Gandeng Kerjasama WE+ dan Alfamart - JAGADIRI Rilis Layanan One Stop Digital Insurance

NERACA

Jakarta – Menyadari kebanyakan konsumennya berdasarkan kalangan generasi milenial yang melek akan layanan digital, PT Central Asia Financial sebagai perusahaan asuransi dengan brand JAGADIRI merilis layanan prduk baru dalam rangka penetrasi pasar untuk menjawab kebutuhan konsumen.

Dengan merilis produk layanan ini, JAGADIRI membidik pertumbuhan premi dan pelanggan selalu dobel digit. Dimana untuk tahun ini, JAGADIRI menargetkan ada kenaikan sebesar 91%. Kemudian untuk memenuhi target tersebut, perseroan merilis layanan one stop digital insurance. Konsep ini mempermudah dari pembelian asuransi hingga mempermudah pembayaran,”Dengan digital, masyarakat dengan mudah melakukan akses, informasi yang transparan, benefit dengan mudah, di mana saja, dan kapan saja. Termasuk juga pembelian," kata CEO PT Central Asia Financial, Reginald J Hamdani di Jakarta, kemarin.

Untuk mempermudah akses masyarakat, JAGADIRI menjalin kerjasama dengan WE+ dan Alfamart sebagai salah satu distribusinya. WE+ merupakan aplikasi mobile yang menjadi digital insurance market place, di mana produk asuransi JAGADIRI yaitu Jaga Motorku dan Jaga Aman Instan.

Khusus bulan Ramadan ini, JAGADIRI mengandeng WE+ dan Alfamart menawarkan program spesial bagi konsumen Alfamart yang melakukan transfer uang di Alfamart dan mengunduh aplikasi WE+, otomatis akan mendapatkan perlindungan gratis Jaga Aman Bersama dari Jagadiri selama 2x24 jam.

Asuransi Jaga Aman Bersama akan diberikan secara gratis kepada penerima uang dengan nilai pertanggugan jiwa senilai Rp 10 juta serta santunan rumah sakit akibat kecelakaan Rp 1 juta. Program ini berlangsung 1-10 Juni 2018.”Kami ingin memperluas distribusi sekaligus mempermudah akses serta mengedukasi masyarakat bahwa asuransi ini tidak perlu ribet dan mahal. Hanya mulai dari Rp 5.000 sudah bisa mendapatkan proteksi asuransi," kata Hamdani.

Sementara Chief Marketing Officer JAGADIRI, Yuda Wirawan menambahkan, karena sasaran dari asuransi digital ini adalah kelompok milenial, maka inovasi one stop digital insurance diharapkan menjadi jawabannya. ''Kita tidak boleh berhenti berinovasi karena generasi milenial ingin sesuatu yang baru,'' kata Yuda.

Aplikasi nyata dari konsep one stop digital insurance ini direalisasikan melalui peluncuran 4 produk asuransi yakni Jaga Sehat Pilihanku, Jaga Sehat Tropis untuk mengcover penyakit-penyakit yang biasa ada di daerah tropis sepwrti demam berdarah dan hepatitis, Jaga Senyumku untuk masalah kesehatan gigi dan mulut dan Jaga Liburan yakni asuransi saat kita sedang berlibur. Sebagai informasi, sebanyak 59% konsumen asuransi JAGADIRI merupakan milenial, sehingga produk-produk yang dikeluarkan juga harus bisa memenuhi kebutuhan para milenial tersebut.

 

BERITA TERKAIT

Manfaatkan Google Classroom - Agar Hasil Belajar Online Lebih Maksimal

Dunia pendidikan kini banyak memanfaatkan Google Classroom. Aplikasi yang berfungsi untuk membagikan tugas kepada siswa, memulai diskusi dengan siswa, dan…

Divestasi Tol Semarang-Demak - PTPP Sebut Dua Investor Strategis Berminat

NERACA Jakarta – Dalam rangka upaya penyehatan keuangan, efisiensi dan juga perkuat struktur modal, PT PP (Persero) Tbk (PTPP) tengah…

Teladan Prima Agro Bagi Dividen Rp158,77 Miliar

NERACA Jakarta- Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Teladan Prima Agro Tbk. (TLDN) menyetujui untuk membagikan dividen sebesar Rp158,77…

BERITA LAINNYA DI Bursa Saham

Manfaatkan Google Classroom - Agar Hasil Belajar Online Lebih Maksimal

Dunia pendidikan kini banyak memanfaatkan Google Classroom. Aplikasi yang berfungsi untuk membagikan tugas kepada siswa, memulai diskusi dengan siswa, dan…

Divestasi Tol Semarang-Demak - PTPP Sebut Dua Investor Strategis Berminat

NERACA Jakarta – Dalam rangka upaya penyehatan keuangan, efisiensi dan juga perkuat struktur modal, PT PP (Persero) Tbk (PTPP) tengah…

Teladan Prima Agro Bagi Dividen Rp158,77 Miliar

NERACA Jakarta- Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Teladan Prima Agro Tbk. (TLDN) menyetujui untuk membagikan dividen sebesar Rp158,77…