Sahabat untuk Hasil Karya Terbaik - Wacom Intuos5 :

 

Menghasilkan karya desain yang spektakuler tidak hanya bermodalkan bakat saja, perangkat teknologi yang mumpuni akan membawa seorang designer menggapai karya terbaiknya. pt. Datascrip sebagai Authorized Distributor Wacom secara resmi meluncurkan Intuos5. Perangkat input intuitif generasi terbaru dari Wacom ini ditujukan bagi kalangan profesional fotografer, desainer dan seniman yang ingin beralih ke tingkatan yang lebih tinggi dalam berkreasi secara digital.

Intuos5 ini hadir dengan berbagai fitur-fitur unggulan baru seperti kemampuan sensor multi touch untuk input yang intuitif, tampilan Express View untuk memfasilitasi alur kerja yang lebih efisien, dan kemampuan nirkabel untuk kemudahan dan kenyamanan. Kesemua fitur  ini, dikombinasi dengan pena yang peka tekanan dan kemiringan (pressure & tilt sensitive), Intuos5 yang terbaru ini menginspirasi kreativitas bagi yang mencobanya.

            Dengan desain yang ergonomis dan elegan, serta tampilan baru yang memukau, Intuos5 memberikan kenyamanan berkreasi bagi para profesional kreatif. Dengan tampilan warna hitam doff dan sentuhan akhir yang halus, Intuos5 dibalut dengan desain yang modern dan tak lekang oleh waktu. Untuk memenuhi kebutuhan alur dan ruang kerja pengguna Wacom yang beragam, Intuos5 memperkenalkan 5 model terbarunya. Tiga model Intuos5 touch yang dilengkapi dengan fitur pena dan multi-touch tersedia dalam ukuran Small, Medium dan Large. Dan, dua model Intuos5 yang hanya dilengkapi dengan fitur pena, tersedia dalam ukuran Small dan Medium.

 

Sentuhan Manusia

Kehadiran Fitur multi-touch pada Intuos5 melengkapi metode input pada pena yang secara alami digunakan pada proses kreatif. Salah satu manfaat utama dari fitur ini ialah memungkinkan untuk melakukan zoom, scroll, pan dan rotasi secara digital dengan gerakan jari tangan. Wacom intuos5 tidak hanya mengenali gerakan tangan versi Windows dan Mac, tetapi juga gerakan tangan khusus (customizable) dapat diciptakan untuk membuka fitur-fitur yang umum digunakan di Adobe®  Photoshop®.

            ”Antarmuka multi-touch pada Intuos5 adalah implementasi paling elegan dari Wacom dalam menangkap pergerakan jari tangan” jelas John de Olde, Asia Pacific Marketing Manager dari Wacom. ”Peralihan dari pena ke sentuhan untuk navigasi merupakan pengalaman menembus keterbatasan, memungkinkan pengguna untuk mengurangi gerakan berulang dan berinteraksi lebih natural dengan komputer” lanjutnya.

 

Fokus pada proses kreatif

            Wacom sebagai pelopor digital pen tablet terus mengembangkan kendali tangan non-dominan yang dapat diubahsuai (customizable) pada produk-produk tablet profesionalnya untuk menolong pengguna mempersingkat alur kerjanya dan meningkatkan produktivitas. Pada Intuos5 berupa Express Keys yang dapat diubahsuai (enam Express Keys pada Intuos5 Small dan delapan Express Keys pada Intuos5 Medium dan Large) dan sebuah Touch Ring dengan empat fungsi bergantian. Fitur ini memungkinkan pengguna untuk menempatkan shortcut yang sering digunakan di ujung jari mereka, mengurangi ketergantungan mereka pada keyboard komputer. Desain ambidextrous cocok baik untuk pengguna tangan kanan maupun tangan kiri, karena tablet dapat diputar 180 derajat untuk memudahkan akses ke ExpressKeys dan Touch Ring.

            Untuk membantu pengguna mengingat pengaturan ExpressKeys yang mereka buat untuk setiap aplikasi yang digunakan, Intuos5 dilengkapi dengan Express View, sebuah Heads-Up Display (HUD) terbaru yang menampilkan pengaturan pada layar komputer. “Fitur Express View memperbaharui antarmuka pengguna dan sangat berguna dalam menyempurnakan alur kerja dan meningkatkan produktivitas,” terang Mary T. Oetomo – Direktur Divisi pt. Datascrip. "Fitur ini juga memungkinkan pengguna untuk tetap fokus pada pekerjaan mereka dan berkonsentrasi pada proses kreatif sambil bekerja lebih cepat,” tambahnya.

 

Kinerja Grip Pen Terbaik

            Bagi para profesional kreatif, Grip Pen Intuos5 tetap menjadi jantung dan jiwa untuk menghasilkan karya spektakuler dari sebuah pen tablet digital. Pena Intuos5 memiliki 2.048 tingkat tekanan dan kemiringan sampai dengan 60 derajat, yang memungkinkan pena untuk meniru rasa, tanggapan dan efek yang timbul ketika bekerja dengan alat gambar tradisional, seperti kuas cat, spidol dan pena.

BERITA TERKAIT

Bantu UKM Kembangkan Bisnis, Salesforce Luncurkan Pro Suite

  NERACA Jakarta - Salesforce meluncurkan edisi terbaru Pro Suite yang tersedia di market Indonesia. Sebuah solusi yang fleksibel, terukur,…

Menggabungkan Seni dan Teknologi, Ink Lords Kenalkan Desain Kemasan dari Makhluk Mitologi Indonesia

  Menggabungkan Seni dan Teknologi, Ink Lords Ciptakan Desain Kemasan dari Makhluk Mitologi Indonesia NERACA Jakarta - Minat terhadap ‘Creative…

Kolaborasi dengan Timezone - Coocaa Indonesia Bagi THR TV 86 Inch dan Ratusan Juta Rupiah

Coocaa, sebagai brand TV no. 1 di Indonesia berkolaborasi dengan Timezone Indonesia ingin berbagi kebahagiaan serta perasaan dan pengalaman yang…

BERITA LAINNYA DI Teknologi

Bantu UKM Kembangkan Bisnis, Salesforce Luncurkan Pro Suite

  NERACA Jakarta - Salesforce meluncurkan edisi terbaru Pro Suite yang tersedia di market Indonesia. Sebuah solusi yang fleksibel, terukur,…

Menggabungkan Seni dan Teknologi, Ink Lords Kenalkan Desain Kemasan dari Makhluk Mitologi Indonesia

  Menggabungkan Seni dan Teknologi, Ink Lords Ciptakan Desain Kemasan dari Makhluk Mitologi Indonesia NERACA Jakarta - Minat terhadap ‘Creative…

Kolaborasi dengan Timezone - Coocaa Indonesia Bagi THR TV 86 Inch dan Ratusan Juta Rupiah

Coocaa, sebagai brand TV no. 1 di Indonesia berkolaborasi dengan Timezone Indonesia ingin berbagi kebahagiaan serta perasaan dan pengalaman yang…