XL Klaim Dorong Ekonomi Daerah

NERACA

Jakarta---Operator telekomunikasi PT XL Axiata Tbk mengatakan perluasan layanan seluler di 33 Provinsi di tanah air, termasuk di wilayah Maluku Utara telah mendorong perekonomian daerah.   "Beroperasinya jaringan dan layanan XL di Maluku Utara, bagian dari komitmen XL yang sejak awal ikut serta mendorong roda perekonomian dan pembangunan daerah ini," kata Chief Operating Officer XL, Willem Lucas Timmermans di Jakarta,9/2

Menurut Lucas, merupakan tantangan bagi XL dapat menggelar jaringan infrastruktur dan menghadirkan layanan bagi masyarakat Maluku Utara yang tersebar di banyak pulau.  Untuk sementara di wilayah ini dilayani oleh 12 Base Transceiver Station (BTS), terdiri atas 4 BTS di daerah Ternate yaitu di Jati, Sasa, Dufa-dufa dan Gamalama, 2 BTS di daerah Tidore yaitu di Ome dan Soasio, dan 6 BTS di daerah Halmahera yaitu Sofifi, Tobelo, Galela, Tiohua, Wasile Timur dan Wasile Tengah.

Lucas menjelaskan, kebutuhan komunikasi masyarakat Indonesia terus meningkat, sehingga manfaat layanan seluler pun semakin terasa dan nyata dalam mendorong roda perekonomian daerah.  Pembangunan infrastruktur di Provinsi Maluku Utara telah dilakukan sejak November 2011, dengan demikian maka 33 provinsi di Indonesia terlayani oleh jaringan XL.

Wilayah operasi Maluku Utara akan berada di bawah kantor XL North Region, bersama  dengan  Sulawesi, Kalimantan, Maluku, dan Papua.   Hingga akhir 2011, XL North Region mencatat pertumbuhan pelanggan sekitar 29% dibanding tahun sebelumnya menjadi total 2,8 juta lebih pelanggan.   Adapun total pelanggan XL pada 2011 secara nasional mencapai 46,4 juta nomor, dan diperkirakan akan mencapai sekitar 50 juta sampai dengan akhir tahun 2012.  **cahyo

BERITA TERKAIT

ASN Diminta Tunda Kepulangan ke Jabodetabek

  NERACA Jakarta – Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendy meminta Aparatur Sipil Negara (ASN) yang…

KCIC : Penumpang Kereta Cepat Whoosh Meningkat 40%

    NERACA Jakarta – Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) menyampaikan, jumlah penumpang kereta cepat Whoosh mengalami peningkatan 40 persen…

Hutama Karya Berlakukan Diskon 20% Tol Trans Sumatera

    NERACA Jakarta – PT Hutama Karya (Persero) kembali memberlakukan diskon tarif 20 persen di tiga ruas Jalan Tol…

BERITA LAINNYA DI Ekonomi Makro

Pemerintah Upayakan Listrik Masuk Sawah untuk Optimalkan Pompanisasi

Listrik Masuk Sawah untuk Optimalkan Pompanisasi NERACA Jakarta - Direktorat Jenderal Tanaman Pangan Kementerian Pertanian (Kementan) mengupayakan adanya percepatan listrik…

Pertamina Pastikan Ketersediaan BBM untuk Arus Balik

Pertamina Pastikan Ketersediaan BBM untuk Arus Balik  NERACA Jakarta - PT Pertamina Patra Niaga memastikan ketersediaan bahan bakar minyak (BBM)…

Pergerakan Ekonomi Saat Mudik Lebaran Capai Rp386 triliun

Pergerakan Ekonomi Saat Mudik Lebaran Capai Rp386 triliun NERACA Jakarta - Staf Khusus Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Ahmed Zaki Iskandar…