Masuk Taman Nasional Danau Kelimutu Wajib Daftar Online

Balai Taman Nasional Kelimutu menerapkan sistem pemesanan daring bagi wisatawan yang hendak ke kawasan danau tiga warna itu selama masa Penerapan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 4, demi mencegah membludaknya wisatawan.

Taman Nasional Kelimutu sendiri sudah dibuka sejak 4 September 2021. Untuk pendaftaran masuk, wisatawan bisa mengirimkan pesan Whatsapp ke nomor 082110103335 pada pukul 07.30 sampai 17.30 setiap harinya. Pemesanan daring ini hanya dapat mendaftarkan lima orang dalam satu rombongan, dan wajib dilakukan minimal satu hari sebelum kedatangan.

Wisatawan yang terlanjur datang sebelum melakukan pendaftaran tidak akan diizinkan masuk. "Kita sudah buka kembali kawasan wisata ini dengan batas pengunjung 300 orang per hari dan semuanya harus mendaftar secara daring melalui Whatsapp," kata Kepala Balai Taman Nasional (BTN) Kelimutu, Hendrikus Rani Siga, seperti yang dikutip dari ANTARA.

Hendrik mengaku jika dalam sehari pemesanan sudah mencapai 300 orang, maka pendaftaran otomatis akan langsung ditutup. Jumlah tersebut merupakan rekomendasi kuota pengunjung sebanyak 50 persen berdasarkan surat Satgas COVID-19 Kabupaten Ende Nomor 43/SATGASCovid-19/VII/2021, Instruksi Mendagri tentang pemberlakuan PPKM level 4, level 3 dan level 2 COVID-19.

Walaupun sudah dibuka kembali, wisatawan yang datang juga harus memperhatikan beberapa aturan yang sudah kami tetapkan," ujarnya. Lebih lanjut, ujar dia, pembukaan kembali aktivitas wisata di Taman Nasional Kelimutu ini akan ditinjau kembali jika dalam perjalanan kasus COVID-19 di Kabupaten Ende kembali meningkat.

Provinsi di timur Indonesia tak habisnya menyuguhkan keindahan alam yang unik, salah satunya Danau Kelimutu. Berada di puncak Gunung Kelimutu, Kabupaten Ende, Flores, Provinsi Nusa Tenggara Timur, Danau Kelimutu sudah dikenal sebagai danau tiga warna.

Tiwu Kelimutu, begitu warga sekitar menyebutnya, saat ini sedang ramai diberitakan karena dikabarkan permukaan airnya turun hingga lima meter. Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur minta vulkanolog untuk meneliti fenomena tersebut.

"Kami berharap adanya kajian ilmiah untuk melakukan penelitian penyebab hingga turunnya permukaan air Danau Kelimutu yang mencapai lima meter itu," kata Kepala Biro Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Provinsi Nusa Tenggara Timur, Marius Ardu Jelamu di Kupang, Rabu  seperti yang dikutip dari ANTARA.

Ia lanjut mengatakan, saat ini memang sedang dilakukan kegiatan pengeboran geotermal di Sikoria, namun belum dipastikan apakah penurunan air Danau Kelimutu itu merupakan dampak dari kegiatan tersebut. Begitu juga mengenai faktor intensitas hujan yang rendah.

Untuk menuju danau yang gambarnya pernah mejeng di uang pecahan Rp5.000 rilisan tahun 1992 ini, wisatawan harus menjejak Taman Nasional Kelimutu terlebih dahulu. Danau Kelimutu berada di puncak Gunung Kelimutu.

Tapi, Gunung Kelimutu yang setinggi 1.640 meter di atas permukaan laut (mdpl) bukan satu-satunya gunung di sini, karena ada dua gunung lainnya, yakni Gunung Kelido (16.41 mdpl) dan Gunung Kelibara 1.630 (mdpl).

Banyak wisatawan yang berkata kalau Danau Kelimutu paling indah dipandangi saat matahari mulai muncul hingga meninggi di atas kepala. Untuk mendapatkan momen tersebut, pemandu wisata biasanya menyarankan wisatawan bermalam di Desa Moni, desa di kaki Gunung Kelimutu yang berjarak sekitar 30 menit trekking dari gerbang taman nasional.

BERITA TERKAIT

Liburan ke Jepang Makin Ramai, Howliday Travel Tawarkan Private Trip Eksklusif

  Liburan ke Jepang Makin Ramai, Howliday Tracel Tawarkan Private Trip Eksklusif NERACA  Jakarta - Organisasi Pariwisata Jepang (JNTO) telah…

The Apurva Kempinski Bali Luncurkan Program Powerful Indonesia : Bhinneka Tunggal Ika

  The Apurva Kempinski Bali Luncurkan Program Powerful Indonesia : Bhinneka Tunggal Ika NERACA Jakarta - The Apurva Kempinski Bali…

Hadir di 4 Wilayah, The Pokemon Company Umumkan Proyek Pikachu's Indonesia Journey

  Hadir di 4 Wilayah, The Pokemon Company Umumkan Proyek Pikachu's Indonesia Journey NERACA Jakarta - The Pokémon Company, perusahaan…

BERITA LAINNYA DI Wisata Indonesia

Liburan ke Jepang Makin Ramai, Howliday Travel Tawarkan Private Trip Eksklusif

  Liburan ke Jepang Makin Ramai, Howliday Tracel Tawarkan Private Trip Eksklusif NERACA  Jakarta - Organisasi Pariwisata Jepang (JNTO) telah…

The Apurva Kempinski Bali Luncurkan Program Powerful Indonesia : Bhinneka Tunggal Ika

  The Apurva Kempinski Bali Luncurkan Program Powerful Indonesia : Bhinneka Tunggal Ika NERACA Jakarta - The Apurva Kempinski Bali…

Hadir di 4 Wilayah, The Pokemon Company Umumkan Proyek Pikachu's Indonesia Journey

  Hadir di 4 Wilayah, The Pokemon Company Umumkan Proyek Pikachu's Indonesia Journey NERACA Jakarta - The Pokémon Company, perusahaan…