DPRD Sahkan APBD 2020 Kota Tangerang Rp5,162 Triliun

DPRD Sahkan APBD 2020 Kota Tangerang Rp5,162 Triliun  

NERACA

Tangerang - DPRD Kota Tangerang mengesahkan Peraturan Daerah tentang APBD Kota Tangerang tahun 2020 sebesar Rp5,162 Triliun.

Juru bicara Badan Anggaran DPRD Tangerang, H. Kosasih mengatakan belanja daerah pada APBD tahun 2020 mengalami kenaikan sebesar Rp159,8 Miliar dari belanja daerah tahun sebelumnya sebesar Rp5,002 Triliun.

"Pendapatan daerah dianggarkan sebesar Rp4,580 triliun yang dipergunakan untuk belanja tak langsung sebesar Rp1,651 triliun dan belanja langsung sebesar Rp3,510 triliun," ujar dia di Tangerang, Rabu (27/11).

Sementara Wali Kota Tangerang, Arief R. Wismansyah menyebutkan, APBD 2020 akan dipergunakan untuk prioritas pembangunan dalam meningkatkan kualitas SDM yang berdaya saing, peningkatan kualitas dan pembangunan infrastruktur publik.

Peningkatan investasi dan peran ekonomi lokal dan tata kelola pemerintahan dan pelayanan publik yang inovatif dan integrasif."Hal ini dalam rangka menjawab tantangan prioritas visi dan misi presiden yang baru yakni pertama prioritas pengembangan SDM, pengembangan infrastruktur, penyederhanaan birokrasi, penyederhanaan regulasi, dan tentunya transformasi ekonomi," jelas Walikota. 

Kemudian DPRD Kota Tangerang, Banten, memberikan apresiasi kepada Pemerintah Kota setempat terkait APBD 2020, karena komposisi belanja langsung lebih besar dibandingkan belanja tak langsung."Kami mengapresiasi komposisi belanja langsung yang lebih besar daripada belanja tak langsung," kata H Kosasih.

Kemudian, Kosasih juga menjelaskan ada lima kesimpulan dan rekomendasi yang diberikan dalam APBD 2020.

Pertama adalah Raperda APBD tahun 2020 yang disampaikan oleh Wali Kota telah dilakukan pembahasan, koreksi, dan penyempurnaan. Kedua, dengan telah dilakukan koreksi dan penyempurnaan maka RAPBD tahun 2020 telah disesuaikan dan disusun sesuai dengan ketentuan yang berlaku dengan mempertimbangkan kondisi daerah dan aspirasi masyarakat serta sesuai dengan kemampuan keuangan daerah.

Ketiga, lanjut politisi Golkar ini, mencermati R-APBD tahun 2020 dengan komposisi belanja langsung mencapai Rp3,510 triliun atau 68 persen dari APBD dan belanja tak langsung sebesar Rp1,651 triliun atau 32 persen dari APBD 2020."Kami berkesimpulan, komposisi ini sangat baik karena publik lebih besar dari belanja aparatur," ujarnya.

Keempat, dalam pelaksanaan belanja langsung, Badan Anggaran meminta OPD-OPD yang menerima kegiatan tersebut dengan cepat dan tepat waktu agar anggaran yang dialokasikan dapat diserap. Kelima, penyerapan anggaran yang sudah disepakati agar dilakukan secara profesional dan maksimal. OPD diharapkan dapat menyelesaikan target yang telah disusun.

"Terutama pada anggaran yang terkait dengan belanja modal atau belanja langsung dan atau kebutuhan masyarakat lainnya," ungkapnya. Ant

 

 

BERITA TERKAIT

Kolaborasi FiberStar-BDDC Optimalisasi Sektor Keuangan di Era Digital

NERACA Jakarta - Perkembangan dan pemanfaatan teknologi menjadi sebuah keniscayaan. Melihat peluang dan tantangan yang ada perusahaan layanan telekomunikasi berbasis…

Pertegas Ekspansi, DAIKIN Proshop Showroom Terbaru Hadir di Bali

NERACA Jakarta - PT Daikin Airconditioning Indonesia (DAIKIN) bermitra dengan CV Dian Mandiri meresmikan pembukaan DAIKIN Proshop Showroom terbarunya di…

Hari Kartini, Pegiat Lingkungan Lakukan Aksi Bersih Sungai

NERACA Kuningan - Salah satu bentuk kepedulian terhadap lingkungan, Sejumlah relawan pegiat lingkungan melakukan aksi bersih-bersih aliran sungai di Jalan…

BERITA LAINNYA DI Ekonomi Daerah

Kolaborasi FiberStar-BDDC Optimalisasi Sektor Keuangan di Era Digital

NERACA Jakarta - Perkembangan dan pemanfaatan teknologi menjadi sebuah keniscayaan. Melihat peluang dan tantangan yang ada perusahaan layanan telekomunikasi berbasis…

Pertegas Ekspansi, DAIKIN Proshop Showroom Terbaru Hadir di Bali

NERACA Jakarta - PT Daikin Airconditioning Indonesia (DAIKIN) bermitra dengan CV Dian Mandiri meresmikan pembukaan DAIKIN Proshop Showroom terbarunya di…

Hari Kartini, Pegiat Lingkungan Lakukan Aksi Bersih Sungai

NERACA Kuningan - Salah satu bentuk kepedulian terhadap lingkungan, Sejumlah relawan pegiat lingkungan melakukan aksi bersih-bersih aliran sungai di Jalan…