HOKI Tambah Kapasitas Produksi 20 Ton

Seiring mulai beroperasinya penambahan kapasitas di pabrik di Subang, PT Buyung Poetra Sembada Tbk (HOKI) memiliki tambahan kapasitas produksi sebesar 20 ton per jam dan mulai beroperasi pada Oktober 2019. "Pembangunan pabrik sudah selesai dan tambahan kapasitas 20 ton per jam bulan ini. Dimana produksi akan tercermin pada kuartal IV, sehingga kuartal IV bisa lebih baik dibandingkan tahun lalu,”kata Investor Relation Buyung Poetra Sembada, Dion Surijata di Jakarta, kemarin.

Dia mengatakan, perseroan dapat mengoptimalkan produksi beras kemasan seiring dengan tambahan kapasitas produksi di Pabrik Subang mulai kuartal IV/2019. Dengan demikian, biaya lembur karyawan juga dapat ditekan sehingga mengurangi beban umum perseroan. Dengan begitu, perseroan optimistis dapat membukukan pertumbuhan laba bersih di kuartal IV lebih baik dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya.

Prediksi BMKG musim kemarau di Jawa, Bali, dan Nusa Tenggara akan berlangsung hingga Oktober, juga diperkirakan akan memengaruhi pasokan bahan baku perseroan. Meski demikian, Dion mengatakan perseroan telah mengamankan bahan baku dengan memasok dari Sumatra Selatan, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Sulawesi Selatan.

Sepanjang tahun ini, emiten produsen beras kemasan ini mengincar penjualan dan laba tumbuh 15% secara tahunan. Perseroan optimistis target ini dapat tercapai hingga akhir tahun. Menurut analis PT RHB Sekuritas Indonesia, Michael Setjoadi, kapasitas produksi HOKI di Pabrik Subang meningkat 57% secara tahunan, setelah menambah kapasitas 20 ton per jam. Penambahan kapasitas akan membawa potensi pertumbuhan volume yang lebih besar dalam 3 tahun ke depan.

Lebih lanjut, tantangan terbesar bagi perusahaan beras yakni ketentuan harga jual (HET) dan bahan baku. Meski demikian, pengalaman panjang HOKI di industri ini membantu dalam mengamankan harga yang lebih baik dan padi kualitas tinggi dari para suplier yang berjumlah sekitar 205 di seluruh wilayah Indonesia. (bani)

BERITA TERKAIT

Hartadinata Tebar Dividen Final Rp15 Per Saham

Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Hartadinata Abadi Tbk. (HRTA) akan memberikan dividen final tahun buku 2023 sebesar Rp15…

KEJU Bagikan Dividen Final Rp79,50 Miliar

Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Mulia Boga Raya Tbk. (KEJU) memutuskan membagikan dividen final tahun buku 2023 sebesar…

BUMI Bukukan Laba Bersih US$67,6 Juta

Di kuartal pertama 2024, PT Bumi Resources Tbk. (BUMI) membukukan laba bersih senilai US$67,6 juta atau setara Rp1,09 triliun (kurs…

BERITA LAINNYA DI

Hartadinata Tebar Dividen Final Rp15 Per Saham

Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Hartadinata Abadi Tbk. (HRTA) akan memberikan dividen final tahun buku 2023 sebesar Rp15…

KEJU Bagikan Dividen Final Rp79,50 Miliar

Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Mulia Boga Raya Tbk. (KEJU) memutuskan membagikan dividen final tahun buku 2023 sebesar…

BUMI Bukukan Laba Bersih US$67,6 Juta

Di kuartal pertama 2024, PT Bumi Resources Tbk. (BUMI) membukukan laba bersih senilai US$67,6 juta atau setara Rp1,09 triliun (kurs…