Pakuwon Jati Bukukan Laba Bersih Rp 589,65 Miliar

PT Pakuwon Jati Tbk (PWON) mencatatkan laba bersih kuartal ketiga 2012 naik 128,99% menjadi Rp589,65 miliar dari periode yang sama 2011 sebesar Rp257,50 miliar. Kenaikan laba bersih didukung pertumbuhan pendapatan bersih sebesar 59,05% menjadi Rp1,60 triliun dari kuartal ketiga 2011 sebesar Rp1,01 triliun.

Informasi tersebut disampaikan perseroan dalam siaran persnya kepada Bursa Efek Indonesia (BEI) di Jakarta, Rabu (24/10). Selain itu, perseroan juga mencatatkan beban pokoknya naik menjadi Rp679,90 miliar, YoY dari Rp526,72 miliar. Alhasil, laba kotor naik menjadi Rp929,60 miliar, YoY dari Rp485,19 miliar.

Sementara beban penjualan naik menjadi Rp49,75 miliar, YoY dari Rp27,97 miliar. Beban umum perseroan naik menjadi Rp59,23 miliar, YoY dari Rp43,31 miliar. Beban keuangan naik menjadi Rp144,15 miliar dari sebelumnya Rp132,80 miliar.

Perseroan juga mencatatkan penghasilan bunga naik menjadi Rp30,96 miliar pada kuartal ketiga 2012 dari periode yang sama 2011 sebesar Rp21,25 miliar. Namun, ada kerugian kurs mata uang asing menjadi Rp26,76 miliar dari untung Rp17,01 miliar pada kuartal ketiga 2011.

Adapun laba per saham dilusi PWON naik menjadi Rp11,47, YoY dari Rp4,15. Liabilitas perseroan naik menjadi Rp4,18 triliun pada 30 September 2012 dari posisi 31 Desember 2011 sebesar Rp3,37 triliun. Ekuitas naik menjadi Rp7,09 triliun pada 30 September 2012 dari posisi 31 Desember 2011 sebesar Rp5,74 triliun. Kas dan setara kas naik menjadi Rp1,07 triliun pada 30 September 2012 dari posisi akhir 2011 sebesar Rp621,02 miliar. (bani)

 

BERITA TERKAIT

PGEO Beri Kesempatan Setara Bagi Perempuan

Dalam rangka memperingati hari Kartini dan mendukung kesetaraan perempuan, PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGEO) juga memberikan kesempatan yang luas…

PALM Suntik Modal AnaK Usaha Rp3,69 Triliun

Bantu anak usaha lunasi utang pada tanggal 19 April 2024, PT Provident Investasi Bersama Tbk (PALM) menyetor modal sebesar Rp3,696…

Lagi, Akulaku Bakal Tambah Saham di Bank Neo

Tambah kepemilikan saham, PT Akulaku Silvrr Indonesia dan Rockcore Financial Technology Co.Ltd akan kembali menambah modal PT Bank Neo Commerce…

BERITA LAINNYA DI

PGEO Beri Kesempatan Setara Bagi Perempuan

Dalam rangka memperingati hari Kartini dan mendukung kesetaraan perempuan, PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGEO) juga memberikan kesempatan yang luas…

PALM Suntik Modal AnaK Usaha Rp3,69 Triliun

Bantu anak usaha lunasi utang pada tanggal 19 April 2024, PT Provident Investasi Bersama Tbk (PALM) menyetor modal sebesar Rp3,696…

Lagi, Akulaku Bakal Tambah Saham di Bank Neo

Tambah kepemilikan saham, PT Akulaku Silvrr Indonesia dan Rockcore Financial Technology Co.Ltd akan kembali menambah modal PT Bank Neo Commerce…