Rights Issue, NIPS Lepas 4,088 Miliar Saham

Emiten produsen aki kendaraan, PT Nipress Tbk (NIPS) bakal mengelar rapat umum pemegang saham luar biasa (RUPSLB) pada tanggal 14 Desember 2018. Agenda dari RUPSLB adalah meminta persetujuan pemengang saham soal penambahan modal dengan memberikan hak memesan efek terlebih dahulu (HMETD) atau rights issue. Informasi tersebut disampaikan perseroan dalam siaran persnya di Jakarta, kemarin.

Pada aksi korporasi tersebut, perseroan akan melepas 4,088 miliar saham baru dengan nilai nomimal Rp50 per saham. Dengan penambahan modal tersebut akan memperkuat modal, sehingga akan meningkatkan kegiatan usaha ditengah persaingan bisnis. Disamping itu, rencana aksi korporasi ini diharapkan memperkecil debt to equity perseroan yang menunjukkan bahwa kemampuan perseroan dalam memenuhi kewajibannya akan meningkat.

Current ratio perseroan juga akan meningkat dikarenakan dana HMETD akan digunakan untuk modal kerja, dengan meningkatnya current ratio maka kemampuan Perseroan untuk membayar kewajiban jangka pendeknya akan meningkat pula. Adapun return on assets dan return on equity perseroan juga akan meningkat dikarenakan kemampuan perseroan untuk menghasilkan keuntungan akan meningkat.

Tahun ini PT Nipress Tbk menargetkan pendapatan penjualan sebesar Rp 1,32 triliun atau meningkat 23,12% dibandingkan dengan pendapatan penjualan pada 2017 sebesar Rp 1,07 triliun. Dari nilai target pendapatan tersebut, penjualan aki mobil automotive battery ditargetkan mencapai Rp 639,28 miliar dengan penjualan sebanyak 1,25 juta produk pada tahun ini. Selain itu, penjualan dari aki motor motorcycle battery ditargetkan mencapai Rp 163,69 miliar dengan penjualan sebanyak 1,64 juta unit. Serta target penjualan aki industri industrial battery sebesar Rp 523,08 miliar dengan penjualan 253.000 produk.

BERITA TERKAIT

Laba Bersih BFI Finance Menyusut 28,9%

Di kuartal pertama 2024, PT BFI Finance Indonesia Tbk (BFIN) mencatatkan laba bersih Rp361,46 miliar atau turun 28,9% dibanding priode…

MPX Logistics Bagi Dividen Final Rp3 Miliar

Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT MPX Logistics International Tbk. (MPXL) memutuskan pembagian dividen final Rp3 miliar dan perombakan…

Hartadinata Targetkan Pendapatan Naik 48%

Tahun ini, PT Hartadinata Abadi Tbk. (HRTA) menargetkan pertumbuhan pendapatan sebesar 48% Rp18,9 triliun dan laba bersih tumbuh 39,34% menjadi…

BERITA LAINNYA DI

Laba Bersih BFI Finance Menyusut 28,9%

Di kuartal pertama 2024, PT BFI Finance Indonesia Tbk (BFIN) mencatatkan laba bersih Rp361,46 miliar atau turun 28,9% dibanding priode…

MPX Logistics Bagi Dividen Final Rp3 Miliar

Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT MPX Logistics International Tbk. (MPXL) memutuskan pembagian dividen final Rp3 miliar dan perombakan…

Hartadinata Targetkan Pendapatan Naik 48%

Tahun ini, PT Hartadinata Abadi Tbk. (HRTA) menargetkan pertumbuhan pendapatan sebesar 48% Rp18,9 triliun dan laba bersih tumbuh 39,34% menjadi…