DPRD Jabar: Bantuan Kewirausahaan Cegah Warga Terjerat Rentenir

DPRD Jabar: Bantuan Kewirausahaan Cegah Warga Terjerat Rentenir

NERACA

Bandung - Anggota DPRD Jawa Barat (Jabar) dari Fraksi PKS Abdul Hadi Wijaya mengatakan bantuan stimulan untuk kewirausahaan dari pemerintah daerah bisa mencegah warga terlilit praktik rentenir berkedok bank keliling.

"Beberapa waktu lalu, saat saya reses di Desa Warung Jambu, Kecamatan Karawang Timur, Kabupaten Karawang, banyak warga yang terjebak praktik bank keliling dan ternyata itu semua bisa dicegah salah satunya dengan bantuan stimulan kewirausahaan," kata Abdul Hadi Wijaya, ketika dihubungi melalui telepon, di Bandung, Jawa barat, Senin (4/3).

Menurut dia, salah satu faktor penyebab warga berurusan dengan rentenir berkedok bank keliling karena mereka kesulitan mendapatkan akses modal usaha sehingga dipilih jalan tersebut. Dia mengatakan jasa keuangan yang berkedok koperasi atau bank keliling tersebut dinilainya sangat meresahkan dan merugikan masyarakat sekitar.

Oleh karena itu, ia meminta ada tindakan tegas dari Pemerintah Kabupaten Karawang untuk menyelesaikan persoalan tersebut."Jadi warga di sana, seolah-olah dihantui oleh keberadaan rentenir tersebut. Situasi seperti ini tidak bisa dibiarkan begitu saja, pemda setempat harus segera turun tangan untuk menyelesaikannya," kata dia. 

Dia menyontohkan ada seorang warga yang meminjam satu juta maka perhitungannya menjadi uang pinjaman yang diterima hanya Rp900 ribu dipotong Rp100 ribu untuk administrasi."Kemudian pengembaliannya ditambah bunga membengkak hingga mencapai Rp 1,5 juta. Warga menyebutnya dengan sistem bank 'emok' dan beroperasi ilegal," ujar dia.

Oleh karena itu, saat melaksanakan reses di lokasi tersebut, pihaknya mengimbau agar warga tidak mudah tergiur dengan tawaran rentenir berkedok bank keliling dan bisa memanfaatkan bantuan stimulan kewirausahaan yang ada daerahnya. Ant

 

BERITA TERKAIT

PHE ONWJ Raih 3 Penghargaan Dalam Ajang Global CSR and ESG Awards 2024

NERACA Jakarta - Atas komitmen menginisiasi program pemberdayaan masyarakat dan pengelolaan lingkungan hidup yang sustain, PHE ONWJ sabet tiga penghargaan…

Menjadi Tulang Punggung Pengembangan Usaha Ultra Mikro Indonesia, PNM Ikuti 57th APEC SMEWG

NERACA Jakarta – PNM hadir pada forum Asia-Pacific Economic Cooperation Small Medium Enterprises Working Group (APEC SMEWG), ajang yang menjadi…

Raih Award Pembangunan Ekonomi Daerah 2024: - Kota Depok Terbaik Indonesia Turunkan Kemiskinan

NERACA Depok - Pemerintah Kota (Pemkot) Depok memasuki usia hari jadinya ke-25 pada 27 April 2024, kembali meraih prestasi spektakuler…

BERITA LAINNYA DI Ekonomi Daerah

PHE ONWJ Raih 3 Penghargaan Dalam Ajang Global CSR and ESG Awards 2024

NERACA Jakarta - Atas komitmen menginisiasi program pemberdayaan masyarakat dan pengelolaan lingkungan hidup yang sustain, PHE ONWJ sabet tiga penghargaan…

Menjadi Tulang Punggung Pengembangan Usaha Ultra Mikro Indonesia, PNM Ikuti 57th APEC SMEWG

NERACA Jakarta – PNM hadir pada forum Asia-Pacific Economic Cooperation Small Medium Enterprises Working Group (APEC SMEWG), ajang yang menjadi…

Raih Award Pembangunan Ekonomi Daerah 2024: - Kota Depok Terbaik Indonesia Turunkan Kemiskinan

NERACA Depok - Pemerintah Kota (Pemkot) Depok memasuki usia hari jadinya ke-25 pada 27 April 2024, kembali meraih prestasi spektakuler…