Disdagin Sebut Pusat Perbelanjaan di Bandung Mulai Disiplin Saat PSBB

NERACA

Bandung - Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagin) Kota Bandung memastikan sejumlah sektor bisnis mulai dari pusat perbelanjaan atau mal, toko modern, sudah mulai berdisiplin patuhi aturan yang diterapkan selama masa Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) Proporsional.

Kepala Disdagin Kota Bandung Elly Wasliah mengatakan dalam sepekan PSBB proporsional ini, pelanggaran sektor bisnis terhadap Peraturan Wali Kota Bandung Nomor 1 Tahun 2021 tidak muncul.

"Berdasarkan pantauan kami, sekarang sudah tidak ada pelanggaran. Alhamdulillah mereka buka pukul 10.00 WIB dan tutup pukul 19.00 WIB," kata Elly di Bandung, Jawa Barat, dikutip Antara, Senin (18/1).

Dia menilai, sejak penyegelan toko modern yang dilakukan tim Satuan Tugas COVID-19 pada beberapa hari lalu menimbulkan efek jera bagi pelaku usaha.

Dia pun meminta kepada masyarakat agar melaporkan ke Satgas COVID-19 apabila ada toko moderen atau pun pusat perbelanjaan yang melanggar aturan jam operasional tersebut."Kalau masih ada yang berani buka di bawah pukul 10.00 WIB, lapor ke kami," kata dia.

Selama PSBB berlangsung sampai 25 Januari mendatang, tim gabungan Satgas Penanganan Covid-19 yang terdiri dari Disdagin, TNI Polri, dan Satpol PP akan terus menggelar pemantauan untuk mencegah adanya pelanggaran.

Maka jika ditemukan pelanggaran, menurutnya pihaknya tidak segan untuk menyegel dan memberikan sanksi."Setiap hari sasarannya beda-beda, kalau hari ini kita mengawasi pasar-pasar tradisional dan beberapa toko modern. Kita awasi pelaksanaannya," kata Elly. Mohar

 

BERITA TERKAIT

Hidupkan Suasana Ramadhan Dengan Memasang Haji Geyot

NERACA Bandung - Bulan suci Ramadan 1445 H, bank bjb kembali menyelenggarakan berbagai kegiatan yang berfokus pada pemberdayaan masyarakat, melestarikan…

SesKemenKopUKM Dukung Wadah GKN Kembangkan Wirausaha Berbasis Kreativitas, Inovasi, dan Teknologi Digital

NERACA Subang - Sekretaris Kementerian Koperasi dan UKM (SesKemenKopUKM) Arif Rahman Hakim mendukung Organisasi Gerakan Kewirausahaan Nasional (GKN) yang diharapkan…

Calon Ketua PWI Jaya Iqbal Irsyad Kuatkan Koordinasi bersama Tim

NERACA Jakarta - Calon Ketua PWI Jaya periode 2024-2029, Iqbal Irsyad, bersama Calon Ketua DKP PWI Jaya, Berman Nainggolan, serta…

BERITA LAINNYA DI Ekonomi Daerah

Hidupkan Suasana Ramadhan Dengan Memasang Haji Geyot

NERACA Bandung - Bulan suci Ramadan 1445 H, bank bjb kembali menyelenggarakan berbagai kegiatan yang berfokus pada pemberdayaan masyarakat, melestarikan…

SesKemenKopUKM Dukung Wadah GKN Kembangkan Wirausaha Berbasis Kreativitas, Inovasi, dan Teknologi Digital

NERACA Subang - Sekretaris Kementerian Koperasi dan UKM (SesKemenKopUKM) Arif Rahman Hakim mendukung Organisasi Gerakan Kewirausahaan Nasional (GKN) yang diharapkan…

Calon Ketua PWI Jaya Iqbal Irsyad Kuatkan Koordinasi bersama Tim

NERACA Jakarta - Calon Ketua PWI Jaya periode 2024-2029, Iqbal Irsyad, bersama Calon Ketua DKP PWI Jaya, Berman Nainggolan, serta…