Petrosea Catatkan Laba US$ 8,23 Juta

PT Petrosea Tbk (PTRO) mencetak laba US$ 8,23 juta. Padahal selama tahun 2016, PTRO mencatat kerugian hingga US$ 7,93 juta. Penyebab utama berhasilnya PTRO bisa lepas dari jerat rugi ialah lantaran anak usahanya, PT Santan Batubara yang 50% sahamnya dimiliki oleh PTRO, berhasil menekan kerugian sebanyak 78,58% year on year (yoy) dari US$ 2,21 juta di tahun 2016 menjadi hanya US$ 473.000 tahun lalu.

Dalam siaran persnya di Jakarta, kemarin disebutkan pula pendapatan PTRO juga berhasil naik menjadi US$ 259,87 juta. Jumlah ini meningkat 24,12% yoy dari sebelumnya US$ 209,37 juta.  PTRO juga menekan beban bunga 3,36% menjadi US$ 9,19 juta dan beban pajak final sebesar 15,18% menjadi US$ 2,23 juta.

Di sisi lain, PTRO juga berhasil memperoleh keuntungan lain-lain sebesar US$ 143.000 yang didapat dari pemulihan persediaan usang, keuntungan kurs, serta dari berkurangnya denda pajak selama tahun lalu. Sebagai informasi, tahun ini perseroan menyiapkan belanja modal atau capital expenditure (capex) sebesar US$ 112 juta atau naik 22% dari tahun lalu sebesar US$ 92 juta. “Capex tahun ini lebih besar dari 2017 karena akan banyak kontrak penambangan yang dilakukan anak usaha,”kata Azis Armand, Direktur INDY yang juga menjabat sebagai Komisaris PTRO.

BERITA TERKAIT

Laba Bersih Rukun Raharja Melonjak 150%

Di tahun 2023, PT Rukun Raharja Tbk (RAJA) membukukan laba bersih yang melonjak 150% year on year (yoy) menjadi senilai US$ 27,1…

Transformasi, WTON Luncurkan Logo Baru

Masuki hari jadinya ke-27, PT Wijaya Karya Beton Tbk (WTON) atau WIKA Beton resmi meluncurkan logo baru yang menjadi simbol…

Pakuwon Jati Cetak Laba Bersih Rp2,1 Triliun

Emiten properti, PT Pakuwon Jati Tbk (PWON) membukukan laba bersih sebesar Rp2,105 triliun pada tahun 2023 atau naik 36,8% dibanding…

BERITA LAINNYA DI

Laba Bersih Rukun Raharja Melonjak 150%

Di tahun 2023, PT Rukun Raharja Tbk (RAJA) membukukan laba bersih yang melonjak 150% year on year (yoy) menjadi senilai US$ 27,1…

Transformasi, WTON Luncurkan Logo Baru

Masuki hari jadinya ke-27, PT Wijaya Karya Beton Tbk (WTON) atau WIKA Beton resmi meluncurkan logo baru yang menjadi simbol…

Pakuwon Jati Cetak Laba Bersih Rp2,1 Triliun

Emiten properti, PT Pakuwon Jati Tbk (PWON) membukukan laba bersih sebesar Rp2,105 triliun pada tahun 2023 atau naik 36,8% dibanding…