Laba Bersih Sinarmas Agro Tumbuh 50,34%

PT Sinar Mas Agro Resources and Technology Tbk. (SMAR) mencatatkan laba bersih sepanjang tahun 2019 kemarin sebesar Rp 898,69 miliar atau naik 50,34% dibandingkan dengan tahun sebelumnya yang mencapai Rp597,77 miliar. Informasi tersebut disampaikan perseroan dalam siaran persnya di Jakarta, kemarin.

Maka dengan pertumbuhan laba bersih, laba bersih persaham juga terkerek naik 50,48% menjadi Rp313 dari posisi 2018 sebesar Rp208. Padahal dari sisi pendapatan, anak usaha Grup Sinarmas itu mengalami koreksi 3,20%. Pada akhir Desember, total pendapatan SMAR mencapai Rp36,19 triliun sedangkan tahun sebelumnya Rp37,39 triliun. Adapun beben pokok penjualan turun 1,44% menjadi Rp32,28 triliun.

Begitu juga dengan total beban usaha yang meliputi beban penjualan serta beban umum pun ikut turun 7,01%. Pos ini tercatat menghabiskan Rp2,83 triliun sedangkan tahun sebelumnya Rp3,05 triliun. Faktor utama peningkatan laba bersih SMAR adalah laba berkat selisih kurs sebesar Rp407,17 miliar. Adapun pada tahun lalu pos ini mencatatkan rugi bersih Rp632,44 miliar.

Selain itu, total liabilitas SMAR mencapai Rp16,85 triliun turun 1,21%. Liabilitas jangka pendek tercatat Rp10,67 triliun sedangkan jangka panjang Rp6,17 triliun. Total aset perseroan mencapai Rp27,78 triliun. Aset lancar menyumbang Rp11,47 triliun sedangkan aset tidak lancar Rp16,30 triliun. Sepanjang 2019, SMAR menghabiskan Rp1,52 triliun untuk belanja modal. Jumlah ini naik cukup signifikan 24,69% dibandingkan dengan tahun sebelumnya Rp1,52 triliun. Kas dan setara kas akhir periode mencapai Rp969,28 miliar.

BERITA TERKAIT

Segar Kumala Berniat Bagi Dividen Rp23

Sebagai bentuk apresiasi kepada pemegang saham atas pencapaian positif kinerja keuangan di 2023, PT Segar Kumala Indonesia Tbk. (BUAH) berencana…

Laba Bersih MNC Energy Terkoreksi 31,5%

Laba bersih PT MNC Energy Invesment Tbk (IATA) mencatatkan laba bersih US$26,378 juta atau turun 31,5% dibanding tahun 2022 mencapai…

PGEO Beri Kesempatan Setara Bagi Perempuan

Dalam rangka memperingati hari Kartini dan mendukung kesetaraan perempuan, PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGEO) juga memberikan kesempatan yang luas…

BERITA LAINNYA DI

Segar Kumala Berniat Bagi Dividen Rp23

Sebagai bentuk apresiasi kepada pemegang saham atas pencapaian positif kinerja keuangan di 2023, PT Segar Kumala Indonesia Tbk. (BUAH) berencana…

Laba Bersih MNC Energy Terkoreksi 31,5%

Laba bersih PT MNC Energy Invesment Tbk (IATA) mencatatkan laba bersih US$26,378 juta atau turun 31,5% dibanding tahun 2022 mencapai…

PGEO Beri Kesempatan Setara Bagi Perempuan

Dalam rangka memperingati hari Kartini dan mendukung kesetaraan perempuan, PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGEO) juga memberikan kesempatan yang luas…