Portal Game Khusus LG Cinema 3D Smart TV

NERACA

Bagi para pemilik LG Cinema 3D Smart TV di Indonesia, kabar menggembirakan datang dari PT. LG Electronics Indonesia. Perusahaan elektronik konsumer berbasis di Korea Selatan tersebut baru saja mengumumkan peluncuran Game World, sebuah portal game yang dikembangkan secara eksklusif untuk melengkapi produk LG Cinema 3D Smart TV. Pemilik LG Cinema 3D Smart TV di Indonesia bakal mulai dapat menikmati Game World pada minggu terakhir di bulan September ini.

Keberadaannya akan memberi kesempatan lebih bagi pemilik LG Cinema 3D Smart TV dalam menikmati akses pada berbagai jenis permainan baik dalam format 3D dan 2D mulai minggu terakhir di bulan September ini.

“Game World hadir dengan semangat baru untuk melepaskan keterbatasan menikmati game dengan keharusan menggunakan konsol. Kolaborasi antara akses pada berbagai jenis permainan, terutama dalam format 3D, dengan kemampuan mumpuni yang dimiliki LG Cinema 3D Smart TV akan memberikan kenikmatan baru memainkan game tanpa konsol,” ujar Eko Adhi Suyitno, Product Manager Flat Panel Display PT. LG Electronics Indonesia.

Tak perlu upaya banyak untuk dapat menikmati kehadiran Game World. Portal ini akan terinstalasi secara otomatis pada LG Cinema 3D Smart TV. Pengguna cukup memastikan unit LG Cinema 3D Smart TV miliknya tersambung dengan internet untuk melakukan pemutakhiran perangkat lunak pendukung. Hanya butuh beberapa menit, pengguna akan langsung dapat menikmati akses pada koleksi permainan dalam Game World.

LG Cinema 3D Smart TV sendiri merupakan penamaan LG bagi jajaran koleksi produk yang menggabungkan fungsi 3D, benaman banyak aplikasi dan akses luas melalui internet ke dalam satu perangkat LED TV. Kehadiran seri terbarunya di tahun ini dimaksudkan untuk meneruskan sukses generasi pertamanya di tahun 2011 yang mengantar LG menjadi pemimpin pasar 3D TV di Indonesia di tahun yang sama. 

Dikatakan tak memerlukan konsol sebagai tambahan dalam memainkan karena seluruh permainan dalam Game World dirancang khusus untuk dapat dioperasikan hanya dengan menggunakan LG Magic Remote. Yang disebut terakhir ini merupakan sebuah batang kendali (remote control) khusus yang menjadi kelengkapan dari LG Cinema 3D Smart TV.

Keistimewaan remote control ramping dan tak banyak tombol berbasis Bluetooth ini ada pada kemudahan navigasi yang dilakukan cukup dengan mengarahkan pointer ke menu yang dituju dan satu sentuhan tomboh berikutnya akan menampilkan menu pilihan.

Dengan bantuan LG Magic Remote, permainan dalam Game World dapat dilakukan melalui gerakan sapuan sederhana (gesture) pada layar. Tak perlu juga bingung untuk mengoperasikan permainan dalam Game World. Fitur tutorial akan menyajikan aturan dan petunjuk teknis untuk memainkan setiap game dengan menggunakan LG Magic Remote.

Meskipun belum memerinci berbagai judul permainan yang bakal tersedia dalam Game World, namun LG memberikan sinyal akan adanya kerja sama luas dengan berbagai perusahaan pengembang game dalam melengkapi koleksi Game World.  “Akan banyak judul game populer yang bakal bergabung dengan koleksi game yang memang dikembangkan sendiri secara eksklusif untuk LG Cinema 3D Smart TV,” ujar Eko Adhi Suyitno lagi. 

BERITA TERKAIT

Confluent Umumkan Ketersediaan Confluent Cloud untuk Apache Flink

  Confluent Umumkan Ketersediaan Confluent Cloud untuk Apache Flink NERACA Jakarta – Confluent, Inc. pelopor streaming data, mengumumkan ketersediaan umum…

Hindari Jadi Budak Medsos - Tidak Asal Sharing Informasi Tanpa Ricek

Sejak bangun tidur sampai tidur lagi di alam nyata, sebagian besar warga juga menjadi warga di alam digital lewat jaringan…

Teknologi AI, Kawan atau Lawan?

  Teknologi AI, Kawan atau Lawan?  NERACA Jawa Tengah - Dalam rangka program Literasi Digital di Indonesia, Kementerian Komunikasi dan…

BERITA LAINNYA DI Teknologi

Confluent Umumkan Ketersediaan Confluent Cloud untuk Apache Flink

  Confluent Umumkan Ketersediaan Confluent Cloud untuk Apache Flink NERACA Jakarta – Confluent, Inc. pelopor streaming data, mengumumkan ketersediaan umum…

Hindari Jadi Budak Medsos - Tidak Asal Sharing Informasi Tanpa Ricek

Sejak bangun tidur sampai tidur lagi di alam nyata, sebagian besar warga juga menjadi warga di alam digital lewat jaringan…

Teknologi AI, Kawan atau Lawan?

  Teknologi AI, Kawan atau Lawan?  NERACA Jawa Tengah - Dalam rangka program Literasi Digital di Indonesia, Kementerian Komunikasi dan…