terdaftar di Indeks Saham Syariah Indonesia (ISSI), PT Mandiri Sekuritas meluncurkan layanan Mandiri Sekuritas Online Trading (MOST Syariah) yang diklaim berbasis syariah.

Direktur Capital Market Mandiri Sekuritas, Laksono Widodo mengatakan, fasilitas online trading berbasis syariah ini menjadi yang pertama karena nasabah juga harus menggunakan bank kustodian syariah. “MOST Syariah ini telah memperoleh sertifikasi dari Dewan Syariah Nasioal Majelis Ulama Indonesia,” katanya di Jakarta, Rabu (16/1).

Dia juga mengungkapkan, pihaknya menargetkan dapat menghimpun nasabah sekitar 1000 nasabah baru dari jumlah nasabah saat ini 8000 dengan fasilitas online trading berbasis syariah ini.

Sementara untuk transaksi harian, kata Laksono, ditargetkan Rp 120 miliar dan hingga akhir tahun 2013, PT Mandiri Sekuritas menargetkan transaksi capai Rp 450 miliar. Dimana Rp 200 miliarnya bisa didapatkan dari investor ritel dengan menggunakan fasilitas online trading sebesar 40% dan sisanya 60% dari transaksi regular.

Dia juga menegaskan, investasi MOST ini sebesar Rp 20 miliar dan untuk menggarap segmen pasar, Mandiri Sekuritas akan membidik daerah yang berpotensi syariah, seperti Makasar, Pekanbaru dan Indonesia bagian timur.

Selain itu, lanjut Laksono, selama ini pengguna online trading berbasis syariah lebih banyak dari investor lokal ketimbang investor asing.

Sebagai informasi, hadirnya layanan online trading berbasis syariah dimaksudkan untuk memenuhi kebutuhan produk pasar modal syariah yang meningkat sejalan dengan semakin berkembangnya pasar modal syariah.“Besarnya populasi penduduk muslim Indonesia yang jumlahnya mencapai sekitar 90% dari total populasi membuat permintaan produk syariah termasuk fasilitas perdagangannya semakin meningkat dalam beberapa tahun terakhir,”tandasnya.

Kata Laksono, MOST Syariah merupakan pelengkap dari aplikasi Mandiri Sekuritas Online Trading berbasis web yang sudah hadir sebelumnya. Sementara ditempat yang sama, Head of Equity Retail Mandiri Sekuritas Ridwan Pranata menambahkan, peluncuran produk ini merupakan strategi perseroan dalam memperbanyak pilihan bagi nasabah serta meningkatkan pasar, “Kami optimistis hadirnya MOST Syariah akan mendukung upaya Mandiri Sekuritas untuk terus meningkatkan basis nasabah ritel dan volume transaksi harian,”ungkapnya. (bani)

BERITA TERKAIT

Manfaatkan Google Classroom - Agar Hasil Belajar Online Lebih Maksimal

Dunia pendidikan kini banyak memanfaatkan Google Classroom. Aplikasi yang berfungsi untuk membagikan tugas kepada siswa, memulai diskusi dengan siswa, dan…

Divestasi Tol Semarang-Demak - PTPP Sebut Dua Investor Strategis Berminat

NERACA Jakarta – Dalam rangka upaya penyehatan keuangan, efisiensi dan juga perkuat struktur modal, PT PP (Persero) Tbk (PTPP) tengah…

Teladan Prima Agro Bagi Dividen Rp158,77 Miliar

NERACA Jakarta- Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Teladan Prima Agro Tbk. (TLDN) menyetujui untuk membagikan dividen sebesar Rp158,77…

BERITA LAINNYA DI Bursa Saham

Manfaatkan Google Classroom - Agar Hasil Belajar Online Lebih Maksimal

Dunia pendidikan kini banyak memanfaatkan Google Classroom. Aplikasi yang berfungsi untuk membagikan tugas kepada siswa, memulai diskusi dengan siswa, dan…

Divestasi Tol Semarang-Demak - PTPP Sebut Dua Investor Strategis Berminat

NERACA Jakarta – Dalam rangka upaya penyehatan keuangan, efisiensi dan juga perkuat struktur modal, PT PP (Persero) Tbk (PTPP) tengah…

Teladan Prima Agro Bagi Dividen Rp158,77 Miliar

NERACA Jakarta- Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Teladan Prima Agro Tbk. (TLDN) menyetujui untuk membagikan dividen sebesar Rp158,77…