Investasi Plasma, Eterindo Raih Pinjaman Rp 464 Miliar

NERACA

Jakarta – Guna mendukung kinerja bisnis di plasma, PT Eterindo Wahanatama Tbk (ETWA) akhirnya mengantongi kredit dari PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) senilai Rp464 miliar untuk investasi kebun plasma Pola KPEN-RP.

Informasi tersebut disampaikan perseroan dalam siaran persnya di Jakarta, Selasa (27/11). Disebutkan, nantinya kredit tersebut diperuntukan untuk dua anak usaha yaitu PT Malindo Perkasa Khatulistiwa (MPK) dan PT Maiska Bhumi Semesta (MBS), masing-masing sebesar Rp232,97 miliar.

Adapun komposisi fasilitas kredit itu antara lain plafond kredit sebesar Rp232,97 miliar terdiri dari kredit investasi pokok sebesar Rp178,57 miliar dan kredit investasi interest during construction sebesar Rp54,40 miliar.

Jenis kredit tersebut termasuk kredit investasi kebun plasma pola KPEN-RP dengan bentuk kredit Pseudo R/C dengan maksimum Co menurun. Pinjaman itu digunakan untuk pengembangan kebun kelapa sawit seluas 3.600 hektar di Kalimantan Barat.
Jangka waktu pinjaman itu 10 tahun terhitung sejak tanggal akad kredit termasuk grace period empat tahun dengan tambahan rincian dan jadwal penarikan dan angsuran sebagaimana di atur dalam penawaran fasilitas kredit atas nama PT Malindo Persada Khatulistiwa.
Sementara itu, jangka waktu pinjaman untuk PT Maiska Bhumi semesta adalah 12 tahun. Agunan kredit tersebut antara lain kebun plasma kelapa sawit seluas 3.600 hektar di Kalimantan Barat. Aset tersebut merupakan agunan utama sedangkan agunan tambahan. Sedangkan agunan tambahan untuk PT MBS adalah avalis dari perusahaan inti berupa corporate guarantee dari PT MBS yang berlaku efektif pada saat fasilitas kredit dikonversi/novasi dari atas nama debitur PT MBS menjadi atas nama debitur koperasi Parene'an. (bani)

 

BERITA TERKAIT

Manfaatkan Google Classroom - Agar Hasil Belajar Online Lebih Maksimal

Dunia pendidikan kini banyak memanfaatkan Google Classroom. Aplikasi yang berfungsi untuk membagikan tugas kepada siswa, memulai diskusi dengan siswa, dan…

Divestasi Tol Semarang-Demak - PTPP Sebut Dua Investor Strategis Berminat

NERACA Jakarta – Dalam rangka upaya penyehatan keuangan, efisiensi dan juga perkuat struktur modal, PT PP (Persero) Tbk (PTPP) tengah…

Teladan Prima Agro Bagi Dividen Rp158,77 Miliar

NERACA Jakarta- Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Teladan Prima Agro Tbk. (TLDN) menyetujui untuk membagikan dividen sebesar Rp158,77…

BERITA LAINNYA DI Bursa Saham

Manfaatkan Google Classroom - Agar Hasil Belajar Online Lebih Maksimal

Dunia pendidikan kini banyak memanfaatkan Google Classroom. Aplikasi yang berfungsi untuk membagikan tugas kepada siswa, memulai diskusi dengan siswa, dan…

Divestasi Tol Semarang-Demak - PTPP Sebut Dua Investor Strategis Berminat

NERACA Jakarta – Dalam rangka upaya penyehatan keuangan, efisiensi dan juga perkuat struktur modal, PT PP (Persero) Tbk (PTPP) tengah…

Teladan Prima Agro Bagi Dividen Rp158,77 Miliar

NERACA Jakarta- Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Teladan Prima Agro Tbk. (TLDN) menyetujui untuk membagikan dividen sebesar Rp158,77…