WIKA Realty Luncurkan SkyBox Apartment Tangerang

WIKA Realty Luncurkan SkyBox Apartment Tangerang

NERACA

Jakarta - PT Wijaya Karya Realty (WIKA Realty), anak usaha PT Wijaya Karya (Persero) Tbk, bersama PT MGM menggelar peluncuran "show unit" atas properti terbarunya SkyBox Apartment Tangerang di Kantor Polda Metro Jaya, di Jakarta belum lama ini.

Show unit dan marketing gallery SkyBox Apartment yang berada di lobby utama Gedung Polda Metro Jaya ini akan menjadi media marketing yang diperuntukan bagi anggotanya. Di sini, WIKA Realty juga menyediakan VR (virtual reality) bagi para pengunjung yang ingin mendapatkan experience berada di apartemen tersebut.

Direktur Utama WIKA Realty Agung Salladin dalam siaran pers di Jakarta, Minggu (12/5), mengemukakan kehadiran SkyBox Apartment telah mendapatkan dukungan dari Polda Metro Jaya dengan menggunakan dua menara pada apartemen tersebut sebagai hunian bagi para anggota Polda Metro Jaya.

"Produk ini sangat menarik dan akan menjadi nilai tambah, jadi jangan lewatkan kesempatan saat produk ini dipasarkan pada saat awal. Kami persilahkan kepada anggota Polda Metro Jaya agar saat jadi nanti, apartemennya akan memiliki nilai investasi yang tinggi," kata dia.

SkyBox Apartment yang rencananya akan dibangun dengan memiliki sembilan menara ini menawarkan berbagai kelebihan diantaranya fasilitas olahraga untuk menunjang gaya hidup, serta letaknya yang berdekatan dengan pusat kota Tangerang dan Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta. Para penghuni juga dapat menggunakan moda transportasi kereta commuter untuk mendukung mobilisasi setiap harinya.

WIKA Realty merangkul Bank BTN untuk memberikan kemudahan fasilitas kredit kepada para calon konsumen.

Selain SkyBox Apartment, perseroan saat ini sedang mengembangkan berbagai jenis properti di wilayah Jakarta dan Depok serta Tangerang, diantaranya rumah tapak Tamansari Puri Bali II Depok, apartemen Tamansari Bintaro Mansion, apartemen Tamansari Skyhive di Cawang CBD Jakarta, dan apartemen Tamansari Wisesa di Permata Hijau, Jakarta. Mohar/Ant

 

BERITA TERKAIT

Commercial Smart TV dan CreateBoard LG Raih Sertifikasi TKDN

  Commercial Smart TV dan CreateBoard LG Raih Sertifikasi TKDN NERACA Jakarta - PT. LG Electronics Indonesia (LG) baru saja…

SMF Komitmen Perkuat Peran dalam Pembiayaan Sektor Perumahan

NERACA Jakarta - Menyambut tahun 2024, PT Sarana Multigriya Finansial (SMF) berkomitmen untuk terus berfokus pada pembiayaan di sektor perumahan.…

Riset Ungkap Bogor Alami Kenaikan Harga Rumah Tertinggi pada Februari

NERACA Jakarta - Hasil riset Rumah123 mengungkapkan Bogor mengalami kenaikan harga rumah tertinggi di Jabodetabek hingga 6,4 persen, disusul Tangerang…

BERITA LAINNYA DI Hunian

Commercial Smart TV dan CreateBoard LG Raih Sertifikasi TKDN

  Commercial Smart TV dan CreateBoard LG Raih Sertifikasi TKDN NERACA Jakarta - PT. LG Electronics Indonesia (LG) baru saja…

SMF Komitmen Perkuat Peran dalam Pembiayaan Sektor Perumahan

NERACA Jakarta - Menyambut tahun 2024, PT Sarana Multigriya Finansial (SMF) berkomitmen untuk terus berfokus pada pembiayaan di sektor perumahan.…

Riset Ungkap Bogor Alami Kenaikan Harga Rumah Tertinggi pada Februari

NERACA Jakarta - Hasil riset Rumah123 mengungkapkan Bogor mengalami kenaikan harga rumah tertinggi di Jabodetabek hingga 6,4 persen, disusul Tangerang…