Wom Finance Berikan Bantuan Kepada Korban Bencana Cicurug Kabupaten Sukabumi

NERACA

Sukabumi - PT Wahana Ottomitra Multiartha Tbk (Wom Finance) berikan bantuan kepada korban banjir bandang yang melanda Kecamatan Cicurug Kabupaten Sukabumi. Dalam penyaluran bantuan langsung ini, Wom Finance bekerjasama dengan ACT (Aksi Cepat Tanggap) menyalurkan bantuan ke posko-posko pengungsian sekitar lokasi kejadian. Bantuan ini diberikan langsung oleh Branch Head om Finance Cabang Sukabumi, Pardis Hitler B Nababan didampingi oleh beberapa karyawan kepada perwakilan di setiap posko, Senin (28/9) belum lama ini.


”Kami (Wom Finance) menyerahkan bantuan berupa obat-obatan dan multivitamin, makanan instan, air mineral, selimut, kasur, baby kit serta alat kebersihan,” ujar Branch Head Wom Finance Cabang Sukabumi, Pardis Hitler B Nababan.


Bantuan tersebut kata Pardis, diberikan ke 5 posko yang menjadi wilayah terparah dari bencana banjir bandang yakni Posko Desa Cisaat, Posko Desa Pesawahan, Posko Desa Mekarsari, Posko Desa Bangbayang dan Posko di Kabupaten Cicurug.


Pardis menambahkan, kegiatan ini merupakan kepedulian sebagai bagian dari bentuk tanggung jawab kepada korban banjir bandang, apalagi banyak warga di sekitar Cicurug juga adalah konsumen Wom Finance Cabang Sukabumi.”Bantuan ini salah satu bentuk simpati perusahaan kepada korban yang terkena musibah. Semoga masyarakat yang sedang ditimpa musibah bisa terus kuat, dan bantuan yang diberikan bisa meringankan sebagian beban mereka,” ungkapnya.


Sementara itu, Direktur Wom Finance Zacharia Susantadiredja berharap bantuan yang diberikan perusahaannya bisa bermanfaat dan memulihkan kondisi warga dampak bencana.


“Kami berharap dengan bantuan ini saudara-saudara kita yang menjadi korban bencana segera pulih dari dampak bencana dan mampu kembali menjalani kehidupan dengan situasi serta kondisi seperti sedia kala.” terangnya.


Sekedar untuk diketahui, PT. Wom Tbk didirikan pada 1982 dengan nama PT Jakarta Tokyo Leasing yang bergerak di bidang pemberian pembiayaan sepeda motor,khususnya untuk sepeda motor merek Honda.

 

Pada 2000, Perseroan mengubah nama menjadi PT Wahana Ottomitra Multiartha sejalan dengan transformasi bisnis yang dilakukan Perseroan terus mengalami perkembangan dan tidak lagi hanya melayani pembiayaan sepeda motor merek Honda, tapi juga sepeda motor merek Jepang lainnya, seperti Yamaha, Suzuki, dan Kawasaki. Pada 2005, Perseroan menjadi bagian dari kelompok usaha PT Bank Maybank Indonesia Tbk (MBI) setelah mengakuisisi 43% kepemilikan saham Persero. Arya

 

 

BERITA TERKAIT

Riset Tetra Pak: Perusahaan Makanan dan Minuman Berkomitmen Meminimalkan Penggunaan Plastik

NERACA Jakarta - Tetra Pak belum lama ini melakukan survei kepada perusahaan makanan dan minuman atas komitmen keberlanjutan yang dilakukan…

Pemkot Bogor Fokus Tangani Sampah dari Sumbernya

NERACA Kota Bogor - Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor, Jawa Barat, melalui Satgas Naturalisasi Ciliwung mendampingi warga di wilayahnya fokus menangani…

Beras Medium di Kota Sukabumi Alami Penurunan Harga

NERACA Sukabumi - Harga beras medium di sejumlah kios di Pasar Pelita dan Tipar Gede Kota Sukabumi alami penurunan harga…

BERITA LAINNYA DI Ekonomi Daerah

Riset Tetra Pak: Perusahaan Makanan dan Minuman Berkomitmen Meminimalkan Penggunaan Plastik

NERACA Jakarta - Tetra Pak belum lama ini melakukan survei kepada perusahaan makanan dan minuman atas komitmen keberlanjutan yang dilakukan…

Pemkot Bogor Fokus Tangani Sampah dari Sumbernya

NERACA Kota Bogor - Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor, Jawa Barat, melalui Satgas Naturalisasi Ciliwung mendampingi warga di wilayahnya fokus menangani…

Beras Medium di Kota Sukabumi Alami Penurunan Harga

NERACA Sukabumi - Harga beras medium di sejumlah kios di Pasar Pelita dan Tipar Gede Kota Sukabumi alami penurunan harga…