5 Larangan Dalam Mendekorasi Rumah

NERACA

Mendesain rumah sendiri mungkin menjadi pilihan yang bijak, selain bisa mengatur sesuai selera, mendesain rumah sendiri bisa menekan biaya lebih hemat, karena kita tidak perlu mengeluarkan uang untuk biaya pemasangan. Namun mendekorasi rumah bukanlah pekerjaan yang mudah, karena jika salah penempatan dan tata letak justru akan membuat tempat tinggal berkurang keindahannya. Ada beberapa cara dan tips untuk mempermudah menempatkan dan mengatur interior pada rumah.

1. Menempatkan Semua Furnitur ke Dekat Dinding
Banyak orang mengira ruangan akan terkesan lebih luas jika semua furnitur ditempatkan menempel pada dinding; mulai dari sofa, kursi dan meja. Tapi yang terlihat justru sebaliknya, ruangan terlihat tidak rapi dan terkoordinasi dengan baik. Furnitur akan tampak lebih bagus dan ruangan terkesan lebih 'mengundang' jika ditempatkan di angle yang dikelilingi ruang kosong. Tempatkan set furnitur di tengah-tengah ruangan.

2. Asal Menempatkan Hiasan Dinding
Memajang hiasan seperti foto atau artwork di dinding merupakan cara mendekor rumah yang simpel namun efeknya cukup besar dalam tampilan keseluruhan ruangan. Namun Anda tidak bisa asal menempatkan hiasan di dinding. Banyak orang yang tidak mengetahui aturan memajang hiasan dinding. Umumnya, hiasan digantung terlalu tinggi sehingga membuatnya sulit dinikmati tamu.

3. Pencahayaan Terlalu Gelap atau Terang
Pencahayaan yang kurang tepat tidak hanya membuat ruangan terlihat kurang bagus, tapi juga mengganggu kenyamanan orang yang berada di dalam rumah. Para ahli tata ruang menyarankan, lampu sebaiknya diletakkan di bawah atau sejajar dengan pandangan mata. Gunakan lampu yang lebih redup sehingga cahaya dari atas tak terlalu terang.

4. Terlalu Banyak Aksesori
Memakai aksesori seperti guci, bingkai foto atau pajangan lainnya bisa jadi cara untuk menghias ruangan. Tapi jika Anda mengeluarkan semua pajangan yang Anda punya sekaligus akan membuat ruangan terlihat sempit dan berantakan. Cukup pilih beberapa item untuk satu ruangan dan perhatikan model serta ukurannya. Pajangan berukuran besar sebaiknya diletakkan tak lebih dari dua item di satu ruangan.

5. Menggabungkan Warna Terang Sekaligus
Pemilihan warna tertentu bisa mengubah suasana ruangan Anda secara total dengan instan. Oleh karena itu, Anda harus berhati-hati dalam pemilihan warna khususnya untuk ruang tamu. Jika berencana memakai warna terang, sebaiknya tidak mengecatnya ke seluruh ruangan. Kombinasikan dengan warna-warna lembut atau netral. (bias)

 

BERITA TERKAIT

Tak Hanya Hemat Listrik, AC DAIKIN Zeta Inverter Juga Mampu Mengeliminasi Virus dan Bakteri

  Tak Hanya Hemat Listrik, AC DAIKIN Zeta Inverter Juga Mampu Mengeliminasi Virus dan Bakteri NERACA  Jakarta - Membuka langkah…

Tips Pakar Keuangan & Properti Sulap THR Jadi Investasi Properti

NERACA Jakarta – Momen pembagian THR (Tunjangan Hari Raya) menjadi waktu yang tepat untuk merencanakan investasi jangka panjang, salah satunya di…

Tips Pakar Keuangan & Properti Sulap THR Jadi Investasi Properti

NERACA Jakarta – Momen pembagian THR (Tunjangan Hari Raya) menjadi waktu yang tepat untuk merencanakan investasi jangka panjang, salah satunya di…

BERITA LAINNYA DI Hunian

Tak Hanya Hemat Listrik, AC DAIKIN Zeta Inverter Juga Mampu Mengeliminasi Virus dan Bakteri

  Tak Hanya Hemat Listrik, AC DAIKIN Zeta Inverter Juga Mampu Mengeliminasi Virus dan Bakteri NERACA  Jakarta - Membuka langkah…

Tips Pakar Keuangan & Properti Sulap THR Jadi Investasi Properti

NERACA Jakarta – Momen pembagian THR (Tunjangan Hari Raya) menjadi waktu yang tepat untuk merencanakan investasi jangka panjang, salah satunya di…

Tips Pakar Keuangan & Properti Sulap THR Jadi Investasi Properti

NERACA Jakarta – Momen pembagian THR (Tunjangan Hari Raya) menjadi waktu yang tepat untuk merencanakan investasi jangka panjang, salah satunya di…