Disiapkan 4 Strategi Demi Target Pertumbuhan 6%

 Brifing 1

 Disiapkan 4 Strategi Demi Target Pertumbuhan 6%

 NERACA

 Jakarta – Pemerintah siapkan empat strategi untuk pertumbuhan ekonomi di kuartal I. Strategi tersebut untuk mencapai target di atas 6%. “Ada 4 strategi yang disiapkan pemerintah demi menggenjot pertumbuhan 6%. Salah satunya dengan menjaga daya beli masyarakat,” kata Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Bappenas Armida S Alisjahbana kepada wartawan di Jakarta,9/3.

 Adapun empat startegi  tersebut antara lain menjaga daya beli atau konsumsi masyarakat dan meningkatkan arus investasi melalui penanaman modal dalam negeri dan asing. Selain itu, pemerintah akan menjaga tingkat produksi padi sehingga kebutuhan beras dalam negeri terpenuhi dan mewaspadai gejolak harga minyak mentah dunia yang bergerak di level US$ 100 per barel.

 Armida mengaku optimis target tersebut bisa dicapai. ”Kalau dari kuartal IV kemarin itu sudah ada momentum yang cukup tinggi, waktu kuartal IV itu 6,9%. Jadi, kalau bisa momentum itu kita pertahankan, Insya Allah  kuartal I ini bisa di atas 6%,” ujarnya di kantor Menko Perekonomian, Jakarta, Rabu (9/3).

 Menurut Armida, pemerintah menargetkan pertumbuhan ekonomi kuartal I 2010 sebesar 6,4%. Sedangkan, Menteri Keuangan Agus Martowardojo sebelumnya mengatakan, pertumbuhan kuartal pertama 2010 bisa mencapai 6,6%.”Itu semua kan baru prediksi kita tunggu nanti bulan April,” tukasnya.

 Untuk diketahui, pertumbuhan kuartal I 2010 year on year mencapai 5,7% atau sedikit meleset dari target 5,8%. Komponen pendorong pertumbuhan itu antara lain sektor perdagangan, hotel, dan restoran yang tumbuh sebesar 9,3%, lalu konsumsi rumah tangga tumbuh sebesar 3,9%. **ruhy

 

 

 

BERITA TERKAIT

Perhatikan Batasan dalam Berkonten di Media Sosial

  NERACA Jember - Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo RI) berkomitmen meningkatkan literasi digital masyarakat menuju Indonesia #MakinCakapDigital2024. Dalam rangka…

Infobrand.id Gelar Indonesia Digital Popular Brand Award untuk ke 32 Kalinya

Infobrand Gelar Indonesia Digital Popular Brand Award untuk ke 32 Kalinya NERACA Jakarta – Di tengah persaingan yang semakin sengit,…

Presiden Sebut Sektor Maritim Jadi Kunci Perkembangan Ekonomi Indonesia

  NERACA Palu - Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) menyebutkan kawasan maritim menjadi kunci perkembangan ekonomi Indonesia karena menjadi…

BERITA LAINNYA DI Ekonomi Makro

Infobrand.id Gelar Indonesia Digital Popular Brand Award untuk ke 32 Kalinya

Infobrand Gelar Indonesia Digital Popular Brand Award untuk ke 32 Kalinya NERACA Jakarta – Di tengah persaingan yang semakin sengit,…

Presiden Sebut Sektor Maritim Jadi Kunci Perkembangan Ekonomi Indonesia

  NERACA Palu - Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) menyebutkan kawasan maritim menjadi kunci perkembangan ekonomi Indonesia karena menjadi…

Stabilitas Keuangan Hadapi Tiga Tantangan Besar

Stabilitas Keuangan Hadapi Tiga Tantangan Besar NERACA Jakarta - Deputi Gubernur Bank Indonesia (BI) Juda Agung mengatakan stabilitas sistem keuangan…