Membuka Harapan Baru Disabilitas - Lagi, PT Angkasa Pura II Bagikan 70 Kaki Palsu Gratis

PT Angkasa Pura II bekerja sama dengan Kick Andy Foundation membagikan 70 kaki palsu gratis untuk warga di Kota Tangerang dan Kabupaten Tangerang yang berlokasi di Auditorium gedung 600 perkantoran Bandara Internasional Soekarno-Hatta.

Direktur Utama PT Angkasa Pura II, Muhammad Awaluddin mengatakan, perseroan selalu berkomitmen untuk selalu mewujudkan kepedulian masyarakat melalui Program CSR atau Program Kemitraan dan Bina Lingkungan (PKBL). Kesuksesan PT Angkasa Pura II (Persero) dalam mengelola 15 bandara berbarengan dengan program corporate social responsibility (CSR) yang berdampak langsung kepada masyarakat.

Umumnya peserta yang mendapat kaki palsu gratis tersebut mengalami keterbatasan beragam seperti karena kecelakaan dan sakit gula (diabetes).”Pemberian kaki palsu ini adalah salah satu bentuk kepedulian kami kepada warga untuk dapat meringankan beban. Selain bekerja sama dengan Kick Andy, kami juga dibantu Dinas Sosial Kabupaten Tangerang dan Kota Tangerang," ujarnya di Jakarta, kemarin.

Untuk diketahui, PT Angkasa Pura II bersama Kick Andy Foundation telah melakukan penandatanganan MoU dalam membagikan kaki palsu gratis di kantor cabang bandara yang berada di berbagai daerah Indonesia. Setelah mengenakan kaki palsu, para peserta akan diajak menjajal transportasi kereta layang (skytrain) di Bandara Soekarno-Hatta.

Sementara itu, Direktur Keuangan PT Angkasa Pura II (Persero) Andra Y Agussalam mengatakan, PT Angkasa Pura II berterima kasih kepada seluruh peserta dan seluruh jajaran yang terlibat pada penentuan pemberian bantuan kaki palsu ini guna meningkatkan kesejahteraan bersama. Adapun total bantuan di 15 cabang mencapai Rp1,25 miliar.”Total bantuan Rp1,25 miliar. Ini permulaan yang sangat baik dalam bidang kesehatan. Kedepan kami berharap tidak hanya bidang kesehatan, tetapi bidang lainnya, seperti pendidikan dan Agama pun dapat bekerja sama," ujarnya.

Keberadaan kaki palsu menuai harapan baru bagi para penyandang disabilitas. Oleh karena itu, bantuan kaki palsu yang banyak dilakukan perusahaan dan termasuk PT Angkasa Pura II sesuai dengan kebutuhan para penerimanya. Sebelumnya di penghujung tahun 2017 kemarin, PT Angkasa Pura II membagikan kaki palsu gratis kepada 31 orang warga Kabupaten Tangerang. “Pemberian kaki palsu ini salah satu bentuk kepedulian perseroan kepada warga. Selain bekerja sama dengan Kick Andy, kami juga dibantu Dinas Sosial Kabupaten Tangerang," ujar Branch Communication Manager Kantor Bandara Internasional Soekarno-Hatta, PT AP II, Dewandono Prasetyo Nugroho.

Dewandono pernah mengatakan, pihaknya bekerja sama dengan Kick Andy Foundation untuk pengadaan kaki palsu tersebut. PT AP II, lanjut Dewandono, berkomitmen selalu mewujudkan kepedulian masyarakat yang berada di wilayah operasional melalui program CSR. Untuk diketahui, PT AP II bersama Kick Andy Foundation telah menandatangani MoU dalam membagikan kaki palsu gratis di 13 kantor cabang bandara yang berada di berbagai daerah Indonesia.”Total bantuan Rp 1,25 miliar. Ini permulaan yang sangat baik dalam bidang kesehatan. Ke depan kami berharap tidak hanya bidang kesehatan, tetapi bidang Pendidikan dan Agama pun dapat bekerja sama," ungkapnya.

Salah seorang penerima kaki palsu, Siswoyo, warga Kampung Kosambi, Balaraja, Kabupaten Tangerang, menyampaikan terima kasih kepada PT AP II.”Ini bagus buat orang tidak mampu seperti saya. Agar tidak diledek. Saya berharap tidak hanya saya, tetapi warga lain juga yang mengalami hal sama juga merasakan bantuan seperti ini," ujar Siswoyo.

 

BERITA TERKAIT

Semarak Halal bil Halal - FIFGroup Berbagi Kebahaagiaan Bersama 35 Panti Asuhan

Setelah perayaan hari raya Idul Fitri 1445 Hijriah, penting untuk tetap menghidupkan semangat kebaikan dan saling berbagi kepada sesama. Dalam…

Gen-Z dan Milenial Pilar Penentu Pengelolaan Hutan Lestari

Generasi muda yang masuk dalam kelompok umur Gen-Z dan Milenial dinilai memiliki kreativitas dan penuh dengan gagasan inovatif serta mampu…

Berbagi Kebahagiaan - Tower Bersama Kirim Bingkisan Lebaran Ke Panti Asuhan

Masih dalam rangkaian berbagi bulan Ramadan dan hari raya Idulfitri 1445 hijriah, PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (TBIG) turut berbagi…

BERITA LAINNYA DI CSR

Semarak Halal bil Halal - FIFGroup Berbagi Kebahaagiaan Bersama 35 Panti Asuhan

Setelah perayaan hari raya Idul Fitri 1445 Hijriah, penting untuk tetap menghidupkan semangat kebaikan dan saling berbagi kepada sesama. Dalam…

Gen-Z dan Milenial Pilar Penentu Pengelolaan Hutan Lestari

Generasi muda yang masuk dalam kelompok umur Gen-Z dan Milenial dinilai memiliki kreativitas dan penuh dengan gagasan inovatif serta mampu…

Berbagi Kebahagiaan - Tower Bersama Kirim Bingkisan Lebaran Ke Panti Asuhan

Masih dalam rangkaian berbagi bulan Ramadan dan hari raya Idulfitri 1445 hijriah, PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (TBIG) turut berbagi…