Sekwan: Tinggal Menunggu Pembentukan Fraksi dan Pimpinan Definitif - Pembahasan Rancangan Tatib dan Kode Etik DPRD Kota Sukabumi Rampung

Sekwan: Tinggal Menunggu Pembentukan Fraksi dan Pimpinan Definitif

Pembahasan Rancangan Tatib dan Kode Etik DPRD Kota Sukabumi Rampung

NERACA

Sukabumi - Setelah tuntas membahas rancangan tata tertib (tatib) dan kode etik Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Sukabumi. Unsur pimpinan dewan sementara tinggal menunggu surat dari Partai Politik Gerindra mengenai keanggotaan fraksi dan pimpinan definitif. 

"Unsur pimpinan sementara dan anggota dewan sudah melakukan pembahasan tatib dan kode etik DPRD, dan ini tergolong cepat. Meskipun saat ini masih menunggu satu parpol lagi untuk menyerahkan keanggotaan fraksi dan pimpinan definitif," ujar Sekretaris DPRD Kota Sukabumi Asep L Sukmana, Jumat (13/9).

Sejauh ini kata Asep, pimpinan sementara dan anggota dewan lainya sudah melaksanakan tugasnya apa yang disampaikan oleh Kemendagri terkait tugas pimpinan sementara."Dalam waktu dua hari, mereka sudah menyusun rancangan peraturan tatib DPRD, berdasarkan tatib yang lama dan juga kode etik. Sehingga nanti direkomendasikan sebagai daftar isian masalah," ujarnya.

Asep mengungkapkan, jika dalam pembahasan tatib, ada sekitar 156 pasal yang dibacakan pasal demi pasal. Dan sejauh ini belum ada perubahan yang mendasar terkait materi tersebut. Hanya ada beberapa masukan dan koreksi dari para anggota dewan lainya."Ada koreksi dan masukan saja dalam pembahasan tatib. Tapi belum ada pengurangan pasal atau penambahan,” katanya.

Jadi lanjut Asep, untuk untuk tugas pimpinan sementara kinerjanya sudah hampir rampung. Jadi tinggal menunggu surat dari parpol tersebut baik itu untuk fraksi ataupun pimpinan definitif. Sebab, lanjut Asep, rancangan tatib dan kode etik dewan yang sudah selesai dibahas, nantinya diserahkan ke pimpinan definitif untuk dibahas di Pansus."Melakukan rapat rancangan tatib dan kode etik sudah dilakukan. Tinggal menunggu pembentukan fraksi dan penetapan pimpinan definiti," tuturnya.

Jika parpol sudah menyerahkan berkas untuk fraksi dan pimpinan definitif, tentu saja akan langsung ke agenda rapat paripurna tentang penetapan fraksi dan pimpinan definitif. Sampai saat ini lanjut Asep, dari 8 fraksi yang ada, 7 parpol yang sudah menyerahkan berkas usulan fraksi dan untuk pimpinan definitif. Dan satu parpol lagi pihaknya masih menunggu."Jika semuanya sudah tuntas dan lengkap, tinggal dilakukan paripurna penetapan. Dan paripurnanya pasti disatukan baik itu penetapan fraksi ataupun pimpinan definitif," pungkas Asep. Arya

 

 

BERITA TERKAIT

PHE ONWJ Raih 3 Penghargaan Dalam Ajang Global CSR and ESG Awards 2024

NERACA Jakarta - Atas komitmen menginisiasi program pemberdayaan masyarakat dan pengelolaan lingkungan hidup yang sustain, PHE ONWJ sabet tiga penghargaan…

Menjadi Tulang Punggung Pengembangan Usaha Ultra Mikro Indonesia, PNM Ikuti 57th APEC SMEWG

NERACA Jakarta – PNM hadir pada forum Asia-Pacific Economic Cooperation Small Medium Enterprises Working Group (APEC SMEWG), ajang yang menjadi…

Raih Award Pembangunan Ekonomi Daerah 2024: - Kota Depok Terbaik Indonesia Turunkan Kemiskinan

NERACA Depok - Pemerintah Kota (Pemkot) Depok memasuki usia hari jadinya ke-25 pada 27 April 2024, kembali meraih prestasi spektakuler…

BERITA LAINNYA DI Ekonomi Daerah

PHE ONWJ Raih 3 Penghargaan Dalam Ajang Global CSR and ESG Awards 2024

NERACA Jakarta - Atas komitmen menginisiasi program pemberdayaan masyarakat dan pengelolaan lingkungan hidup yang sustain, PHE ONWJ sabet tiga penghargaan…

Menjadi Tulang Punggung Pengembangan Usaha Ultra Mikro Indonesia, PNM Ikuti 57th APEC SMEWG

NERACA Jakarta – PNM hadir pada forum Asia-Pacific Economic Cooperation Small Medium Enterprises Working Group (APEC SMEWG), ajang yang menjadi…

Raih Award Pembangunan Ekonomi Daerah 2024: - Kota Depok Terbaik Indonesia Turunkan Kemiskinan

NERACA Depok - Pemerintah Kota (Pemkot) Depok memasuki usia hari jadinya ke-25 pada 27 April 2024, kembali meraih prestasi spektakuler…